Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Blogger Day 2008 Digeber 6 April

Kompas.com - 28/03/2008, 17:56 WIB

JAKARTA, JUMAT--Dunia blog semakin menggeliat! Kalau tahun 2007 lalu ada Pesta Blogger, kali ini di tahun 2008, British Council menyelenggarakan Blogger Day 2008.  Acara itu bakal diminati para blogger. Indikatornya, dari 100 kursi (undangan) yang disediakan panitia, hingga Jumat (28/3) sudah 81 kursi terisi. "Hingga Jumat hari ini, sudah ada 81 kursi yang terisi dari total 100 kursi yang kami sediakan," kata Anggie, salah seorang panitia penyelengara kepada Kompas.com.

Kegiatan Blogger Day 2008 akan digeber Minggu (6/4) di Ballroom 1B, Ritz Carlton Hotel Pacific Place Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta, pukul 12.30 – 15.00 WIB. "British Council mengundang para blogger, maupun calon blogger untuk datang ke acara Blogger Day 2008. Nantinya para blogger dapat melakukan kopi-darat untuk berdiskusi mengenai tips dan trik keren, terutama untuk blogger pemula. Tips ini akan disampaikan para blogger yang sudah punya nama," kata Dina Lucky, Director Business Services and Relations British Council kepada Kompas.com.

Dina berharap, para peserta yang akan ikut meramaikan acara tersebut, diminta membawa  laptop sendiri. "Sebab, dalam acara itu kami juga akan mengadakan Kompetisi Live Blogging pertama untuk di Indonesia. Jadi, peserta dapat secara langsung meng-upload tulisan, foto atau video ke dalam blognya. Para pemenang akan kami umumkan hari itu juga," tambah Dina.

Penilaian akan dilakukan berdasarkan dua kategori. Pertama, jumlah posting yang dibuat dalam blog dan kedua menyangkut kreatifitas posting --keunikan dan lain-lain. Para pemenang akan  mendapatkan paket Windows Vista dan paket MS Office 2007.

Beberapa nama cukup terkenal dalam dunia blog, seperti Mas Wicak (Ndoro Kakung), Enda Nasution, Raditya Dika dan Dian Sastro akan hadir untuk memeriahkan diskusi nanti. Bagi peserta yang ingin ikut serta di acara ini segera memesan tempat melalui email  ke bcnow60@gmail.com. Kompetisi live blogging ini, merupakan kali pertama di Indonesia dan terbuka untuk semua undangan yang hadir. (BEC)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com