Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Tips Agar Tidak Tersambar Petir saat Mendaki Gunung

KOMPAS.com –  Banyak hal yang menyebabkan kecelakaan saat pendakian, salah satunya adalah faktor alam termasuk petir.

Berdasarkan data yang diterima Kompas.com dari Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (BASARNAS), jumlah penyelamatan terhadap kecelakaan pendakian sepanjang tahun 2015 hingga 2018 mengalami peningkatan.

Dari beragam jenis kecelakaan pendakian, sambaran petir menjadi salah satu penyebab pendaki meninggal dunia.

Perlu persiapan dan langkah penyelamatan untuk menghindari sambaran petir saat mendaki gunung. Berikut Kompas.com merangkumnya untuk Anda.

1. Cek prediksi cuaca sebelum mendaki

Sambaran petir kerap terjadi apalagi saat musim hujan seperti saat ini. Oleh sebab itu, sebelum mendaki gunung, lebih baik pendaki mencari informasi mengenai prediksi cuaca. Jika cuaca diperkirakan tak baik, lebih baik menunda pendakian.

Informasi mengenai prediksi cuaca dapat dperoleh di situs resmi Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) atau di pos-pos pusat informasi pendakian.

2. Jangan berteduh di pohon tertinggi

Beberapa saat yang lalu, staf BMKG Rukman Nugraha menyebutkan salah satu jenis petir yang berbahaya bagi pendakian adalah side flash. Petir jenis side flash merupakan tipe petir yang menyambar pepohonan terlebih dahulu.

Oleh sebab itu, jika pendaki berada di pegunungan yang memiliki pohon rimbun, maka usahakan tak berteduh di pohon-pohon yang tinggi agar terhindar dari sambaran petir.

3. Jangan berteduh di dekat pemancar

Berteduh di dekat pemancar saat hujan turun bukanlah pilihan yang tepat.

Jika pendaki berada dekat dengan pemancar atau sejenisnya yang mempunyai sifat konduktif, maka petir juga bisa mengalir melalui benda itu. Maka hindarilah berteduh di tempat yang dekat dengan aliran pipa listrik, gas, kawat logam, dan obyek lainnya yang berpotensi bisa menyalurkan aliran listrik.

“Bisa juga petir menyambar melalui tanah, apabila tanah tersebut mengandung material yang bersifat konduktor,“ jelas Rukman.

4. Jauhi puncak jika memungkinkan

Jenis petir yang kedua adalah jenis petir direct flash. Biasanya petir jenis ini terjadi di tempat-tempat terbuka seperti puncak gunung dan langsung menyambar ke arah manusia.

“Sebaiknya segera menjauhi puncak gunung dan pindah ke tempat yang lebih rendah. Pertimbangannya adalah puncak lebih dekat dengan awan yang menghasilkan petir,” lanjut Rukman.

5. Lepaskan barang konduktor

Tak hanya pemancar, barang-barang yang terbuat dari logam yang Anda gunakan pun dapat menghantarkan listrik dan dapat menyebabkan risiko sambaran petir.

“Tentu saja (saat hujan turun dan berpotensi terjadi sambaran petir) semua peralatan komunikasi dan benda-benda yang bersifat sebagai konduktor jangan dulu digunakan,“ ujar Rukman.

https://travel.kompas.com/read/2019/03/11/161500827/tips-agar-tidak-tersambar-petir-saat-mendaki-gunung

Terkini Lainnya

Aktivitas Vulkanik Gunung Slamet Naik, Ratusan Pendaki Gagal Gapai Atap Jawa Tengah

Aktivitas Vulkanik Gunung Slamet Naik, Ratusan Pendaki Gagal Gapai Atap Jawa Tengah

Travel Update
Rute ke Gereja Ayam Bukit Rhema, Cuma 10 Menit dari Candi Borobudur

Rute ke Gereja Ayam Bukit Rhema, Cuma 10 Menit dari Candi Borobudur

Travel Tips
Kota Batu Cocok untuk Olahraga, Event Sport Tourism Akan Diperbanyak

Kota Batu Cocok untuk Olahraga, Event Sport Tourism Akan Diperbanyak

Travel Update
Lihat Sunrise di Gereja Ayam Bukit Rhema Harus Reservasi Dulu, Ini Cara dan Tarifnya

Lihat Sunrise di Gereja Ayam Bukit Rhema Harus Reservasi Dulu, Ini Cara dan Tarifnya

Travel Update
Perjalanan Salatiga-Yogya-Pacitan yang Indah, Menikmati Pesona Pantai Banyu Tibo dan Buyutan

Perjalanan Salatiga-Yogya-Pacitan yang Indah, Menikmati Pesona Pantai Banyu Tibo dan Buyutan

Jalan Jalan
Gereja Ayam Bukit Rhema di Borobudur, Pesona Sunrise Dikelilingi 5 Gunung

Gereja Ayam Bukit Rhema di Borobudur, Pesona Sunrise Dikelilingi 5 Gunung

Jalan Jalan
5 Hotel Dekat Ocean Park BSD, Bisa Jalan Kaki

5 Hotel Dekat Ocean Park BSD, Bisa Jalan Kaki

Hotel Story
5 Penginapan dekat Kebun Raya Cibodas

5 Penginapan dekat Kebun Raya Cibodas

Hotel Story
10 Tempat Wisata Keluarga Terbaik di Dunia 2024, Ada Resor di Bali

10 Tempat Wisata Keluarga Terbaik di Dunia 2024, Ada Resor di Bali

Jalan Jalan
7 Wisata Ramah Anak di Bandung, Cocok untuk Liburan Sekolah

7 Wisata Ramah Anak di Bandung, Cocok untuk Liburan Sekolah

Jalan Jalan
9 Wisata Malam di Solo, Kunjungi Saat Mampir

9 Wisata Malam di Solo, Kunjungi Saat Mampir

Jalan Jalan
6 Tips Penting untuk Merencanakan Liburan Keluarga

6 Tips Penting untuk Merencanakan Liburan Keluarga

Travel Tips
3 Mall Solo dekat Stasiun Purwosari, Bisa Jalan Kaki

3 Mall Solo dekat Stasiun Purwosari, Bisa Jalan Kaki

Jalan Jalan
Minimarket di Jepang dengan Latar Belakang Gunung Fuji Timbulkan Masalah

Minimarket di Jepang dengan Latar Belakang Gunung Fuji Timbulkan Masalah

Travel Update
Desa Wisata di Spanyol Binibeca Vell Terancam Ditutup Akibat Lonjakan Jumlah Wisatawan

Desa Wisata di Spanyol Binibeca Vell Terancam Ditutup Akibat Lonjakan Jumlah Wisatawan

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke