Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nikmatnya Batagor Kingsley

Kompas.com - 08/02/2011, 08:22 WIB

KOMPAS.com - Ada satu tempat makan yang harus saya datangi setiap kali saya ke kota Bandung. Apakah itu? Dia adalah Batagor Kingsley. Yup, saya cinta sekali batagor Kingsley ini. Sejak saya kuliah dulu di Bandung, sampai sekarang saya tinggal di Jakarta, saya tetap menyukai batagor yang satu ini.

Baso Tahu Goreng atau disingkat batagor ini terbuat dari campuran aci (tepung tapioka) dan daging ikan tengiri, yang kemudian digoreng dan disajikan dengan bumbu kacang yang manis dan agak sedikit pedas. Dan biasanya ditambahkan dengan perasan air jeruk nipis/purut dan sedikit kecap.

Rasa batagor Kingsley ini menurut saya beda dengan yang lain, Tahunya terasa lembut dan adonan acinya juga lezat, meskipun digoreng tapi rasanya tetap kenyal. Dipadu dengan bumbu kacangnya yang manis dan agak pedas, yummy ... enak banget. Kombinasi yang sangat tepat. Cobain deh, dan anda akan mengerti kenapa saya sangat menyukainya.

Soal Harga, satu porsi berkisar Rp 21.000. Sangat sepadan harganya dengan kelezatannya. Bahkan saya sering  membeli yang setengah matangnya untuk saya bawa ke Jakarta. Disimpan di-freezer, dan tinggal goreng kapan pun saya mau.

Menu di Batagor Kingsley yaitu Baso Tahu Goreng, Baso Tahu Kuah, dan Siomay. Menu andalannya tentu saya Baso Tahu Goreng. Disitu juga dijual aneka oleh-oleh khas Bandung, jadi bisa sekalian beli oleh-oleh disitu.

Lokasinya juga tidak susah kok, ada di Jalan Veteran no 25, masih sejalan dengan bioskop Regent, ke arah Jalan Sunda. Tempatnya juga tidak terlalu besar, tapi cukup nyaman kok. Dan kalau kita makan ditempat, kita akan ditemani alunan lagu-lagu romantis jaman dulu yang dinyanyikan oleh segerombolan pengamen, komplit dengan bass betot-nya. Jadi terasa santai dan nyaman makan batagor sambil dengerin lagu-lagu kenangan he-he... (Ita)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tebing Kapur di Pecatu Dikeruk untuk Bangun Hotel, Sandiaga: Dihentikan Sementara

Tebing Kapur di Pecatu Dikeruk untuk Bangun Hotel, Sandiaga: Dihentikan Sementara

Travel Update
Garuda Indonesia dan Singapore Airlines Kerja Sama untuk Program Frequent Flyer

Garuda Indonesia dan Singapore Airlines Kerja Sama untuk Program Frequent Flyer

Travel Update
5 Alasan Pantai Sanglen di Gunungkidul Wajib Dikunjungi

5 Alasan Pantai Sanglen di Gunungkidul Wajib Dikunjungi

Jalan Jalan
Pantai Lakey, Surga Wisata Terbengkalai di Kabupaten Dompu

Pantai Lakey, Surga Wisata Terbengkalai di Kabupaten Dompu

Travel Update
Bali yang Pas untuk Pencinta Liburan Slow Travel

Bali yang Pas untuk Pencinta Liburan Slow Travel

Travel Tips
Turis Asing Beri Ulasan Negatif Palsu ke Restoran di Thailand, Berakhir Ditangkap

Turis Asing Beri Ulasan Negatif Palsu ke Restoran di Thailand, Berakhir Ditangkap

Travel Update
19 Larangan dalam Pendakian Gunung Lawu via Cemara Kandang, Patuhi demi Keselamatan

19 Larangan dalam Pendakian Gunung Lawu via Cemara Kandang, Patuhi demi Keselamatan

Travel Update
Harga Tiket Camping di Silancur Highland, Alternatif Penginapan Murah

Harga Tiket Camping di Silancur Highland, Alternatif Penginapan Murah

Travel Update
Harga Tiket dan Jam Buka Terkini Silancur Highland di Magelang

Harga Tiket dan Jam Buka Terkini Silancur Highland di Magelang

Travel Update
Awas Celaka! Ini Larangan di Waterpark...

Awas Celaka! Ini Larangan di Waterpark...

Travel Tips
BOB Downhill 2024, Perpaduan Adrenalin dan Pesona Borobudur Highland

BOB Downhill 2024, Perpaduan Adrenalin dan Pesona Borobudur Highland

Travel Update
Terraz Waterpark Tanjung Batu: Harga Tiket, Lokasi, dan Jam Buka

Terraz Waterpark Tanjung Batu: Harga Tiket, Lokasi, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Amanah Borneo Park di Banjarbaru, Punya Wahana Seru untuk Anak-anak

Amanah Borneo Park di Banjarbaru, Punya Wahana Seru untuk Anak-anak

Jalan Jalan
Amanah Borneo Park: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Amanah Borneo Park: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Misteri Pilar Besi Kuno Berusia 1.600 Tahun di India yang Tidak Berkarat

Misteri Pilar Besi Kuno Berusia 1.600 Tahun di India yang Tidak Berkarat

Jalan Jalan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com