Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Panduan Lengkap Main ke Taman Pejatian Pasar Minggu

KOMPAS.com - Buat kamu yang lagi berada di sekitaran Jakarta Selatan dan mencari ruang terbuka hijau untuk menikmati akhir pekan, bisa coba mampir ke Taman Pejatian di kawasan Pasar Minggu.

Taman ini juga dilengkapi dengan berbagai wahanan permainan anak yang bisa dijajal gratis oleh si kecil. Seperti jungka-jungkit, ayunan, perosotan, hingga wall climbing mini.

Berdasarkan pantauan Kompas.com di lokasi, Kamis (16/3/2023), tampak sekelompok ibu tengah membawa anaknya bermain di sini.

Maria dan Esi, misalnya, datang ke taman ini sembari mengajak anak mereka bermain usai pulang sekolah. Menurut keduanya, lokasi taman sangat strategis, nyaman, dan cocok untuk berkumpul.

"Kalau di sini enak, ya. Anak-anak bisa main, mamanya bisa ngumpul kayak gini, adem juga," ucap Esi di lokasi.

Panduan lengkap berkunjung ke Taman Pejatian Pasar Minggu

Nah, jika berencana datang, berikut panduan lengkap untuk mengunjungi Taman Pejatian.

1. Jam buka dan tiket masuk

Taman Pejatian terbuka bagi siapa saja, tidak ada tiket masuk alias gratis. Begitu juga untuk wahana permainan, bisa dicoba tanpa tarif apa pun.

Sedangkan untuk jam buka, menurut informasi dari petugas keamanan taman bernama Adhan, Taman Pejatian buka setiap hari mulai pukul 05.00 WIB hingga pukul 17.30 WIB.

"Enggak ada (biaya), bisa siapa saja boleh datang," tutur Adhan.

2. Rute KRL dan TransJakarta menuju Taman Pejatian

Buat pengguna commuterline (KRL) dan Transjakarta yang ingin berwisata ke Taman Pejatian, caranya sangat mudah. Sebab, lokasi taman ada di dekat Stasiun Pasar Minggu dan Halte Terminal Pasar Minggu.

Kamu hanya perlu naik KRL dari titik keberangkatan masing-masing ke arah Bogor/Depok/Nambo, lalu turun di Stasiun Pasar Minggu.

Silakan keluar dari stasiun dan berjalan sedikit ke arah jembatan penyeberangan, yang ada di sisi kiri pintu keluar.

Selanjutnya, naiklah ke jembatan dan menyeberang hingga tiba di seberang stasiun. Kemudian, kamu bisa lanjut berjalan kaki lurus ke arah Terminal Pasar Minggu, melewati terminal sejauh satu kilometer, hingga bertemu Masjid At-Taqwa. Lokasi di sebelah masjid.

Sedangkan bila naik Transjakarta, kamu hanya perlu naik bus nomor 9D (Pasar Minggu-Tanah Abang) dan turun di halte YBK dan berjalan sejauh 600 meter menuju taman.

Kamu juga bisa turun di pemberhentian terakhir, tepatnya di depan Stasiun Pasar Minggu, dan berjalan mengikuti rute sebelumnya.

3. Tips main ke Taman Pejatian

Pertama, jika berencana menghabiskan waktu beberapa jam di tempat ini, baiknya bawalah bekal berupa makanan ringan, atau air minum. Bekal bisa kamu bawa dari rumah atau dibeli saat singgah di supermarket terdekat.

Berikutnya, mengingat sebagian besar kawasan ini merupakan outdoor area, baiknya bawalah pelindung kepala seperti topi dan payung untuk melindungi diri dari sengatan matahari ataupun untuk antisipasi saat hujan turun tiba-tiba.

Lalu, kamu juga disarankan untuk membawa powerbank, sebab sejauh mata memandang, tidak ada titik pengisian daya ponsel di sana.

Tips terakhir, mungkin kamu juga bisa menyesuaikan jadwal kunjungan. Sebenarnya kamu bisa berkunjung kapan saja ke Taman Pejatian. Kendati begitu, baiknya pilihlah waktu kunjungan yang tepat sesuai aktivitas yang mau dilakukan.

Misalnya bila ingin berolahraga seperti jogging, kamu bisa berkunjung antara pukul 05.00-07.00 WIB agar tidak terlalu ramai, dan suhu pun belum begitu terik.

Namun, bila ingin bersantai usai beraktivitas seharian, datang saja di sore hari. Kamu bisa membaca buku, ataupun sekadar melamun menikmati suara rel kereta api yang hilir-mudik di seberang jalan.

https://travel.kompas.com/read/2023/03/24/163100027/panduan-lengkap-main-ke-taman-pejatian-pasar-minggu

Terkini Lainnya

Kemenuh Butterfly Park Bali Punya Wahana Seru

Kemenuh Butterfly Park Bali Punya Wahana Seru

Jalan Jalan
Kemenuh Butterfly Park Bali: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Kemenuh Butterfly Park Bali: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Kapal Wisata Terbakar di Labuan Bajo, Wisatawan Diimbau Hati-hati Pilih Kapal

Kapal Wisata Terbakar di Labuan Bajo, Wisatawan Diimbau Hati-hati Pilih Kapal

Travel Update
5 Tips Traveling Saat Heatwave, Apa Saja yang Harus Disiapkan

5 Tips Traveling Saat Heatwave, Apa Saja yang Harus Disiapkan

Travel Tips
Penerbangan Bertambah, Sandiaga: Tiket Pesawat Mahal Sudah Mulai Tertangani

Penerbangan Bertambah, Sandiaga: Tiket Pesawat Mahal Sudah Mulai Tertangani

Travel Update
Pencabutan Status Bandara Internasional Tidak Pengaruhi Kunjungan Turis Asing

Pencabutan Status Bandara Internasional Tidak Pengaruhi Kunjungan Turis Asing

Travel Update
Bagaimana Cara agar Tetap Dingin Selama Heatwave

Bagaimana Cara agar Tetap Dingin Selama Heatwave

Travel Tips
Gedung Pakuan di Bandung: Lokasi, Jam Buka, dan Tiket Masuk

Gedung Pakuan di Bandung: Lokasi, Jam Buka, dan Tiket Masuk

Travel Update
Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri yang Berlatar Perbukitan

Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri yang Berlatar Perbukitan

Jalan Jalan
7 Tips Berkemah di Pantai agar Tidak Kepanasan, Jangan Pakai Tenda di Gunung

7 Tips Berkemah di Pantai agar Tidak Kepanasan, Jangan Pakai Tenda di Gunung

Travel Tips
Berlibur ke Bangkok, Pilih Musim Terbaik untuk Perjalanan Anda

Berlibur ke Bangkok, Pilih Musim Terbaik untuk Perjalanan Anda

Travel Tips
Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Siapkan Wisata Pagi dan Malam

Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Siapkan Wisata Pagi dan Malam

Travel Update
Pantai Kembar Terpadu di Kebumen, Tempat Wisata Edukasi Konservasi Penyu Tanpa Biaya Masuk

Pantai Kembar Terpadu di Kebumen, Tempat Wisata Edukasi Konservasi Penyu Tanpa Biaya Masuk

Travel Update
Siaga Suhu Panas, Petugas Patroli di Pantai Bangka Belitung

Siaga Suhu Panas, Petugas Patroli di Pantai Bangka Belitung

Travel Update
Cara ke Museum Batik Indonesia Naik Transjakarta dan LRT

Cara ke Museum Batik Indonesia Naik Transjakarta dan LRT

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke