Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menunggang Angin Laut

Kompas.com - 13/12/2011, 10:33 WIB

”Kalau beli sendiri, harga perahu dari fiberglass ini mahal, mulai Rp 35 juta sampai ratusan juta rupiah,” ujarnya.

Kalau Anda bergabung bersama 35 anggota Klub Layar Neptunus lainnya, Anda cukup membayar biaya pendaftaran Rp 200.000 dan iuran bulanan Rp 300.000.

Umumnya, dalam waktu dua bulan setelah belajar dan berlatih setiap Sabtu dan Minggu, peserta yang belajar sudah mampu dilepas menuju salah satu pulau di Kepulauan Seribu.

Latihan babak pertama berlangsung dari pukul 09.00 sampai pukul 13.00. Setelah makan siang, anggota kembali berlatih hingga pukul 17.00.

Di awal latihan, anggota berada satu perahu dengan pelatih, tetapi pada pekan kedua, anggota dilepas sendiri bersama anggota lain menuju laut lepas di bawah pengawasan satu kapal mesin pelatih dan satu kapal mesin darurat.

Janno Hessel Avicenna (26) dan Samara Malinda (14), keduanya anak Choky, mengatakan amat menikmati olahraga berlayar ini. Badan jelas menjadi bugar, kedua paha kuat, refleks pun cepat. ”Seluruh bagian otot dan organ dalam tubuh bagian atas mengembang bagus,” ujar Janno.

Mereka yang ingin lebih serius dengan olahraga ini bisa terus mengembangkan kemampuannya di klub ini.

”Biasanya pengurus daerah (pengda) olahraga layar melirik anggota klub kami. Setelah anggota kami diambil pengda, mereka berlatih di tempat lain atau tetap berlatih di klub kami,” ujar Choky.

Sejak itulah atlet pelayar pengda mendapat fasilitas dari pengda mereka masing-masing termasuk perahu-perahu fiberglass nan mahal itu. Saat musim pertandingan, perahu-perahu mereka bawa ke lokasi pertandingan. Tetapi saat kosong, perahu-perahu tersebut bisa dimanfaatkan klub.

Choky mengatakan, mereka yang berminat pada olahraga berlayar ini sebagian besar dari kalangan nelayan. Mereka umumnya berasal dari keluarga prasejahtera dan berpendidikan rendah, dan berlatih hanya pada saat tidak bekerja.

”Mereka juga tidak menguasai bahasa Inggris. Padahal, semua taktik dan strategi dalam lomba layar beregu menggunakan bahasa Inggris,” ujar Choky sambil menunjukkan buku Racing Rules of Sailing 2009-2012 terbitan International Sailing Federation.

Sedihnya lagi, lembaga atau perusahaan yang berminat pada olahraga berlayar tidak banyak. Selama ini, hanya TNI Angkatan Laut dan Pertamina yang peduli.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Nilai Tukar Rupiah Melemah, Kemenparekraf Dorong Tingkatkan Kunjungan Wisman

Nilai Tukar Rupiah Melemah, Kemenparekraf Dorong Tingkatkan Kunjungan Wisman

Travel Update
Jumlah Pengunjung Gunung Telomoyo Pecahkan Rekor pada Juni 2024, Tembus 63.126 Orang

Jumlah Pengunjung Gunung Telomoyo Pecahkan Rekor pada Juni 2024, Tembus 63.126 Orang

Travel Update
Nilai Tukar Rupiah Melemah, Sektor Parekraf Bisa Apa?

Nilai Tukar Rupiah Melemah, Sektor Parekraf Bisa Apa?

Travel Update
5 Tempat wisata anak di Jakarta yang murah, di Bawah Rp 50.000

5 Tempat wisata anak di Jakarta yang murah, di Bawah Rp 50.000

Jalan Jalan
Dorong Wisatawan Liburan #DiIndonesiaAja, Kemenparekraf Gandeng Tasya Kamila Luncurkan TVC “Libur Telah Tiba”

Dorong Wisatawan Liburan #DiIndonesiaAja, Kemenparekraf Gandeng Tasya Kamila Luncurkan TVC “Libur Telah Tiba”

Travel Update
Ada Diskon Traveloka hingga 68 Persen untuk Liburan Sekolah 2024

Ada Diskon Traveloka hingga 68 Persen untuk Liburan Sekolah 2024

Travel Update
Konser Musik di Tangerang Ricuh, Sandiaga: Jangan Sampai Citra Baik Konser Dicoreng

Konser Musik di Tangerang Ricuh, Sandiaga: Jangan Sampai Citra Baik Konser Dicoreng

Travel Update
Digitalisasi Perizinan Event Disahkan Presiden Joko Widodo Hari Ini

Digitalisasi Perizinan Event Disahkan Presiden Joko Widodo Hari Ini

Travel Update
Liburan Sekolah Bertemu dengan Barbie di Supermal Karawaci

Liburan Sekolah Bertemu dengan Barbie di Supermal Karawaci

Travel Update
Harga Tiket ke Himeji Castle di Jepang Direncanakan Naik

Harga Tiket ke Himeji Castle di Jepang Direncanakan Naik

Travel Update
3 Wisata Selain Pantai di Pulau Binongko di Wakatobi, Mandi di Air Gua

3 Wisata Selain Pantai di Pulau Binongko di Wakatobi, Mandi di Air Gua

Jalan Jalan
5 Tempat Wisata Dekat Taman Lalu Lintas Bandung, Banyak yang Gratis

5 Tempat Wisata Dekat Taman Lalu Lintas Bandung, Banyak yang Gratis

Jalan Jalan
Menuju Puncak Sarah Klopo Gunung Penanggungan, Lewat Jalur Mana?

Menuju Puncak Sarah Klopo Gunung Penanggungan, Lewat Jalur Mana?

Travel Tips
Gerbang Pengendali Kerumunan Dipasang di Gunung Fuji, Cegah Kepadatan Pengunjung

Gerbang Pengendali Kerumunan Dipasang di Gunung Fuji, Cegah Kepadatan Pengunjung

Travel Update
Libur Sekolah Telah Tiba, Ini Sederet Inspirasi Road Trip Seru ke Jawa Tengah

Libur Sekolah Telah Tiba, Ini Sederet Inspirasi Road Trip Seru ke Jawa Tengah

Hotel Story
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com