Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Acara "Sail" Potensial Promosikan Keindahan Bawah Laut Kolaka

Kompas.com - 20/04/2015, 09:16 WIB
Kontributor Kolaka, Suparman Sultan

Penulis

KOLAKA, KOMPAS.com - Keindahan bawah laut kota Kolaka, Sulawesi Tenggara yang ternyata tak kalah dengan alam bawah laut daerah lain di Indonesia membuat Kolaka Diving Club (KDC) mendorong Kolaka ikut aktif dalam setiap acara Sail. Hal ini ditegaskan oleh Ketua Kolaka Diving Club (KDC) Arsyi Pamma yang baru saja terpilih untuk periode 2015-2019. Arsyi Pamma menggantikan Irfan Jaya.

Menurut Arsyi, saat ini alam bawah laut Kolaka hanya kurang mendapat tempat promosi di kancah nasional. "Nah perlu saya tegaskan bahwa sebenarnya potensi kita di bidang pariwisata memang sangat besar, terutama untuk bawah laut. Makanya kenapa kita akan berjuang mendorong Kolaka untuk aktif dalam event Sail. Karena di tempat itulah kita akan punya ruang yang lebih luas mempromosikan potensi laut di Kolaka," katanya, di Kolaka, Minggu (19/4/2015).

Arsyi menggambarkan keindahan alam bawah laut Kolaka di mana bisa ditemukan hamparan karang penuh warna, sehingga dijuluki sebagai spot Karang Tokyo. "Kenapa kita sebut sebagai Karang Tokyo? Sebab aneka ragam warna yang ada seakan membuat kita berada di tengah kota Tokyo. Potensi inilah yang akan kita promosikan semua ketika Kolaka ikut event Sail," katanya.

Dia pun berani menempatkan perairan bawah laut Kolaka sebagai salah satu destinasi wisata diving utama di Indonesia. "Kemunculan ikan paus di waktu tertentu juga bisa kita saksikan. Bahkan aneka spesies ikan yang berwarna cantik pun bisa menambah keindahan bawah laut. Pokoknya bagi wisatawan dalam dan luar negeri kita garansi ketika wisata diving di Kolaka akan merasa puas," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Travel Update
Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Travel Update
Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Travel Update
4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Jalan Jalan
Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Jalan Jalan
Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Travel Tips
4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

Jalan Jalan
Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Jalan Jalan
Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Travel Tips
8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

Travel Tips
Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Travel Update
8 Tips Hindari Barang Bawaan Tertinggal, Gunakan Label yang Mencolok

8 Tips Hindari Barang Bawaan Tertinggal, Gunakan Label yang Mencolok

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com