Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pengelola Penginapan Tak Perlu Minder dengan Hotel, Wisatawan Pilih Menginap di Homestay

UNGARAN, KOMPAS.com - Pasca-melandainya pandemi Covid-19, terjadi perubahan perilaku wisatawan, yakni lebih memilih menginap di rumah warga atau homestay dibanding di hotel atau penginapan resmi.

Hal itu disampaikan Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Semarang Heru Subroto di Kusuma Hall Hotel Nuwis, Bandungan, Selasa (25/10/2022) dalam keterangan tertulis.

Menurutnya, tren ini menjadi tantangan bagi pengelola homestay dan warga sekitar tempat wisata yang akan membuka usaha serupa.

"Potensi ini layak dikembangkan sebagai salah satu usaha ekonomi kreatif,” kata Heru.

Terkait pengelolaan homestay yang ada di desa wisata, Heru menegaskan akan terus memberikan pembinaan.

"Tujuannya agar fungsi homestay dapat maksimal mendukung pengembangan desa wisata," paparnya.

Ia melanjutkan, Dinas Pariwisata memberi pelatihan pengelolaan homestay atau pondok wisata untuk pengelola dan calon pengelola.

“Pelatihan dimaksudkan untuk memberikan bekal pengetahuan dan ketrampilan calon dan para pengelola homestay. Hal ini diharapkan dapat memicu masyarakat sekitar untuk membuat tujuan wisata yang kreatif berbasis kearifan lokal,” tutur Heru.

Pelatihan untuk memaksimalkan potensi homestay

Sementara Kepala Bidang Industri Pariwisata Dinas Pariwisata Kabupaten Semarang Prasetyo Giri Nugroho menjelaskan, pelatihan diikuti 50 pengelola dan calon pengelola homestay.

"Mereka mendapat materi pengetahuan peran dan fungsi homestay dalam sistem kepariwisataan, standar pengelolaan, dan pemasaran homestay secara digital. Narasumber berasal dari praktisi pengelola homestay dan akademisi," paparnya.

Adapun Wakil Bupati Semarang Basari meminta para pengelola homestay tidak minder dengan keberadaan hotel berbintang yang ada.

“Pengelola homestay harus memiliki kemampuan melayani wisatawan dengan baik, sehingga mereka memiliki kesan baik dan tinggal lama,” katanya.

https://travel.kompas.com/read/2022/10/25/203848627/pengelola-penginapan-tak-perlu-minder-dengan-hotel-wisatawan-pilih-menginap

Terkini Lainnya

Berlibur ke Bangkok, Pilih Musim Terbaik untuk Perjalanan Anda

Berlibur ke Bangkok, Pilih Musim Terbaik untuk Perjalanan Anda

Travel Tips
Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Siapkan Wisata Pagi dan Malam

Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Siapkan Wisata Pagi dan Malam

Travel Update
Pantai Kembar Terpadu di Kebumen, Tempat Wisata Edukasi Konservasi Penyu Tanpa Biaya Masuk

Pantai Kembar Terpadu di Kebumen, Tempat Wisata Edukasi Konservasi Penyu Tanpa Biaya Masuk

Travel Update
Siaga Suhu Panas, Petugas Patroli di Pantai Bangka Belitung

Siaga Suhu Panas, Petugas Patroli di Pantai Bangka Belitung

Travel Update
Cara ke Museum Batik Indonesia Naik Transjakarta dan LRT

Cara ke Museum Batik Indonesia Naik Transjakarta dan LRT

Travel Tips
Layanan Shower and Locker Dekat Malioboro, Personelnya Bakal Ditambah Saat 'Long Weekend'

Layanan Shower and Locker Dekat Malioboro, Personelnya Bakal Ditambah Saat "Long Weekend"

Travel Update
Museum Batik Indonesia: Lokasi, Jam Buka, dan Harga Tiket Masuk 2024

Museum Batik Indonesia: Lokasi, Jam Buka, dan Harga Tiket Masuk 2024

Hotel Story
3 Destinasi Wisata Unggulan Arab Saudi, Kunjungi Museum Bersejarah

3 Destinasi Wisata Unggulan Arab Saudi, Kunjungi Museum Bersejarah

Travel Tips
Mengenal Subak Jatiluwih yang Akan Dikunjungi Delegasi World Water Forum 

Mengenal Subak Jatiluwih yang Akan Dikunjungi Delegasi World Water Forum 

Jalan Jalan
Area Baduy Dalam Buka Lagi untuk Wisatawan Setalah Perayaan Kawalu 

Area Baduy Dalam Buka Lagi untuk Wisatawan Setalah Perayaan Kawalu 

Travel Update
5 Wisata di Bandung Barat, Ada Danau hingga Bukit

5 Wisata di Bandung Barat, Ada Danau hingga Bukit

Jalan Jalan
Aktivitas Bandara Sam Ratulangi Kembali Normal Usai Erupsi Gunung Ruang 

Aktivitas Bandara Sam Ratulangi Kembali Normal Usai Erupsi Gunung Ruang 

Travel Update
5 Cara Motret Sunset dengan Menggunakan HP

5 Cara Motret Sunset dengan Menggunakan HP

Travel Tips
Harga Tiket Masuk Balong Geulis Cibugel Sumedang

Harga Tiket Masuk Balong Geulis Cibugel Sumedang

Jalan Jalan
Tips Menuju ke Balong Geulis, Disuguhi Pemandangan Indah

Tips Menuju ke Balong Geulis, Disuguhi Pemandangan Indah

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke