Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Karimunjawa Buka Lagi, Coba 7 Aktivitas Seru Ini

Karimunjawa juga menerapkan pembukaan secara bertahap dan terbatas.

Jelang akhir pekan, kamu bisa agendakan untuk pergi ke pulau berjuluk Caribbean van Java ini.

Ada banyak aktivitas seru dan menarik yang bisa dilakukan di sana, mulai dari snorkeling, diving, spot foto, hingga sekadar duduk santai di tepi pantai.

Sebelum berkunjung, berikut Kompas.com rangkum tujuh aktivitas menarik yang bisa dilakukan di Karimunjawa:

Wisata bahari snorkeling dan diving

Pesona pertama yang dihadirkan Karimunjawa adalah wisata baharinya. Hal ini karena letaknya yang berada di kepulauan dengan luas perairan lebih kurang 110.000 hektare.

Pulau ini sukses menjadi magnet bagi wisatawan penggemar kegiatan snorkeling dan diving. Untuk itu, jika berkunjung ke sini, hal yang tidak boleh dilewatkan adalah dua kegiatan tersebut.

Kamu bisa melihat kekayaan hayati dan pemandangan bawah laut Karimunjawa dengan diving di lima spot favorit.

Lima tempat ini di antaranya Menjangan Kecil, Cemara, Pulau Cilik, Pulau Tengah, dan Tanjung Gelam.

Jangan lupa, pada masa new normal, kamu disarankan membawa peralatan diving atau snorkeling masing-masing. Hal ini untuk mencegah penularan virus dari pemakaian alat secara bergantian.

Susur hutan mangrove yang lebat

Karimunjawa juga memiliki hutan mangrove yang identik dekat dengan pantai. Wisatawan bisa mengunjungi kawasan hutan mangrove yang memiliki luas sebesar 222,2 hektar, terdiri dari ragam jenis bakau.

Ketika kamu masuk ke area hutan akan menapaki jalan terbuat dari papan kayu. Perjalanan susur hutan itu tidak akan terasa panas, karena lebatnya hutan.

Kamu juga akan disuguhi dengan alam yang masih asri, berikut juga dengan satwanya. Jika beruntung, kamu juga bisa mendengar suara burung berkicau.

Susur hutan ini akan kamu lalui dengan jarak 1,3 kilometer. Sampai di titik 700 meter, wisatawan akan menemukan gardu pandang yang dapat digunakan untuk melihat luasnya hutan mangrove dari ketinggian.

Jangan lupa membawa gadget atau kamera, karena pemandangan indah akan tersaji yaitu Pulau Cemara Besar, Cemara Kecil, dan Pulau Menyawakan dari ketinggian.

Lihat tasbih raksasa di Bukit Joko Tuwo

Selain wisata air dan susur hutan, wisatawan juga bisa berwisata di darat dengan mengunjungi ragam keunikan.

Salah satu keunikan di Karimunjawa adalah tasbih raksasa. Lokasinya ada di Bukit Joko Tuwo. Bukit ini berada di ketinggian, sehingga dari atas bukit bisa terlihat alam Karimunjawa.

Keunikan bukit ini adalah pada batu-batu besar dan bulat yang dirangkai menggunakan tali. Batu-batu bulat itu terlihat seperti tasbih raksasa ketika dilihat dari atas tempat yang sedikit lebih tinggi.

Wisatawan juga bisa lihat Rangka Ikan Paus yang dinamakan Joko Tuwo, disimpan di sebuah rumah di atas bukit.

Selfie di spot ikonik Bukit Love

Jangan lupa untuk berburu spot selfie di Karimunjawa. Selain spot di lautan, beberapa tempat di darat pun juga tidak kalah menarik.

Salah satu spot selfie di daratan Karimunjawa adalah Bukit Love. Wisatawan biasa mengambil foto dengan latar belakang tulisan Love maupun tulisan Karimunjawa di sini.

Selain itu, ada pula gazebo-gazebo yang bisa digunakan untuk bersantai menikmati pemandangan.

Masih berada di ketinggian, pastinya kamu bisa menikmati bentang alam perairan Karimunjawa dari sini.

Santai di Legon Lele

Berikutnya kamu bisa mengunjungi pantai Legon Lele. Pantai ini cocok bagi kamu yang ingin menikmati ketenangan atau sekadar duduk santai melihat birunya lautan Karimunjawa.

Wisatawan juga akan semakin ditenangkan dan diteduhkan dengan pemandangan hutan bakau. Lalu juga pepohonan rimbun di sekitar bukit Legon Lele.

Kamu juga bisa mengambil beberapa stok foto di dekat kapal karam. Pantai ini juga terkenal dengan ciri khasnya yaitu penampakan kapal karam berdiri di atas putihnya pasir pantai.

Tidak ketinggalan adalah momen menunggu matahari terbit atau terbenam yang menakjubkan di pantai ini.

Menikmati putihnya pasir pantai Nyamplung Ragas

Satu pantai lagi di Karimunjawa dengan penampakan pasir putihnya adalah Ngamplung Ragas. Pantai ini terkenal dengan pasir putih yang cukup luas.

Pemandangan bersih akan terlihat di sepanjang bibir pantai. Hal ini semakin indah dengan air laut yang bening.

Pohon kelapa yang berdiri berjajar di pantai juga semakin menambah daya tarik wisata. Kegiatan menarik yang bisa dilakukan di pantai ini adalah melihat Pulau Batu seolah-olah dekat dari lokasi.

Kulineran malam di alun-alun

Usai berwisata bahari pada siang dan sore harinya, kamu bisa lanjutkan dengan berburu kuliner di Alun-alun Karimunjawa.

Tempat ini memang menjadi lokasi strategis untuk berburu kuliner. Tidak sedikit wisatawan yang datang ke sini untuk menikmati hidangan khas Karimunjawa.

Ada banyak ragam makanan yang tersaji dengan menu dominasinya adalah olahan seafood seperti ikan bakar, lobster dan lainnya.

https://travel.kompas.com/read/2020/10/15/190500227/karimunjawa-buka-lagi-coba-7-aktivitas-seru-ini

Terkini Lainnya

Jakarta Tetap Jadi Pusat MICE Meski Tak Lagi Jadi Ibu Kota

Jakarta Tetap Jadi Pusat MICE Meski Tak Lagi Jadi Ibu Kota

Travel Update
Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Travel Update
Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Travel Update
Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Travel Update
Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Travel Update
4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Jalan Jalan
Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Jalan Jalan
Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Travel Tips
4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

Jalan Jalan
Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Jalan Jalan
Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Travel Tips
8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke