Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Weekender! Program Baru untuk Pembaca Travel Kompas.com

Dengan konsep acara mengisi akhir pekan dengan hal bermanfaat dan menyenangkan, acara ini rencananya rutin diadakan setiap bulan.

Pada Mei 2018, edisi pertama "Weekender" menghadirkan talkshow, demo masak, sekaligus buka puasa bersama dengan pembaca setia Kompas.com kanal Travel.

Tema Kuliner Peranakan x Betawi Lawas diangkat untuk mengupas kuliner peranakan yang ada di Betawi zaman dahulu. Kompas.com Travel menggandeng Restoran Kedai Sirih Merah yang berada di Jalan Taman Kebon Sirih 1 Nomor 5, Jakarta Pusat.

Pembicara talkshow adalah Pendiri Museum Pustaka Peranakan Tionghoa, Azmi Abubakar dan Aji ‘Chen’ Bromokusumo yang tergabung dalam Kajian dan Pelestarian Budaya Aspertina (Asosiasi Peranakan Tionghoa Indonesia).

Acara talkshow yang mengupas sejarah, penyebaran, dan pengolahan kuliner peranakan di Betawi zaman lampau ini lantas dilanjutkan dengan demo masak dan buka puasa bersama dengan hidangan peranakan yang dibuat Kedai Sirih Merah.

Tak hanya berpusat pada kuliner, program "Weekender" juga akan mengadakan berbagai acara seru lain, seperti tur, wisata petualangan, dan kontes dengan tema-tema menarik seputar bidang pariwisata.

Sampai jumpa di program "Weekender" bulan Juni mendatang dan mari ikut bergabung dalam keseruannya!

Berikut adalah video singkat mengenai program "Weekender" pertama: Kuliner Peranakan x Betawi Lawas.

https://travel.kompas.com/read/2018/05/28/082100927/weekender-program-baru-untuk-pembaca-travel-kompascom

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke