Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

The Mulia Bali, Lokasi Pertemuan Biden dan Xi Jinping Jelang KTT G20

KOMPAS.com - Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden melakukan pertemuan bilateral dengan Presiden China Xi Jinping, Senin (14/11/2022), di Bali, menjelang Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20.

"Senang bertemu dengan Anda," ujar Presiden Xi Jinping melalui penerjemahnya, dikutip dari CNN, Senin.

  • 8 Hotel Mewah di Bali yang Disiapkan untuk Delegasi G20
  • The Apurva Kempinski Bali, Tempat Jokowi Bertemu Biden Jelang KTT G20

Pertemuan tersebut berlokasi di The Mulia yang masih berada di kawasan Nusa Dua, Bali. Berjarak 14 kilometer dari Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, hotel bintang lima ini dapat dicapai setelah berkendara selama kira-kira 26 menit.

Akomodasi tepi pantai ini menyediakan 111 suites dengan Jacuzzi pribadi yang menghadap ke arah Samudera Hindia. 

Tersedia sejumlah tipe kamar yang bisa dipilih, yakni The Marquess Suite, The Earl Suite, dan The Baron Suite. Wisatawan bisa memilih untuk menginap di kamar yang berpanorama Samudera Hindia atau taman.

The Baron Suite, misalnya, memiliki luas sekitar 105 meter persegi yang berkapasitas untuk dua orang dewasa ditambah satu anak berusia di bawah 12 tahun, dengan penggunaan tempat tidur yang sama. 

Para tamu di kamar ini bisa menikmati beragam fasilitas, antara lain Jacuzzi luar ruangan, smart TV, bak mandi, shower terpisah, toilet berteknologi tinggi, dan ruang tamu dengan sofa. 

Dikutip dari laman resminya, tarif menginap per malamnya di kamar tipe ini mulai Rp 6,2 juta per malam dengan tanggal meningap 21-22 November 2022. 

Selama menginap di hotel ini, wisatawan bisa memanjakan diri di Mulia Spa, berolahraga di pusat kebugaran, bermain tenis di Tennis Centre, atau bersantai sembari menikmati aneka hidangan di beragam restoran yang ada. 

Salah satu daya tarik hotel ini adalah Oasis Pool yang menghadap ke arah samudera. Kolam renang ini disebut sebagai infinity pool (kolam renang tak berbatas) tepi pantai terpanjang di Bali. 

  • KTT G20, Penerbangan Reguler di Bandara Ngurah Rai Dipastikan Normal
  • GWK Bali Tutup Sementara hingga 15 November Jelang KTT G20
  • Pura Sakenan, Tempat Ibadah yang Dikunjungi Delegasi G20 di Bali

Tidak hanya itu, akomodasi ini juga menawarkan aneka akivitas dan program sesuai minat para wisatawan.

Bila ingin tetap bugar selama menginap di hotel ini, misalnya, wisatawan dapat mengikuti program yang meliputi perawatan spa, sesi yoga, dan program makan yang seimbang.

https://travel.kompas.com/read/2022/11/14/181300027/the-mulia-bali-lokasi-pertemuan-biden-dan-xi-jinping-jelang-ktt-g20

Terkini Lainnya

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Travel Update
Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Travel Update
Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Travel Update
Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Travel Update
4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Jalan Jalan
Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Jalan Jalan
Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Travel Tips
4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

Jalan Jalan
Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Jalan Jalan
Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Travel Tips
8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

Travel Tips
Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke