Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 22/12/2012, 12:20 WIB
|
EditorI Made Asdhiana

KOMPAS.com – Deras air yang jatuh seperti meluruhkan mimpi. Mimpi tentang masa kanak-kanak yang bahagia. Masa-masa saat dinginnya air sungai yang mengalir jernih adalah kawan karib yang menyenangkan.

Bermain di dinginnya Sungai Amandit membawa kenangan permainan masa kecil. Mulailah dengan bermain di Air Terjun Haratai, Hulu Sungai Amandit, Kalimantan Selatan. Lalu bergabunglah bersama Ramon Tungka dan anak-anak Desa Loksado.

Dalam program “Kampung Main” episode “Bermain di Amandit”, mereka memainkan tiga permainan. Apa sajakah itu? Permainan itu antara lain manyundak, baucus, dan naik lanting.

Manyundak

Anak-anak Desa Loksado biasa melakukan permainan yang disebut “manyundak” atau memanah ikan. Mereka menangkap ikan di Sungai Amandit dengan peralatan sederhana.

Anak-anak Loksado membenamkan wajah ke dalam air sungai Amandit yang dingin. Dinginnya benar-benar menggigilkan tulang. Peralatan yang digunakan puun sederhana, sebuah masker buatan sendiri pun pistol yang dirakit sendiri.

Masker untuk mengintai ikan di dalam air terbuat dari kaca yang dikelilingi lapisan karet. Masker yang dipakai Ramon bahkan memakai karet dari bekas sandal jepit. Sementara alat untuk memanah ikan menggunakan panyundak.

Panyundak menyerupai senapan. Ujungnya dilengkapi dengan panah kecil panjang yang dihubungkan dengan karet. Saat pelatuk ditekan, tegangan karet akan meluncurkan panah ke arah sasaran.

Anak-anak Desa Loksado mengisi waktu senggang di sore hari dengan manyundak di Sungai Amandit. Tak sekadar bermain, ikan kecil yang dikumpulkan bisa dijual di pasar. Jika beruntung, ikan yang terkumpul mencapai 1,5 kilogram.

Bagian sungai yang banyak menyimpan ikan kecil adalah bagian muka jeram. Namun, di area ini, arusnya cukup kencang. Tentu saja, para pemula tentu akan kesulitan saat menyundak. Terutama sulit mempertahankan keseimbangan di tengah arus.

Dinginnya air sungai, peralatan sederhana, menjaga keseimbangan, hingga sulitnya mengintai ikan kecil, semuanya hanya memberikan tantangan yang seru bagi permainan manyundak. Namun, petualangan tak selesai di manyundak. (Bersambung) (KompasTV/Fauziyah)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Pengalaman Naik ke Lantai 24 Perpusnas, Perpustakaan Tertinggi di Dunia

Pengalaman Naik ke Lantai 24 Perpusnas, Perpustakaan Tertinggi di Dunia

Hotel Story
Asiana Airline Tak Lagi Jual Kursi Dekat Pintu Darurat supaya Tidak Dibuka Sembarangan

Asiana Airline Tak Lagi Jual Kursi Dekat Pintu Darurat supaya Tidak Dibuka Sembarangan

Travel Update
Harga Tiket Masuk Krakatau Park Lampung, Masih Ada Promo

Harga Tiket Masuk Krakatau Park Lampung, Masih Ada Promo

Jalan Jalan
Monumen Lindu Gedhe di Klaten, Satu Lagi Tempat Mengenang Gempa Yogya 2006

Monumen Lindu Gedhe di Klaten, Satu Lagi Tempat Mengenang Gempa Yogya 2006

Jalan Jalan
OMAH Library di Tangerang: Lokasi, Jam Buka, dan Fasilitas

OMAH Library di Tangerang: Lokasi, Jam Buka, dan Fasilitas

Travel Update
Bisakah Naik Ojek Online Langsung dari Stasiun Pasar Senen?

Bisakah Naik Ojek Online Langsung dari Stasiun Pasar Senen?

Travel Update
Adakah Cuti Bersama Idul Adha 2023 supaya Bisa Libur Long Weekend?

Adakah Cuti Bersama Idul Adha 2023 supaya Bisa Libur Long Weekend?

Travel Update
INDOFEST 2023, Pameran Perlengkapan Outdoor Digelar Lagi 1-4 Juni 2023

INDOFEST 2023, Pameran Perlengkapan Outdoor Digelar Lagi 1-4 Juni 2023

Travel Update
10 Tempat Liburan di Ciwidey yang Instagramable, Bisa Glamping 

10 Tempat Liburan di Ciwidey yang Instagramable, Bisa Glamping 

Jalan Jalan
Golden Visa Segera Diluncurkan, WNA Bisa Tinggal 10 Tahun di Indonesia

Golden Visa Segera Diluncurkan, WNA Bisa Tinggal 10 Tahun di Indonesia

Travel Update
Sambut Waisak 2023, Super Air Jet Beri 64.800 Kursi via Solo dan Yogya

Sambut Waisak 2023, Super Air Jet Beri 64.800 Kursi via Solo dan Yogya

Travel Update
5 Spot Foto Instagramable di Animalium BRIN, Bisa di Habitat Buatan

5 Spot Foto Instagramable di Animalium BRIN, Bisa di Habitat Buatan

Travel Tips
Turis Asing Berulah Lagi di Bali, Menparekraf Imbau Pengawasan Semua Pihak

Turis Asing Berulah Lagi di Bali, Menparekraf Imbau Pengawasan Semua Pihak

Travel Update
Kursi KA Ekonomi Masih Tegak per Akhir Mei 2023, Kapan Kursi Baru Dipakai?

Kursi KA Ekonomi Masih Tegak per Akhir Mei 2023, Kapan Kursi Baru Dipakai?

Travel Update
Jelang Libur Long Weekend, Tiket Kereta Api Mulai Banyak Dipesan

Jelang Libur Long Weekend, Tiket Kereta Api Mulai Banyak Dipesan

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+