Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

4 Fasilitas di Lembah Pinus Camp & Cafe Bogor, Tempat Camping sampai Kolam Renang

KOMPAS.com - Lembah Pinus Camp & Cafe menjadi salah satu obyek wisata yang patut dikunjungi bersama keluarga. Area perkemahan dan cafe ini teretak di Puncak 2 Desa Wargajaya, Kecamatan Sukamakmur, Kabupaten Bogor.

Obyek wisata yang telah beroperasi selama kurang lebih satu tahun ini terletak di ketinggian 1.030 meter di atas permukaan laut (mdpl). Kondisi geografis tersebut membuat udara di kawasan ini relatif dingin.

"Area kami luas 1 hektar. Yang digunakan untuk area tenda sekitar satu per tiga dari kapasitas, dan untuk kafe cenderung outdoor," kata Manager Area Lembah Pinus Camp & Cafe Tubagus Mohamad Reza kepada Kompas.com pada Rabu (29/9/2021).

Adapun fasilitas yang dapat dinikmati oleh pengunjung di Lembah Pinus Camp & Cafe adalah sebagai berikut:

1. Camping ground

Camping ground merupakan fasilitas utama yang disediakan Lembah Pinus Camp & Cafe. Fasilitas ini juga merupakan atraksi favorit pengunjung.

"Area camp-nya terbagi atas blok jambore, blok mini garden, blok mini jungle, blok tepi sawah, blok tepi kolam renang, blok air terjun atau blok rasamala, dan terakhir blok pinus," ujar Reza.

Lebih lanjut, Reza mengungkapkan bahwa area perkemahan tersebut dibagi ke dalam kavling. Antar kavling dibatasi oleh pagar tanaman hidup yang memberikan kesan privat bagi setiap pengunjung.

Setiap blok yang ditawarkan pun memiliki tipe serta atraksi berbeda. Pihak pengelola juga menyediakan saung inap atau honay dengan toilet pribadi dan pemanas air di dalamnya.

Pengunjung juga bisa menyewa tenda siap pakai dengan harga mulai dari Rp 50.000 per orang.

2. Kolam renang anak

Lambah Pinus Camp & Cafe juga memiliki fasilitas yang cocok untuk pengunjung yang berlibur bersama si kecil. Pihak pengelola menyediakan kolam renang anak yang bisa dinikmati secara umum.

Kolam tersebut cukup dangkal, sehingga aman bagi balita sekalipun. Dari kolam renang tersebut, pengunjung juga bisa melihat pemandangan alam yang membentang di sekelilingnya.

Terdapat pula air terjun mini setinggi empat meter di kolam anak tersebut. Keberadaan air terjun mini tersebut menambah atraksi kolam renang anak ini.

3. Kafe

Cafe di Lembah Pinus menyediakan beragam pilihan menu makanan dan minuman. Kafe ini beroperasi 24 jam nonstop untuk menunjang kebutuhan dan kenyamanan para pengunjung.

Pengunjung dapat menikmati suasana alam sambil menyantap sajian yang disuguhkan. Kafe ini memiliki konsep luar ruangan dengan luas mencapai 100 meter persegi.

Pengunjung akan menjumpai  kolam ikan koi yang menjadi lantai kafe. Hal ini tentu menjadi atraksi unik dan menarik.

Untuk menikmati sajian minuman dan makanan, harganya mulai dari Rp 5.000 sampai Rp 25.000, tergantung  menu yang dipesan.

"Menu kami karena lebih diarahkan untuk layani yang camping jadi masih standar agar harga terjangkau namun tetap menjaga rasa," jelas Reza.

4. Fasilitas umum

Meski berada di tengah bentangan alam, Lembah Pinus menyediakan fasilitas umum yang cukup lengkap. Di tempat ini telah tersedia toilet umum, mushala, dan area parkir luas.

Menurut Reza, area parkir tersebut di kawasan tersebut dapat menampung sekitar 30 unit mobil dan 30 motor.

Pengunjung juga bisa menikmati balkon seluas 100 meter persegi dengan ketinggian 9 meter di atas tanah. Tampak pemandangan alam Kabupaten Bogor yang hijau dan rimbun.

Bagi wisatawan yang tertarik mengunjungi Lembah Pinus Camp & Cafe jangan lupa mematuhi protokol kesehatan yang berlaku, seperti memakai masker, menjauhi kerumunan, menjaga jarak, dan mencuci tangan dengan sabun.

https://travel.kompas.com/read/2021/10/02/150300527/4-fasilitas-di-lembah-pinus-camp-cafe-bogor-tempat-camping-sampai-kolam

Terkini Lainnya

Ocean Park BSD City Tangerang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Ocean Park BSD City Tangerang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Scoot Terbangkan Pesawat Embraer E190-E2 Pertama

Scoot Terbangkan Pesawat Embraer E190-E2 Pertama

Travel Update
5 Tips Traveling dengan Hewan Peliharaan yang Aman

5 Tips Traveling dengan Hewan Peliharaan yang Aman

Travel Tips
Traveloka dan Baby Shark Beri Diskon Liburan Sekolah hingga 50 Persen

Traveloka dan Baby Shark Beri Diskon Liburan Sekolah hingga 50 Persen

Travel Update
4 Kesalahan yang Harus Dihindari Saat Melawati Keamanan Bandara

4 Kesalahan yang Harus Dihindari Saat Melawati Keamanan Bandara

Travel Tips
KAI Sediakan 739.000 Kursi Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus

KAI Sediakan 739.000 Kursi Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus

Travel Update
Kadispar Bali: Pungutan Wisatawan Asing Sudah Hampir Rp 79 Miliar

Kadispar Bali: Pungutan Wisatawan Asing Sudah Hampir Rp 79 Miliar

Travel Update
Tips Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri, Jangan Kesiangan

Tips Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri, Jangan Kesiangan

Travel Tips
Tips Atas Bengkak Selama Perjalanan Udara, Minum hingga Peregangan

Tips Atas Bengkak Selama Perjalanan Udara, Minum hingga Peregangan

Travel Tips
Harga Tiket Wisata Pantai di Bantul Terkini, Parangtritis hingga Pandansimo

Harga Tiket Wisata Pantai di Bantul Terkini, Parangtritis hingga Pandansimo

Travel Update
Ada Pungli di Curug Ciburial Bogor, Sandiaga: Perlu Ditindak Tegas

Ada Pungli di Curug Ciburial Bogor, Sandiaga: Perlu Ditindak Tegas

Travel Update
Menparekraf Bantah Akan Ada Pungutan Dana Pariwisata kepada Wisatawan

Menparekraf Bantah Akan Ada Pungutan Dana Pariwisata kepada Wisatawan

Travel Update
Sandiaga Dukung Sanksi Tegas untuk Penyulut 'Flare' di Gunung Andong

Sandiaga Dukung Sanksi Tegas untuk Penyulut "Flare" di Gunung Andong

Travel Update
Waktu Terbaik untuk Beli Tiket Pesawat agar Murah, Jangan Mepet

Waktu Terbaik untuk Beli Tiket Pesawat agar Murah, Jangan Mepet

Travel Tips
Taman Burung-Anggrek di Papua: Lokasi dan Harga Tiket Masuk

Taman Burung-Anggrek di Papua: Lokasi dan Harga Tiket Masuk

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke