Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Rute ke Pantai Berawa di Canggu Bali, Lewat Jalan Pintas Hindari Macet

KOMPAS.com - Pantai Berawa bisa menjadi salah satu pilihan destinasi wisata pantai di Bali. Lokasi tepatnya ada di Canggu, Kuta Utara, Kabupaten Badung, Bali.

Jika kamu penggemar aktivitas berselancar alias surfing, main ke pantai ini bisa jadi alternatif. Tak hanya itu, kamu juga bisa menikmati suasana matahari terbenam (sunset) sambil bersantai di pinggir pantai.

Jika ingin berkunjung ke Pantai Berawa, akan lebih mudah jika melewati jalan pintas atau shortcut. 

Sebab, jalan di sekitar Canggu memang terkenal macet. Pada waktu-waktu ramai, lalu lintas bisa sangat macet. Apalagi jika pergi menggunakan kendaraan roda empat.

"Saran saya, lewati Lio Collection (di Jalan Raya Kerobokan) karena di sana ada shortcut (jalan pintas). Kalau enggak lewat shortcut (bisa) kena macet lama banget," kata seorang penduduk setempat, I Gusti Ariel Avila pada Kompas.com, Minggu (28/08/2022).

Untuk berkunjung ke Pantai Berawa, pengunjung hanya perlu menyiapkan uang parkir sebagai tiket masuknya. Sebab, di pantai ini, pengunjung tidak dikenakan biaya khusus masuk.

Bagi pengendara sepeda motor, tarif parkirnya Rp 2.000 dan untuk mobil dikenakan tarif Rp 5.000.

Salah satu contoh rute adalah dari kedatangan di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai. 

Untuk menuju ke Pantai Berawa dari bandara, wisatawan dapat melewati Jalan Bypass Ngurah Rai ke arah Sunset Road, patokannya adalah Starbucks Reserve Dewata. 

Setelah melewati Starbucks, belok kanan menuju Lio Collection yang terletak di Jalan Raya Kerobokan No 2.

Setelah menemukan Lio Collection, terus menuju ke arah Pison Coffee yang terletak di Jalan Petitenget No 19A. Ikuti terus Jalan Petitenget untuk akhirnya sampai di Pantai Berawa.

Estimasi jarak menuju Pantai Berawa ini sekitar 24,1 kilometer yang dapat ditempuh selama sekitar 50 menit dengan kendaraan, tanpa macet.

Namun, menurut Avila, seringkali pada sore hari jalan menuju Pantai Berawa macet. Jika berada pada situasi tersebut, ia merekomendasikan untuk menggunakan sepeda motor menuju Pantai Berawa.

Tentu saja wisatawan yang ingin menggunakan sepeda motor perlu singgah dahulu di tempat penginapannya untuk menaruh barang bawaan jika berangkat langsung dari bandara, agar tidak kerepotan ketika tiba di pantai.

https://travel.kompas.com/read/2022/08/28/110900527/rute-ke-pantai-berawa-di-canggu-bali-lewat-jalan-pintas-hindari-macet

Terkini Lainnya

Kapal Wisata Terbakar di Labuan Bajo, Wisatawan Diimbau Hati-hati Pilih Kapal

Kapal Wisata Terbakar di Labuan Bajo, Wisatawan Diimbau Hati-hati Pilih Kapal

Travel Update
5 Tips Traveling Saat Heatwave, Apa Saja yang Harus Disiapkan

5 Tips Traveling Saat Heatwave, Apa Saja yang Harus Disiapkan

Travel Tips
Penerbangan Bertambah, Sandiaga: Tiket Pesawat Mahal Sudah Mulai Tertangani

Penerbangan Bertambah, Sandiaga: Tiket Pesawat Mahal Sudah Mulai Tertangani

Travel Update
Pencabutan Status Bandara Internasional Tidak Pengaruhi Kunjungan Turis Asing

Pencabutan Status Bandara Internasional Tidak Pengaruhi Kunjungan Turis Asing

Travel Update
Bagaimana Cara agar Tetap Dingin Selama Heatwave

Bagaimana Cara agar Tetap Dingin Selama Heatwave

Travel Tips
Gedung Pakuan di Bandung: Lokasi, Jam Buka, dan Tiket Masuk

Gedung Pakuan di Bandung: Lokasi, Jam Buka, dan Tiket Masuk

Travel Update
Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri yang Berlatar Perbukitan

Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri yang Berlatar Perbukitan

Jalan Jalan
7 Tips Berkemah di Pantai agar Tidak Kepanasan, Jangan Pakai Tenda di Gunung

7 Tips Berkemah di Pantai agar Tidak Kepanasan, Jangan Pakai Tenda di Gunung

Travel Tips
Berlibur ke Bangkok, Pilih Musim Terbaik untuk Perjalanan Anda

Berlibur ke Bangkok, Pilih Musim Terbaik untuk Perjalanan Anda

Travel Tips
Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Siapkan Wisata Pagi dan Malam

Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Siapkan Wisata Pagi dan Malam

Travel Update
Pantai Kembar Terpadu di Kebumen, Tempat Wisata Edukasi Konservasi Penyu Tanpa Biaya Masuk

Pantai Kembar Terpadu di Kebumen, Tempat Wisata Edukasi Konservasi Penyu Tanpa Biaya Masuk

Travel Update
Siaga Suhu Panas, Petugas Patroli di Pantai Bangka Belitung

Siaga Suhu Panas, Petugas Patroli di Pantai Bangka Belitung

Travel Update
Cara ke Museum Batik Indonesia Naik Transjakarta dan LRT

Cara ke Museum Batik Indonesia Naik Transjakarta dan LRT

Travel Tips
Layanan Shower and Locker Dekat Malioboro, Personelnya Bakal Ditambah Saat 'Long Weekend'

Layanan Shower and Locker Dekat Malioboro, Personelnya Bakal Ditambah Saat "Long Weekend"

Travel Update
Museum Batik Indonesia: Lokasi, Jam Buka, dan Harga Tiket Masuk 2024

Museum Batik Indonesia: Lokasi, Jam Buka, dan Harga Tiket Masuk 2024

Hotel Story
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke