Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pariwisata Bali Belum Dibuka, Ini Alasannya

Kepala Dinas Pariwisata Bali Putu Astawa menegaskan Bali hingga kini belum membuka pariwisatanya. Menurutnya, Bali akan benar-benar dibuka jika kasus Covid-19 sudah menurun.

"Sampai saat ini kita masih penanganan Covid-19. Sampai benar-benar ada jaminan kasus melandai atau menurun. Jadi pembukaan pariwisata akan melihat situasi perkembangan wabah Covid-19," kata Putu melalui pesan singkat kepada Kompas.com, Kamis (4/6/2020).

Kendati demikian, Putu tetap optimis pariwisata Bali akan kembali dibuka pada waktu yang tepat dengan menerapkan protokol kesehatan New Normal.

Lebih lanjut, Putu menjelaskan hingga kini pihaknya telah berkoordinasi dengan seluruh industri di Bali agar masing-masing menyusun Standar Operasional Prosedural (SOP) sesuai standar kesehatan Covid-19.

"Kita minta seluruh industri agar menyusun SOP-nya seperti physical distancing, masker, hand sanitizer, disinfektan, rambu-rambu, atau audio visual, dan lain sebagainya," ujarnya.

Ia pun juga meyakini jika pariwisata Bali nantinya akan dibuka secara bertahap. Kini, ia tengah menunggu keputusan Gubernur Bali terkait pembukaan pariwisata.

"Saya minta arahan gubernur untuk persisnya seperti apa," tambahnya.

Sementara itu, menurut laporan Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Provinsi Bali yang diterima Kompas.com, hingga Rabu (3/6/2020) mencatat jumlah kasus pasien positif sebanyak 490 orang dengan total pasien sembuh sejumlah 349 orang. Sementara itu, pasien meninggal sejumlah 5 orang.

Bali juga menerapkan kebijakan ketat bagi siapa saja yang keluar masuk. Melalui Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Provinsi Bali, mewajibkan setiap orang yang akan masuk lewat bandara Ngurah Rai, untuk mengisi formulir aplikasi dan mendapatkan QRCode sebagai bukti telah mengisi form tersebut.

Selain itu, beberapa peraturan juga diterapkan untuk siapa saja yang masuk lewat perjalanan udara dan laut.

Penurunan kunjungan wisman

Putu juga mengakui adanya penurunan kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) periode April 2020. 

Menurutnya, hal ini dikarenakan tidak adanya penerbangan dari luar atau internasional.

"Saat April sampai dengan sekarang, kan sudah tidak ada penerbangan dari luar," kata Putu.

Sebelumnya, menurut data Badan Pusat Statistik (BPS) Bali melaporkan penurunan kunjungan wisman yaitu 99,93 persen dibandingkan bulan April 2019 atau year on year.

Adapun wisman yang datang langsung ke Bali pada April tercatat sebanyak 327 kunjungan dengan rincian melalui bandara Ngurah Rai 273 kunjungan dan pelabuhan laut 54 kunjungan.

Jika dibandingkan bulan lalu, Maret 2020, kunjungan wisman ke Bali juga mengalami penurunan tajam 99,79 persen.

Pada periode April, kunjungan wisatawan nusantara menjadi nomor satu dengan 16,21 persen, disusul wisman Filipina 16,21 persen, Tiongkok 12,23 persen, India 10,40 persen, dan Rusia 8,56 persen.

Untuk tingkat penghunian kamar (TPK) hotel berbintang bulan April 2020 tercatat sebesar 3,22 persen. Hasil ini menunjukkan penurunan sedalam 22,19 poin dibandingkan TPK bulan sebelumnya yang tercatat sebesar 25,41 persen.

https://travel.kompas.com/read/2020/06/04/132106927/pariwisata-bali-belum-dibuka-ini-alasannya

Terkini Lainnya

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahim Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahim Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Jalan Jalan
Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Travel Tips
8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

Travel Tips
Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Travel Update
8 Tips Hindari Barang Bawaan Tertinggal, Gunakan Label yang Mencolok

8 Tips Hindari Barang Bawaan Tertinggal, Gunakan Label yang Mencolok

Travel Tips
Sandiaga Harap Labuan Bajo Jadi Destinasi Wisata Hijau

Sandiaga Harap Labuan Bajo Jadi Destinasi Wisata Hijau

Travel Update
10 Tips Bermain Trampolin yang Aman dan Nyaman, Pakai Kaus Kaki Khusus

10 Tips Bermain Trampolin yang Aman dan Nyaman, Pakai Kaus Kaki Khusus

Travel Tips
Ekspedisi Pertama Penjelajah Indonesia ke Kutub Utara Batal, Kenapa?

Ekspedisi Pertama Penjelajah Indonesia ke Kutub Utara Batal, Kenapa?

Travel Update
Lebaran 2024, Kereta Cepat Whoosh Angkut Lebih dari 200.000 Penumpang

Lebaran 2024, Kereta Cepat Whoosh Angkut Lebih dari 200.000 Penumpang

Travel Update
Milan di Italia Larang Masyarakat Pesan Makanan Malam Hari

Milan di Italia Larang Masyarakat Pesan Makanan Malam Hari

Travel Update
6 Hotel Dekat Beach City International Stadium Ancol, mulai Rp 250.000

6 Hotel Dekat Beach City International Stadium Ancol, mulai Rp 250.000

Hotel Story
4 Hotel Dekat Pantai di Cilacap, Tarif Rp 250.000-an

4 Hotel Dekat Pantai di Cilacap, Tarif Rp 250.000-an

Hotel Story
5 Wisata Air Terjun di Karanganyar, Ada Ngargoyoso dan Jumog

5 Wisata Air Terjun di Karanganyar, Ada Ngargoyoso dan Jumog

Jalan Jalan
Pengalaman ke Desa Wisata Koto Kaciak, Coba Panen Madu Lebah Galo-Galo

Pengalaman ke Desa Wisata Koto Kaciak, Coba Panen Madu Lebah Galo-Galo

Jalan Jalan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke