Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Sejumlah Fasilitas di TN Komodo Perlu Dibenahi Demi Kenyamanan Wisatawan

LABUAN BAJO, KOMPAS.com - Naturalis guide di Taman Nasional (TN) Komodo meminta pihak terkait agar membenahi sejumlah fasilitas di Taman Nasional Komodo, Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat, NTT.

Para naturalist guide menemukan sejumlah fasilitas yang harus dibenahi, yakni toilet dan papan informasi bagi wisatawan yang berkunjung ke TN Komodo.

Salah seorang naturalist guide bernama Dedy menyebutkan, toilet untuk wisatawan dan papan informasi di TN Komodo harus segera dibenahi demi kenyamanan wisatawan.

"Perlu dan harus diperbaiki itu soal toilet untuk wisatawan. Selain itu juga ada papan informasi. Nanti kita bisa buatkan papannya dan gambar-gambarnya bisa dicetak," ujar Dedy saat ditemui di Labuan Bajo, Sabtu (4/2/2023).

Ia pun berharap, apa yang disampaikan itu bisa menjadi perhatian pemerintah melalui lembaga yang mengurus Taman Nasional Komodo.

Segera perbaiki fasilitas di TN Komodo

Menanggapi hal tersebut, Direktur Operasional PT Flobamor Abner Runpah mengatakan bahwa pembenahan sejumlah fasilitas di kawasan Taman Nasional Komodo menjadi bagian dari agenda badan usaha milik daerah milik Pemerintah Provinsi NTT itu.

Ia pun mengapresiasi para naturalist guide mampu melihat dan menginformasikan terkait hal-hal yang harus dibenahi di Kawasan Taman Nasional Komodo.

"Intinya kita sudah dapat informasi dari para naruralist guide. Kita akan perbaiki apa-apa saja yang masih kurang," ujar Runpah saat dihubungi, Sabtu sore.

Menurutnya, sejumlah fasilitas seperti toilet dan papan informasi akan secepatnya dibenahi agar bisa memberikan kenyamanan kepada wisatawan saat berkunjung di kawasan Taman Nasional Komodo.

"Secepatnya kita perbaiki. Kita ingin dan pastikan wisatawan nyaman berkunjung di TN Komodo," tegasnya

Pihak berkomitmen, akan tetap menjaga dan membenahi sejumlah hal yang masih kurang di kawasan TN Komodo.

"Ini tanggung jawab kita bersama. Tentu akan kami benahi hal yang masih kurang," imbuhnya.

https://travel.kompas.com/read/2023/02/05/170500727/sejumlah-fasilitas-di-tn-komodo-perlu-dibenahi-demi-kenyamanan-wisatawan

Terkini Lainnya

7 Tips Berkemah di Pantai agar Tidak Kepanasan, Jangan Pakai Tenda di Gunung

7 Tips Berkemah di Pantai agar Tidak Kepanasan, Jangan Pakai Tenda di Gunung

Travel Tips
Berlibur ke Bangkok, Pilih Musim Terbaik untuk Perjalanan Anda

Berlibur ke Bangkok, Pilih Musim Terbaik untuk Perjalanan Anda

Travel Tips
Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Siapkan Wisata Pagi dan Malam

Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Siapkan Wisata Pagi dan Malam

Travel Update
Pantai Kembar Terpadu di Kebumen, Tempat Wisata Edukasi Konservasi Penyu Tanpa Biaya Masuk

Pantai Kembar Terpadu di Kebumen, Tempat Wisata Edukasi Konservasi Penyu Tanpa Biaya Masuk

Travel Update
Siaga Suhu Panas, Petugas Patroli di Pantai Bangka Belitung

Siaga Suhu Panas, Petugas Patroli di Pantai Bangka Belitung

Travel Update
Cara ke Museum Batik Indonesia Naik Transjakarta dan LRT

Cara ke Museum Batik Indonesia Naik Transjakarta dan LRT

Travel Tips
Layanan Shower and Locker Dekat Malioboro, Personelnya Bakal Ditambah Saat 'Long Weekend'

Layanan Shower and Locker Dekat Malioboro, Personelnya Bakal Ditambah Saat "Long Weekend"

Travel Update
Museum Batik Indonesia: Lokasi, Jam Buka, dan Harga Tiket Masuk 2024

Museum Batik Indonesia: Lokasi, Jam Buka, dan Harga Tiket Masuk 2024

Hotel Story
3 Destinasi Wisata Unggulan Arab Saudi, Kunjungi Museum Bersejarah

3 Destinasi Wisata Unggulan Arab Saudi, Kunjungi Museum Bersejarah

Travel Tips
Mengenal Subak Jatiluwih yang Akan Dikunjungi Delegasi World Water Forum 

Mengenal Subak Jatiluwih yang Akan Dikunjungi Delegasi World Water Forum 

Jalan Jalan
Area Baduy Dalam Buka Lagi untuk Wisatawan Setalah Perayaan Kawalu 

Area Baduy Dalam Buka Lagi untuk Wisatawan Setalah Perayaan Kawalu 

Travel Update
5 Wisata di Bandung Barat, Ada Danau hingga Bukit

5 Wisata di Bandung Barat, Ada Danau hingga Bukit

Jalan Jalan
Aktivitas Bandara Sam Ratulangi Kembali Normal Usai Erupsi Gunung Ruang 

Aktivitas Bandara Sam Ratulangi Kembali Normal Usai Erupsi Gunung Ruang 

Travel Update
5 Cara Motret Sunset dengan Menggunakan HP

5 Cara Motret Sunset dengan Menggunakan HP

Travel Tips
Harga Tiket Masuk Balong Geulis Cibugel Sumedang

Harga Tiket Masuk Balong Geulis Cibugel Sumedang

Jalan Jalan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke