Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cara Reschedule Kamar Hotel di Jaringan Hotel Dafam Terkait Virus Corona

JAKARTA, KOMPAS.com – Di tengah pandemi global virus corona (Covid-19), Dafam Hotel Management (DHM) menerapkan kebijakan rechedule atau penjadwalan ulang untuk para pelanggannya.

“Untuk refund, di semua hotel kami karena force majeure ini memang tidak kami kembalikan. Tetapi tidak hilang. Jadi reschedule istilahnya,” kata Corporate PR & Sales Manager PT Dafam Hotel Management, Ninik Haryanti, saat dihubungi Kompas.com, Senin (23/3/2020).

Ninik menuturkan bahwa tidak adanya kebijakan pengembalian uang tersebut karena mayoritas pemesan kamar hotel langsung melakukan pembayaran pada hari yang sama saat mereka menginap.

Kendati demikian, Ninik tidak menampik adanya tamu yang lebih memilih untuk membatalkan pesanan kamar hotel dibandingkan dengan melakukan penjadwalan ulang tanggal menginap.

“Saat ini ada cancel tapi belum ada payment, jadi kita terima baik. Kalau (mereka minta) batal, kita batalkan tanpa ada biaya karena dari mereka belum ada down payment (DP),” kata Ninik.

“Untuk tamu, rata-rata pembayaran sudah langsung pada saat kedatangan. Jadi persentase untuk refund sangat kecil,” imbuhnya.

Sementara bagi mereka yang sudah melakukan DP, mereka cenderung lebih memilih untuk melakukan penjadwalan ulang tanggal menginap.

Cara penjadwalan ulang tanggal menginap

Kebijakan penjadwalan ulang tanggal menginap berlaku di seluruh properti milik Dafam Hotel. Lantas, bagaimana cara melakukannya?

“Untuk reschedule, tinggal hubungi hotel saja. Para tamu biasanya yang hubungi sendiri untuk (kasih tahu) tanggal pemesanan awal akan mereka hold dulu sampai pemberitaan (terkait virus corona) lebih lanjut,” kata Ninik.

Ninik menuturkan bahwa para tamu bisa langsung menghubungi hotel terkait saja. Namun sebelum itu, kamu harus siapkan seluruh informasi yang kamu gunakan saat memesan kamar hotel.

Baik itu data pribadi maupun data penunjang seperti kapan mereka memesan kamar hotel, kamar hotel dipesan untuk tanggal dan bulan berapa.

“(Nanti) langsung beritahu ke hotel terkait untuk reschedule. Nanti langsung diproses sama hotel tersebut,” kata Ninik.

Proses penjadwalan ulang tanggal menginap berlaku untuk seluruh pemesanan mulai dari bulan Januari. Seluruh tipe kamar juga bisa melakukan hal tersebut. Kamu juga tidak akan dikenakan biaya apapun.

Terkait batasan maksimal bulan untuk penjadwalan ulang tanggal menginap, Ninik mengatakan bahwa saat ini mereka tidak memilikinya.

“Saat ini kita belum ada detail sampai kapan (batas maksimal pemilihan bulan) karena kondisi ini (virus corona) juga belum jelas sampai kapan. Selain itu, memang yang sudah melakukan DP sedikit. Jadi tidak masalah buat kami,” kata Ninik.

Kendati demikian, penjadwalan ulang tanggal menginap dapat dilakukan sesuai dengan ketersediaan kamar.

Sebagai gambaran, Ninik memberikan contoh untuk penjadwalan ulang tanggal menginap pada tanggal 30 April 2020.

Apabila pada tanggal tersebut kamar pilihanmu sudah kosong, maka kamu akan dibantu oleh pihak hotel terkait untuk memutuskan ingin merubah ke tanggal berapa.

“Kalau mau ganti tipe kamar, misalnya dari Deluxe ke Suite, itu bisa. Nanti harga tinggal menyesuaikan,” tutur Ninik.

Seluruh properti DHM juga memiliki jadwal check-out yang fleksibel. Namun hal tersebut juga tergantung dengan kondisi hotel apakah ramai atau tidak.

DHM mengelola beberapa merek hotel seperti Dafam Express (budget hotel), Meotel, Hotel Dafam, dan Grand Dafam.

Hotel-hotel tersebut berada di Jakarta, Bandung, Yogyakarta, Surabaya, Semarang, Kebumen, Purwokerto, Seminyak, Banjarbaru, Cilacap, Linggau, Jember, Pekalongan, dan Pekanbaru.

https://travel.kompas.com/read/2020/03/24/092100127/cara-reschedule-kamar-hotel-di-jaringan-hotel-dafam-terkait-virus-corona

Terkini Lainnya

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Travel Update
Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Travel Update
Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Travel Update
Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Travel Update
4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Jalan Jalan
Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Jalan Jalan
Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Travel Tips
4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

Jalan Jalan
Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Jalan Jalan
Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Travel Tips
8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

Travel Tips
Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke