Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

7 Taman di Banjarmasin, Cocok Buat Healing 

KOMPAS.com - Mencari liburan murah meriah di Kota Banjarmasin? Cobalah datangi beberapa taman di Banjarmasin, daerah yang dijuluki Kota Seribu Sungai itu.

Liburan di taman bisa menjadi alternatif wisata murah meriah untuk healing. Pengunjung bisa duduk santai sembari menikmati udara segar di taman.

Jika kamu berada di Banjarmasin, berikut wisata taman di Banjarmasin yang bisa dikunjungi seperti dihimpun Kompas.com. 

Taman Siring berada di kawasan Wisata Siring. Mengutip laman Wonderful Indonesia, kawasan Wisata Siring merupakan area wisata terintegrasi yang memiliki beberapa destinasi.

Pengunjung Taman Siring bisa bersantai sembari menikmati panorama Sungai Martapura dari tepinya.

Adapula Patung Bekantan yang merupakan ikon Kalimantan Selatan. Patung Bekantan setinggi 6,5 meter tersebut berkulit cokelat dan putih berhidung mancung.

Pengunjung Taman Siring juga bisa menikmati ikon Kalimantan Selatan lainnya, yakni Pasar Terapung Siring. Lokasi kawasan Wisata Siring ini berada di Jalan Kapten Piere Tendean, Sungai Baru, Kecamatan Banjarmasin Tengah, Kota Banjarmasin.

2. Taman Kamboja 

Taman Kamboja adalah Ruang Terbuka Hijau (RTH) di Banjarmasin, yang bisa menjadi tempat healing ramah kantong.

Lokasinya berada di  Kertak Baru Ulu, Kec. Banjarmasin Tengah, Kota Banjarmasin. Mengutip dari Banjarmasin Post Tribunnews, area taman ini dikelilingi dengan pepohonan rindang.

Taman Kamboja juga dilengkapi dengan wahana permainan, air mancur, area jogging, toilet umum, mushola, dan lainnya.

Taman di Banjarmasin yang satu ini sangat ramah anak. Mengutip dari Banjarmasin Post Tribunnews, ada beragam wahana edukasi di taman ini.

Misalnya, jalan raya mini lengkap dengan marka dan rambu-rambu lalu lintas. Kemudian, ada jembatan penyeberangan dan kereta api mini lengkap dengan lintasan rel yang mengelilingi taman.

Naik kereta mini tersebut merupakan kegiatan favorit anak-anak. Selain itu, tersedia beberapa permainan anak-anak seperti ayunan, perosotan dan sebagainya.

Lokasinya berada di Jalan AS Musaffa Nomor 2, Antasan Besar, Kecamatan Banjarmasin Tengah, Kota Banjarmasin.

Wisata taman juga bisa ditemui di daerah sekitar Kota Banjarmasin. Misalnya, Taman Labirin Pelaihari yang berada di Jalan Ahmad Yani Km 51, Kawasan Agrowisata BP3T, Tambang Ulang, Kabupaten Tanah Laut.

Jaraknya dari pusat Kota Banjarmasin sekitar 52 km, dengan waktu tempuh 1 jam 20 menit.

Mengutip Kompas.com (29/12/2022), Taman Labirin Pelaihari merupakan wisata buatan berkonsep agrowisata dengan taman labirin sebagai salah satu daya tariknya

Pengunjung dapat merasakan sensasi memasuki lorong-lorong labirin yang dibuat dari tanaman hijau dengan ketinggian dua meter.

Taman Labirin Pelaihari dilengkapi dengan menara pandang yang terletak di bagian tengah labirin. Dari atas menara ini, pengunjung dapat melihat area labirin dan pegunungan sekitar area wisata.

Selain mengelilingi labirin, wisatawan bisa menikmati danau buatan dan wahan air. Fasilitas wisata lainnya berupa peternakan sapi, danau pemancingan, area perkemahan, flying fox, gazebo, berkuda, dan lapangan bola.

Taman Bungas merupakan ruang publik yang ramah anak. Mengutip dari Banjarmasin Post Tribunnews, taman ini berukuran kecil yakni sekitar 4x10 meter. 

Namun demikian, fasilitas permainan anak-anak di Taman Bungas cukup memadai. Ada ayunan, perosotan, mangkok putar, dan rumput sintesis.

Taman bungas berasal dari bahasa Banjar yang artinya tampan atau bagus. Lokasi Taman Bungas dekat dengan kawasan wisata populer di Banjarmasin, yakni Menara Pandang Siring.

6. Taman Edukasi Baiman 

Taman Edukasi Baiman juga dikenal sebagai Taman Edukasi Duta Mall. Sebab, lokasinya berada di samping pusat perbelanjaan Duta Mall Banjarmasin.

Ada fasilitas menarik di Taman Edukasi Baiman, yakni Wifi Trash Bin, yakni tempat sampah pintar yang berfungsi untuk akses wifi gratis. Fasilitas yang mengandalkan teknologi ini hanya bisa diakses oleh pengunjung yang membuang sampah di Wifi Trash Bin.

Selain itu, terdapat tempat duduk untuk bersantai serta aneka tumbuhan yang ditata dengan rapi. Lokasinya berada di Jalan Ahmad Yani Km 2, Kota Banjarmasin, Kalimantan Selatan.

7. Taman Kota Korem Antasari

Meskipun berada di tengah kota, Taman Kota Korem Antasari menawarkan suasana di tengah hutan dengan pepohonan tinggi. Jadi, lokasi ini cocok untuk pengunjung yang tengah mencari suasana asri dan teduh untuk healing.

Taman Kota Korem Antasari dilengkapi dengan fasilitas tempat duduk, toilet, dan fasilitas umum lainnya. Lokasinya berada di Kertak Baru Ulu, Kec. Banjarmasin Tengah, Kota Banjarmasin.

https://travel.kompas.com/read/2023/02/20/134300827/7-taman-di-banjarmasin-cocok-buat-healing-

Terkini Lainnya

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Travel Update
Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Travel Update
Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Travel Update
Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Travel Update
4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Jalan Jalan
Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Jalan Jalan
Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Travel Tips
4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

Jalan Jalan
Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Jalan Jalan
Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Travel Tips
8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

Travel Tips
Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke