Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Mengenal Kopi Mandailing, Sajian Minuman pada Resepsi Kahiyang-Bobby

Lantas seperti apa sejarah kopi mandailing yang akan disajikan saat resepsi Kahiyang-Bobby di Medan?

Kopi mandailing yang juga dikenal dengan kopi mandaheling adalah kopi jenis arabika yang ditanam di daerah Mandailing Natal, dekat perbatasan Sumatera Utara dan Sumatera Barat.

Namun, kopi mandailing ini tidak hanya dihasilkan dari daerah yang ditempati etnis Mandailing. Tetapi, kopi tersebut berasal dari beberapa daerah di pedalaman Sumatera, seperti Mandailing, Tapanuli, dan Pakpak.

Uniknya, sebelum Indonesia merdeka, kopi mandailing sudah berhasil merebut hati orang Eropa.

Punya Cita Rasa yang Kuat

Begitu kuatnya branding kopi mandailing, Coffee Chief dari Anomali Coffee, Irfan Helmi, mengatakan banyak kopi dari daerah Sumatera yang ikut menamakan produk kopi menggunakan nama Mandailing.

"Pada dasarnya kopi-kopi di Sumatera itu adalah semi wash atau dikenal dengan giling basah. Jadi kalau di luar negeri dikuliti, difermentasi, dikeringkan secara penuh, lalu dikupas. Kalau kopi mandailing dikuliti, difermentasi, dikeringkan tidak secara penuh, dikupas, dan dikeringkan lagi. Cuma beda sedikit proses saja, mengubah rasanya," ujar Irfan.

Alhasil karena proses tersebut, Irfan menyebutkan kopi Mandailing memiliki cita rasa dengan tingkat keasaman yang rendah dan kekentalan kopinya lebih tinggi.

Sementara itu, konsultan kopi dengan lisensi coffee tester berkelas dunia, Adi Taroepratjeka, menggambarkan cita rasa kopi mandailing dengan rasa spicy, agak earthy, dan body-nya cenderung tebal.

Kopi Mandailing sudah Mendunia

Dalam buku berjudul Dunia Maritim Pantai Barat Sumatera yang ditulis Asnan, menyebutkan dalam catatan sejarah nama kopi mandailing muncul pada akhir abad ke-19. Salah satunya dalam sebuah laporan orang Jerman, nama kopi Mandailing disebut pada salah satu laporan sekitar tahun 1880.

Kopi mandailing masih terus terkenal, bahkan hingga diperdagangkan di luar negeri saat pusat perdagangan berada di Medan tepatnya di pantai timur Sumatera. Dari pedalaman di Sumatera, kopi itu dikirim lewat sungai hingga melalui pelabuhan di pantai timur Sumatera.

Kopi mandailing kini masih dikenal oleh peminum-peminum kopi di berbagai belahan dunia.

Menurut Ketua Asosiasi Eksportir Kopi Indonesia (AEKI) Sumatera Utara (Sumut) Suyanto Husein, kopi arabika asal Sumut, punya merek dagang Kopi Mandailing di pasar internasional.

Kopi mandailing ini nampaknya sudah diminati gerai kopi internasional seperti halnya di Jepang, Amerika Serikat, dan Eropa.

https://travel.kompas.com/read/2017/11/25/220400727/mengenal-kopi-mandailing-sajian-minuman-pada-resepsi-kahiyang-bobby

Terkini Lainnya

Jakarta Tetap Jadi Pusat MICE Meski Tak Lagi Jadi Ibu Kota

Jakarta Tetap Jadi Pusat MICE Meski Tak Lagi Jadi Ibu Kota

Travel Update
Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Travel Update
Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Travel Update
Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Travel Update
Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Travel Update
4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Jalan Jalan
Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Jalan Jalan
Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Travel Tips
4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

Jalan Jalan
Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Jalan Jalan
Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Travel Tips
8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke