Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Penerbangan di Bandara Incheon Korea Terganggu akibat Balon Isi Tinja

KOMPAS.com - Aktivitas lepas landas dan pendaratan pesawat di Bandara Incheon, Korea Selatan, sempat terganggu selama tiga jam karena kiriman balon dari Korea Utara.

Balon tersebut berisi barang karakter Hello Kitty, pakaian usang, bahkan tanah dengan campuran tinja.

Dilansir dari Reuters, Rabu (26/6/2024), ada ratusan balon berisi sampah yang diterbangkan dari Korea Utara dan mendarat di Korea Selatan sejak Mei 2024. Balon-balon itu jatuh ke tanah dari area Seoul hingga Gyeonggi.

Menurut juru bicara Bandara Incheon, balon berisi sampah tersebut mendarat di landasan dekat Terminal 2 Penumpang, menyebabkan total tiga landasan pacunya ditutup sementara.

Penutupan landasan pacu ini berlangsung selama empat jam, pukul 01.46-04.44 dini hari waktu setempat.

Akibatnya, delapan penerbangan kargo dan penerbangan penumpang dialihkan ke Bandara Cheongju dan Bandara Jeju di Korea Selatan.

Ada juga satu kapal kargo China dari Shanghai yang dialihkan ke Yantai, China, imbas kiriman balon isi sampah ini.

Sisanya, sejumlah keberangkatan dan pendaratan di Bandara Incheon ditunda selama beberapa jam.

Peristiwa ini bukan kali pertama terjadi di bandara internasional yang berjarak sekitar 40 kilometer dari perbatasan Korea Utara ini.

Kiriman balon-balon ini dinilai bentuk pembalasan atas kampanye para pembelot Korea Utara, juga aktivis Korea Selatan yang secara teratur mengirimkan balon-balon berisi makanan, obat-obatan, uang, juga selebaran untuk mengkritik para pemimpin Korea Utara.

https://travel.kompas.com/read/2024/06/26/181309927/penerbangan-di-bandara-incheon-korea-terganggu-akibat-balon-isi-tinja

Terkini Lainnya

Update Visa on Arrival di Kepri: Masuk Tahap Finalisasi

Update Visa on Arrival di Kepri: Masuk Tahap Finalisasi

Travel Update
Kompas.com Travel Walking Tour Perdana, Jelajah Kota Tua hingga Hotel Santika

Kompas.com Travel Walking Tour Perdana, Jelajah Kota Tua hingga Hotel Santika

Travel Update
Paspor Indonesia Ganti Desain dan Warna Mulai 17 Agustus 2024

Paspor Indonesia Ganti Desain dan Warna Mulai 17 Agustus 2024

Travel Update
Itinerary Pendakian Puncak Sarah Klopo dan Penanggungan, Satu Gunung Dua Puncak

Itinerary Pendakian Puncak Sarah Klopo dan Penanggungan, Satu Gunung Dua Puncak

Itinerary
Kala Para Duta Besar Luar Negeri Nikmati Keindahan sembari Tanam Pohon di Parapuar Labuan Bajo

Kala Para Duta Besar Luar Negeri Nikmati Keindahan sembari Tanam Pohon di Parapuar Labuan Bajo

Travel Update
Awas Tercebur, Ini Cara Foto di Ayunan Sungai Maron

Awas Tercebur, Ini Cara Foto di Ayunan Sungai Maron

Travel Tips
Destinasi Wisata Bogor, Peluang untuk Usaha Makanan dan Minuman

Destinasi Wisata Bogor, Peluang untuk Usaha Makanan dan Minuman

Travel Update
5 Tips ke Puncak Sarah Klopo Tanpa Camping, Bawa Air yang Cukup

5 Tips ke Puncak Sarah Klopo Tanpa Camping, Bawa Air yang Cukup

Travel Tips
Daya Tarik Masjid Raya Bandung: Keindahan dan Sejarah yang Mengagumkan

Daya Tarik Masjid Raya Bandung: Keindahan dan Sejarah yang Mengagumkan

Jalan Jalan
23 Duta Besar Luar Negeri Akan Diajak Jalan-jalan ke Pulau Padar dan Pink Beach TN Komodo

23 Duta Besar Luar Negeri Akan Diajak Jalan-jalan ke Pulau Padar dan Pink Beach TN Komodo

Travel Update
Panduan Lengkap ke Pameran Biang Kerok Benyamin Sueb, Buka hingga Juli

Panduan Lengkap ke Pameran Biang Kerok Benyamin Sueb, Buka hingga Juli

Travel Tips
4 Tips Liburan Bersama Balita, Gunakan Asuransi

4 Tips Liburan Bersama Balita, Gunakan Asuransi

Travel Tips
Panduan Lengkap ke Instalasi Wonderlab di Grand Indonesia

Panduan Lengkap ke Instalasi Wonderlab di Grand Indonesia

Travel Tips
Akhir Pekan di TMII, Ada Workshop Membatik Gratis di Museum Batik Indonesia

Akhir Pekan di TMII, Ada Workshop Membatik Gratis di Museum Batik Indonesia

Travel Update
Mampir ke Wonderlab di Grand Indonesia, Lihat Robot Pembuat Kopi

Mampir ke Wonderlab di Grand Indonesia, Lihat Robot Pembuat Kopi

Jalan Jalan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke