Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Masyarakat Polandia, Ayo Berwisata ke Indonesia!

Kompas.com - 10/07/2013, 15:41 WIB
Ni Luh Made Pertiwi F

Penulis

WARSAWA, KOMPAS.com - Kerumunan orang berkumpul lebih dari biasanya di Zlote Tarasy, mal terbesar di Warsawa, Polandia, Jumat (5/7/2013). Selain memang saat ini adalah liburan sekolah, mereka berkumpul karena ada kegiatan "Indonesia Day" pada Letnie Tarasy Smakow (Summer Terraces of Tastes) yang berlangsung dari tanggal 5 sampai 6 Juli 2013.

Kegiatan "Indonesia Day" merupakan hasil kerja sama antara KBRI Warsawa, pihak Zlote Tarasy, dan Assossiasi Persahabatan Indonesia-Poland. Acara ini menghadirkan makanan khas Indonesia, film Indonesia, serta pentas seni budaya Indonesia.

Hampir 10 ribu pengunjung yang datang ke "Indonesia Day" mendapat kesempatan untuk memenuhi hasrat mereka "merantau" ke Indonesia selama liburan, dengan mencicipi masakan dadar gulung serta rendang, menyaksikan film Indonesia, serta sejumlah pentas seni budaya Indonesia.

KBRI Warsawa Warga Warsawa mencicipi dadar gulung di acara
“Awal liburan ini, saya mengajak masyarakat Polandia untuk 'merantau' ke Indonesia bersama kami di Indonesia Day. Untuk liburan yang akan datang, saya harap kalian dapat langsung mengunjungi dan berwisata di Indonesia,” kata Duta Besar RI untuk Polandia, Darmansjah Djumala pada saat sambutan pembukaan "Indonesia Week Festival", seperti termuat dalam siaran pers yang diterima Kompas.com, Selasa (9/7/2013).

Pemutaran film “Janji Joni”, yang diputar ala layar tancap di halaman Zlote Tarasy, merupakan daya tarik dan pengalaman tersendiri bagi warga Polandia yang berbondong-bondong menikmati cuaca sore hari sembari menyaksikan film Indonesia.

“Filmnya menghibur dan menarik," ungkap salah seorang warga Warsawa, setelah menyaksikan film “Janji Joni”.

KBRI Warsawa Penampilan Tari Rantak di "Indonesia Day", Warsawa, Polandia.
Selain dimanjakan dengan makanan dan film Indonesia, para pengunjung Zlote Tarasy juga menyaksikan pentas seni budaya Indonesia yang ditampilkan oleh Assosiasi Persahabatan Indonesia-Polandia cabang Warsawa, dan Assosiasi Persahabatan Indonesia-Polandia cabang Krakow.

Penampilan para “Sahabat” Indonesia berhasil memukau penonton dengan sejumlah tarian Indonesia seperti bajidor kahot, tari rantak, tari kembang tanjung, dan diakhir dengan konser musik gamelan oleh Warsaw Gamelan Group.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Travel Update
Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Travel Update
Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Travel Update
Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Travel Update
4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Jalan Jalan
Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Jalan Jalan
Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Travel Tips
4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

Jalan Jalan
Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Jalan Jalan
Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Travel Tips
8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

Travel Tips
Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com