Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Rumor Pendakian Semeru Buka Lagi Tahun 2023, Ini Jawaban TNBTS

KOMPAS.com - Di media sosial, beredar kabar terkait informasi pembukaan kembali jalur pendakian Gunung Semeru yang akan dilakukan tahun 2023.

Pasalnya sudah sejak tahun lalu, tepatnya pada Sabtu (31/7/2021) Gunung Semeru masih menutup jalur pendakian.

Namun, kabar itu disanggah langsung oleh Kepala Sub Bagian Data Evaluasi Pelaporan dan Humas Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS) Syarif Hidayat.

  • Akhirnya, Pentas Musikan di Keraton Yogyakarta Digelar Offline
  • 12 Wisata Pantai di Cilacap Paling Hits, Cocok untuk Liburan

Kata dia, belum ada diskusi dengan pihak-pihak terkait untuk pembukaan jalur pendakian itu. Ditambah lagi status Gunung Semeru yang saat ini masih berada di level III waspada.

"Saat ini status Semeru masih level III waspada. Belum ada diskusi mengenai pembukaan pendakian Semeru," kata Syarif saat dikonfirmasi Kompas.com, Kamis (10/11/2022).

Ia menegaskan, Balai Besar TNBTS pasti akan mengeluarkan pengumuman melalui akun media sosial resmi TNBTS untuk informasi pembukaan tersebut.

Gunung Semeru masih muntahkan awan panas guguran

Sebagai informasi Gunung Semeru di Kabupaten Lumajang, Jawa Timur kembali meluncurkan awan panas guguran (APG) pada Rabu (9/11/2022).

Mengutip Kompas.com, Rabu (9/11/2022), dari pos pantau Gunung Api Semeru, APG tampak meluncur dari puncak kawah Semeru sejauh 4,5 kilometer mengarah ke Besuk Kobokan sekira pukul 15.50 WIB sampai 16.40 WIB.

Meski jarak luncur APG cukup jauh, Kepala Pos Pantau Gunung Api Semeru Liswanto mengatakan, luncuran ini masih berada pada jarak aman.

Sebab, permukiman penduduk terdekat berada dalam radius 9 kilometer dari kawah Jonggring Saloka.

https://travel.kompas.com/read/2022/11/10/130100227/rumor-pendakian-semeru-buka-lagi-tahun-2023-ini-jawaban-tnbts

Terkini Lainnya

Gunung Batu Jonggol Bogor: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Lokasi

Gunung Batu Jonggol Bogor: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Lokasi

Jalan Jalan
Ocean Park BSD City Tangerang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Ocean Park BSD City Tangerang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Scoot Terbangkan Pesawat Embraer E190-E2 Pertama

Scoot Terbangkan Pesawat Embraer E190-E2 Pertama

Travel Update
5 Tips Traveling dengan Hewan Peliharaan yang Aman

5 Tips Traveling dengan Hewan Peliharaan yang Aman

Travel Tips
Traveloka dan Baby Shark Beri Diskon Liburan Sekolah hingga 50 Persen

Traveloka dan Baby Shark Beri Diskon Liburan Sekolah hingga 50 Persen

Travel Update
4 Kesalahan yang Harus Dihindari Saat Melawati Keamanan Bandara

4 Kesalahan yang Harus Dihindari Saat Melawati Keamanan Bandara

Travel Tips
KAI Sediakan 739.000 Kursi Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus

KAI Sediakan 739.000 Kursi Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus

Travel Update
Kadispar Bali: Pungutan Wisatawan Asing Sudah Hampir Rp 79 Miliar

Kadispar Bali: Pungutan Wisatawan Asing Sudah Hampir Rp 79 Miliar

Travel Update
Tips Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri, Jangan Kesiangan

Tips Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri, Jangan Kesiangan

Travel Tips
Tips Atas Bengkak Selama Perjalanan Udara, Minum hingga Peregangan

Tips Atas Bengkak Selama Perjalanan Udara, Minum hingga Peregangan

Travel Tips
Harga Tiket Wisata Pantai di Bantul Terkini, Parangtritis hingga Pandansimo

Harga Tiket Wisata Pantai di Bantul Terkini, Parangtritis hingga Pandansimo

Travel Update
Ada Pungli di Curug Ciburial Bogor, Sandiaga: Perlu Ditindak Tegas

Ada Pungli di Curug Ciburial Bogor, Sandiaga: Perlu Ditindak Tegas

Travel Update
Menparekraf Bantah Akan Ada Pungutan Dana Pariwisata kepada Wisatawan

Menparekraf Bantah Akan Ada Pungutan Dana Pariwisata kepada Wisatawan

Travel Update
Sandiaga Dukung Sanksi Tegas untuk Penyulut 'Flare' di Gunung Andong

Sandiaga Dukung Sanksi Tegas untuk Penyulut "Flare" di Gunung Andong

Travel Update
Waktu Terbaik untuk Beli Tiket Pesawat agar Murah, Jangan Mepet

Waktu Terbaik untuk Beli Tiket Pesawat agar Murah, Jangan Mepet

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke