Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Penting! Tata Cara Melihat Orangutan Langsung di Habitatnya

SAMBOJA, KOMPAS.com - Saat ini banyak wisata yang menawarkan untuk mengunjungi habitat asli orangutan dan melihat aktivitas langsung orangutan. Tak jarang, ada tempat wisata yang mengizinkan pengunjung untuk berinteraksi langsung dengan orang utan.

Di balik wisata mengunjungi orangutan, sebenarnya ada banyak peraturan yang harus dipatuhi pengunjung. Semata untuk menjaga keberlangsungan orangutan dan habitatnya. Jika tata cara mengunjungi orang utan tak ditaati, bisa jadi merubah psikis orangutan yang sejatinya adalah hewan liar. Selain itu, orangutan dan pengunjung juga rentan untuk saling menularkan penyakit.

Dari kunjungan KompasTravel ke Pusat Rehabilitasi dan Penelitian Orangutan di Samboja, Kalimantan Timur oleh Balai Penelitian dan Pengembangan Teknologi Konservasi Sumber Daya Alam, Balai Konservasi Sumber Daya Alam Kalimantan Timur, dan Yayasan Jejak Pulang, Kamis (5/10/2017,) ini panduan pengunjung untuk mengamati orangutan di habitat aslinya:

1. Tidak boleh mengeksploitasi dan menggambarkan orangutan sebagai hewan peliharaan atau hewan yang menghibur manusia
2. Tidak boleh memanggil atau berinteraksi dengan orangutan
3. Tidak diperbolehkan mengambil foto orangutan dengan flash karena akan menggangu penglihatan orangutan
4. Tidak boleh membuat kebisingan
5. Selalu menjaga jarak aman minimal 10 meter dari orang utan

6. Tidak diperbolehkan membawa makan dan minuman, atau barang bawaan yang membuat orang utan mendekat

7. Tidak diperbolehkan merokok, membuang ludah, atau batuk guna mengurani kontaminasi penyakit lewat udara
8. Dilarang membuang sampah sembarangan, karena berbahaya bagi orangutan dan hewan lainnya yang lewat
9. Tidak diperbolehkan berkunjung ketika sedang sakit. Seperti batuk, flu, diare, dll.
9. Pengunjung berusia dibawah 15 tahun tidak diperbolehkan
10. Disarankan mengenakan sepatu dan pakain yang bersih, menggunakan disinfektan sebelum dan sesudah memasuki area penglihatan
11. Tidak diperbolehkan masuk karantina dan melihat orang utan yang sakit
12. Selalau mengikuti petunjuk instruksi staff

https://travel.kompas.com/read/2017/10/06/200200727/penting-tata-cara-melihat-orangutan-langsung-di-habitatnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke