Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

5 Wisata Dekat Museum Taman Prasasti, Bisa Jalan Kaki

KOMPAS.com - Usai berkunjung ke tempat wisata sejarah di Museum Taman Prasasti Jakarta, tidak ada salahnya mampir ke beberapa tempat wisata dekat sana.

Mengingat lokasi Museum Taman Prasasti berada di pusat Ibu Kota, maka perjalanan bisa ditempuh dengan jalan kaki menyusuri trotoar.

Perlu diingat, saat ini kawasan Jakarta tengah memasuki musim hujan. Maka dari itu jangan lupa sedia payung ketika bepergian.

  • 11 Koleksi Budaya Pemakaman di Indonesia di Museum Taman Prasasti
  • Sejarah Berdirinya Museum Taman Prasasti, Bekas Makam Kuno Belanda

Tempat wisata dekat Museum Taman Prasasti

Berikut adalah beberapa tempat wisata terdekat dari Museum Taman Prasasti yang bisa disambangi:

1. Perpustakaan Nasional

Wisatawan yang hendak mambaca buku maupun mengakses fasilitas audio visual, seperti film dan musik, bisa mampir ke Perpustakaan Nasional.

Jarak lokasinya sekitar 1,9 kilometer (km) dari Museum Taman Prasasti dan dapat ditempuh dengan jalan kaki sekitar 25 menit. 

Trotoar menuju ke Perpustakaan Nasional pun kondusif untuk fasilitas jalan kaki. Kamu bisa menyusuri trotoar di sepanjang  Jalan Medan Merdeka Barat melewati Museum Nasional Indonesia.

Cara lainnya, bisa juga dengan naik ojek online dengan waktu tempuh sekitar lima menit perjalanan.

Perpustakaan Nasional berlokasi di Jalan Medan Merdeka Selatan, Nomor 11, Gambir, Kecamatan Gambir, Jakarta Pusat.

Jika hendak berkunjung, Perpustakaan Nasional buka setiap hari. Senin sampai Jumat buka mulai pukul 08.00 WIB sampai pukul 16.00 WIB, sedangkan akhir pekan buka mulai pukul 09.00 WIB sampai pukul 15.30 WIB.

2. Lapangan Banteng

Jika mencari area wisata luar ruangan, sepertinya berkunjung ke Lapangan Banteng patut untuk dipertimbangkan. 

Jarak lokasinya sekitar 2,7 km dari Museum Taman Prasasti, dan dapat ditempuh dengan ojek online sekitar lima menit.

Dikutip dari laman Kompas.com (25/9/2023), beberapa fasilitas yang bisa ditemukan di Lapangan Banteng meliputi Tugu Pembebasan Irian Barat, plaza, kolam ikan hias, aneka tanaman, bangku taman, dan amphitheater.

Kawasan Lapangan Banteng bisa dikunjungi setiap hari, Senin sampai Jumat buka mulai pukul 06.00 WIB sampai pukul 20.00 WIB. Sedangkan akhir pekan buka mulai pukul 06.00 WIB sampai pukul 21.00 WIB.

3. Monumen Nasional

Pintu masuk Monumen Nasional (Monas) berada sekitar 1,2 kilometer dari Museum Taman Prasasti.

Mengutip dari laman Kompas.com (3/8/2023), wisatawan yang hendak jalan-jalan menuju tugu Monas bisa naik kendaraan wisata antar-jemput. Lokasinya bisa ditemui di parkiran IRTI.

Kawasan Monas dan tugu Monas buka setiap Selasa sampai Minggu. Kawasan Monas buka mulai pukul 06.00 WIB sampai pukul 16.00 WIB, sedangkan tugu Monas buka mulai pukul 08.00 WIB sampai pukul 16.00 WIB. 

Tidak ada tiket masuk yang dikenakan untuk masuk kawasan Monas, alias gratis. Wisatawan hanya perlu membayar tiket masuk tugu Monas.

Jika hendak ke pelataran cawan Monas tiketnya dibanderol mulai dari Rp 3.000 utnuk mahasiswa dan mulai dari Rp 5.000 untuk dewasa.

Sedangkan jika hendak naik ke pelataran puncak Monas dikenai biaya tiket mulai dari Rp 4.000 untuk anak-anak, mulai dari Rp 8.000 untuk mahasiswa, dan mulai dari Rp 15.000 untuk dewasa.


4. Museum Katedral

Museum Katedral bisa dikunjungi bagi wisatawan yang hendak mencoba wisata religi. Jarak lokasinya sekitar 2,2 km dan dapat ditempuh dengan ojek online sekitar lima menit.

Lokasiya berada di Jalan Katedral Nomor 7B, Pasar Baru, Kecamatan Sawah Besar, Jakarta Pusat.

Museum ini berada di bagian belakang gereja Katedral Jakarta. Di sini wisatawan akan menemukan museum  yang menyimpan sekitar 400 koleksi benda-benda liturgi umat Katolik di Indonesia.

Mengutip dari laman Kompas.com (4/12/2023), museum ini terbuka untuk siapapun yang ingin mengunjungi, baik umat Katolik maupun umat agama lain.

Tidak ada biaya yang diberlakukan untuk masuk ke dalam museum. Wisatawan yang hendak berkunjung bisa langsung datang dan jangan lupa mematuhi aturan kunjungan.

Museum Katedral buka setiap hari kecuali Senin dan Libur Nasional. Selasa sampai Sabtu buka mulai pukul 10.00 WIB sampai pukul 16.00 WIB, sedangkan Minggu buka mulai pukul 12.30 WIB sampai pukul 16.00 WIB.

5. Masjid Istiqlal

Tepat di depan Gereja Katedral, berdiri Masjid Istiqlal yang bisa menjadi salah satu destinasi wisata religi. Masjid Istiqlal terbuka untuk umum setiap hari, mulai pukul 03.30 WIB sampai pukul 22.00 WIB.

Perlu diingat, wisatawan perempuan yang hendak masuk ke area Masjid Istiqlal wajib memakai pakaian tertutup.

Jika dibutuhkan, pengurus masjid nantinya akan meminjamkan jubah ataupun kerudung kepada pengunjung yang tidak membawa kerudung.

Masjid Istiqlal berada sekitar 2,3 kilometer dari Museum Taman Prasasti Jakarta dan dapat ditempuh sekitar lima menit naik ojek online.

https://travel.kompas.com/read/2023/11/06/070700927/5-wisata-dekat-museum-taman-prasasti-bisa-jalan-kaki

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke