Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ganjar Sebut Potensi Wisata Religi di Jateng Tinggi, Ini Rekomendasinya

KOMPAS.com - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menyampaikan sejumlah potensi wisata religi dan ziarah di provinsi tersebut dalam peluncuran 100 Paket Wisata Nusantara di Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf), Senin (5/12/2022).

Menurut dia, wisata religi khususnya tempat wisata ziarah di Jawa Tengah memiliki daya tarik dan potensi yang besar untuk dijual.

  • Kemenparekraf Luncurkan 100 Paket Wisata Nusantara Jelang Nataru
  • Cara Pesan 100 Paket Wisata Nusantara untuk Liburan Nataru

"Pernah ada yang tanya, kawan-kawan dari Malaysia ingin sekali ziarah ke Jawa Tengah," kata Ganjar dalam Weekly Press Briefing Kemenparekraf, Senin.

Adapun salah satu paket wisata religi yang ditawarkan berupa paket empat hari tiga malam bertajuk Ziarah Walisongo seharga mulai Rp 2,6 juta, untuk rute Semarang-Cirebon-Semarang.

"Tentu kita tidak stand alone (bekerja sendiri), nanti kita berkolaborasi dengan tempat yang lain, ada yang kita tawarkan beberapa yang religi, sunan-sunan yang ada, mulai dari Cirebon, Jawa Tengah dan Jawa Timur, satu paket," terangnya.

Ia mengatakan, jumlah pengunjung akan meningkat drastis ke tempat tersebut bertepatan dengan berlangsungnya kegiatan selawat.

"Sebenarnya kalau kita melihat, tempat ziarah-ziarah atau wisata religi ini enggak kalah. Luar biasa, apalagi kalau waktu berkunjung ke sana ada selawatan, itu tambah ramai, loh," ujarnya.

Ketika kegiatan selawat diumumkan, peminatnya bisa meningkat dari 1.000-1.500 orang pada saat biasa, dan dapat mencapai 10.000 orang dalam satu waktu.

"Apalagi kalau kita sedang ngobrol sama beberapa teman dan memberi tahu akan dihadiri habib, syekh, wow, sudah itu. 10.000 (pengunjung)," katanya.

Salah satu paket wisata religi yang bisa dipilih adalah paket berdurasi empat hari, yang akan dimulai dengan ziarah ke makam Sunan Gunung Jati pada hari pertama.

"Hari pertama ziarah ke Sunang Gunung Jati dari Semarang. Lalu ke Cirebon, dan kembali ke Semarang. Hari kedua dari Semarang ke Demak, Kudus, lalu ke Tuban. Ada ziarah ke Sunan Kalijaga, Sunan Kudus, Sunan Muria, Sunan Bonang," terang Ganjar.

Berikutnya, pada hari ketiga akan ada perjalanan dari Tuban menuju Lamongan, Gresik, dan Surabaya.

  • Masjid Agung Demak, Salah Satu Masjid Tertua yang Dibangun Wali Songo
  • Masjid Sunan Ampel di Surabaya, Wisata Religi yang Pikat Turis Asing 

Wisatawan nantinya bisa melakukan ziarah ke makam Sunan Drajat, Sunan Gresik, Sunan Giri, dan Sunan Ampel. Barulah perjalanan akan berakhir pada hari keempat di Surabaya, Jawa Timur.

Detail paket ini bisa didapatkan dengan mengakses katalog lewat laman resmi 100 Paket Wisata Nusantara di Indonesia.travel.

Jika berminat, calon pengunjung hanya perlu mengontak nomor telepon yang tersedia pada katalog untuk melanjutkan diskusi dan transaksi dengan agen perjalanan yang bertanggung jawab.

https://travel.kompas.com/read/2022/12/08/153537627/ganjar-sebut-potensi-wisata-religi-di-jateng-tinggi-ini-rekomendasinya

Terkini Lainnya

Jakarta Tourist Pass Dirilis Juni 2024, Bisa Naik Kendaraan Umum Gratis

Jakarta Tourist Pass Dirilis Juni 2024, Bisa Naik Kendaraan Umum Gratis

Travel Update
Daftar 17 Bandara di Indonesia yang Dicabut Status Internasionalnya

Daftar 17 Bandara di Indonesia yang Dicabut Status Internasionalnya

Travel Update
Meski Mahal, Transportasi Mewah Berpotensi Dorong Sektor Pariwisata

Meski Mahal, Transportasi Mewah Berpotensi Dorong Sektor Pariwisata

Travel Update
Jakarta Tetap Jadi Pusat MICE Meski Tak Lagi Jadi Ibu Kota

Jakarta Tetap Jadi Pusat MICE Meski Tak Lagi Jadi Ibu Kota

Travel Update
Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Travel Update
Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Travel Update
Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Travel Update
Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Travel Update
4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Jalan Jalan
Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Jalan Jalan
Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Travel Tips
4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

Jalan Jalan
Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke