Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Saat di Mal, Pilih Makan di Restoran atau Festival Kuliner?

Saat jalan-jalan di mal, apakah pengunjung lebih suka bersantap di restoran atau festival kuliner yang tengah digelar?

"Saya lebih suka yang festival seperti ini karena ruangannya juga outdoor, lebih banyak pilihan makanannya. Kalau soal harga sebenarnya sama saja dengan yang ada di mal," kata Santi (23) asal Kelapa Gading ditemui di Jakarta Street Food Festival 2018, La Piazza-Summarecon Kelapa Gading, Jakarta, Sabtu (8/12/2018).

Serupa dengan Santi, Bram (21) asal Depok mengatakan lebih senang bersantap di festival kuliner yang digelar mal. Lantaran suasana lebih mendukung untuk kencan dengan pacar dan dari segi harga menurut Bram lebih murah dibanding makan di restoran mal.

Salah satu mal yang mengadakan festival kuliner adalah La Piazza-Summarecon Kelapa Gading. Mal yang berlokasi di Kelapa Gading, Jakarta Utara ini menyelenggarakan  Jakarta Street Food Festival 2018 yang sudah diselenggarakan keenam kalinya.

"Asia memiliki beragam jajanan unik yang menjadi destinasi wisata kuliner wisatawan dari berbagai penjuru dunia. Oleh karenanya keunikan tersebut kami angkat menjadi tema besar event kuliner Jakarta Street Food Festival kali ini untuk memberikan pengalaman kuliner yang menarik dan menyenangkan bagi semua  pengunjung,” kata Center Director dari Summarecon Mal Kelapa Gading, Tommy L seperti dikutip dari siaran pers.

Ada 50 stan, tujuh gerobak, dan dua food truck yang menjual makanan serta minuman. Acara yang diselenggarakan 9 November - 9 Desember 2018 ini mampu menggaet kurang lebih 2.500 pengunjung yang hadir.

Selain makanan, penampilan penyanyi terkenal seperti Yura Yunita dan Ajeng Astiani juga dapat mendongkrak jumlah kunjung tamu mal. Seperti Santi dan Bram yang sengaja hadir ke mal, memang untuk menikmati Jakarta Street Food Festival 2018.

https://travel.kompas.com/read/2018/12/11/201300727/saat-di-mal-pilih-makan-di-restoran-atau-festival-kuliner-

Terkini Lainnya

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Travel Update
Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Travel Update
Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Travel Update
Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Travel Update
4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Jalan Jalan
Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Jalan Jalan
Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Travel Tips
4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

Jalan Jalan
Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Jalan Jalan
Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Travel Tips
8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

Travel Tips
Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke