Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sensasi 11 Jenis Kue Bulan Tradisional

Kompas.com - 15/08/2013, 13:57 WIB
KOMPAS.com - Kisah asal-usul kue bulan memiliki banyak versi, dan semuanya berlangsung pada saat bulan-bulan pertengahan musim gugur. Versi yang paling populer bercerita tentang seorang perempuan yang tinggal di bulan.

Alkisah Bumi memiliki sepuluh matahari. Cuaca menjadi sangat panas dan kekeringan terjadi di mana-mana. Kaisar Yao meminta seorang pemanah terkenal bernama Hou Yi untuk memanah jatuh sembilan matahari yang lain.

Setelah misi tercapai, Dewi Surga Barat memberikan Hou Yi sebuah pil keabadian. Sewaktu Hou Yi sedang pergi, istrinya yang bernama Chang Er mencium bau yang teramat wangi dari sudut ruangan. Bau itu datang dari pil keabadian pemberian Dewi Surga Barat.

Chang Er menelan pil itu dan kemudian ia dapat terbang. Tiba-tiba Hou Yi pulang, Chang Er panik dan terbang jauh ke bulan. Sewaktu tiba di bulan, ia sangat capai dan bernafas tersengal-sengal sehingga bungkus pil yang sudah ditelannya termuntahkan keluar dan langsung berubah menjadi kelinci giok.

Chang Er tidak pernah kembali lagi ke bumi dan kisah-kisah legenda mengatakan bahwa kecantikan Chang Er terlihat paling indah pada masa Festival Pertengahan Musim Gugur sewaktu bulan dalam keadaan paling penuh dan paling terang.

Pada Festival Pertengahan Musim Gugur, seluruh anggota keluarga dan teman berkumpul untuk makan malam bersama di bawah cahaya bulan terang sambil menikmati makanan khas musim itu yaitu kue bulan. Tahun ini, Festival Pertengahan Musim Gugur jatuh pada tanggal 19 September 2013.

Festival ini dikenal pula dengan sebutan Moon Festival atau Zhongqiu Festival. Biasanya beberapa hotel berbintang akan merayakan Moon Festival dengan menghadirkan kue bulan.

Salah satunya adalah Shangri-La Hotel, Jakarta, turut merayakan Festival Pertengahan Musim Gugur ini dengan mempersembahkan set eksklusif kue bulan khas Shangri-La yang ditempatkan dalam kotak yang mewah.

Kue bulan ini dapat dibeli dalam promosi Mooncake Festival mulai tanggal 19 Juli hingga 19 September 2013. Tim Chef Shang Palace yang dipimpin oleh Executive Chinese Chef Benson Fok telah mempersiapkan sebelas jenis kue bulan tradisional dan tujuh jenis kue bulan mini.

Untuk kue bulan tradisional tersedia dengan rasa Red Bean Paste, White Lotus with Single Yolk, White Lotus with Double Yolk, Red Lotus with Single Yolk, Red Lotus with Double Yolk, White Lotus Paste, Red Lotus Paste, Pandan Paste, Healthy Five Grains.

Ada juga dua rasa baru, yaitu White Lotus Paste with Macadamia Nut dan Red Lotus Paste with Macadamia Nut. Sedangkan untuk kue bulan ukuran mini tersedia dengan rasa Snow Skin Durian, White Lotus Paste, Red Lotus Paste, Pandan Paste, Healthy Five Grain dan rasa baru Snow Skin Green Tea dan Black Sesame.

Kue bulan akan dipajang dan dapat dibeli di Shang Palace dan SATOO Deli Shop. Tersedia dua macam kemasan yaitu Paket Empat Kue Bulan Tradisional dan Paket Enam Kue Bulan Mini. Harga mulai dari Rp. 388.000 (nett) per paket.  Pembeli dapat menikmati pemesanan lebih awal dengan mendapatkan 20 persen untuk pemesanan dari tanggal 19 hingga 31 Juli 2013. (*)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pantai Kembar Terpadu di Kebumen, Tempat Wisata Edukasi Konservasi Penyu Tanpa Biaya Masuk

Pantai Kembar Terpadu di Kebumen, Tempat Wisata Edukasi Konservasi Penyu Tanpa Biaya Masuk

Travel Update
Siaga Suhu Panas, Petugas Patroli di Pantai Bangka Belitung

Siaga Suhu Panas, Petugas Patroli di Pantai Bangka Belitung

Travel Update
Cara ke Museum Batik Indonesia Naik Transjakarta dan LRT

Cara ke Museum Batik Indonesia Naik Transjakarta dan LRT

Travel Tips
Layanan Shower and Locker Dekat Malioboro, Personelnya Bakal Ditambah Saat 'Long Weekend'

Layanan Shower and Locker Dekat Malioboro, Personelnya Bakal Ditambah Saat "Long Weekend"

Travel Update
Museum Batik Indonesia: Lokasi, Jam Buka, dan Harga Tiket Masuk 2024

Museum Batik Indonesia: Lokasi, Jam Buka, dan Harga Tiket Masuk 2024

Hotel Story
3 Destinasi Wisata Unggulan Arab Saudi, Kunjungi Museum Bersejarah

3 Destinasi Wisata Unggulan Arab Saudi, Kunjungi Museum Bersejarah

Travel Tips
Mengenal Subak Jatiluwih yang Akan Dikunjungi Delegasi World Water Forum 

Mengenal Subak Jatiluwih yang Akan Dikunjungi Delegasi World Water Forum 

Jalan Jalan
Area Baduy Dalam Buka Lagi untuk Wisatawan Setalah Perayaan Kawalu 

Area Baduy Dalam Buka Lagi untuk Wisatawan Setalah Perayaan Kawalu 

Travel Update
5 Wisata di Bandung Barat, Ada Danau hingga Bukit

5 Wisata di Bandung Barat, Ada Danau hingga Bukit

Jalan Jalan
Aktivitas Bandara Sam Ratulangi Kembali Normal Usai Erupsi Gunung Ruang 

Aktivitas Bandara Sam Ratulangi Kembali Normal Usai Erupsi Gunung Ruang 

Travel Update
5 Cara Motret Sunset dengan Menggunakan HP

5 Cara Motret Sunset dengan Menggunakan HP

Travel Tips
Harga Tiket Masuk Balong Geulis Cibugel Sumedang

Harga Tiket Masuk Balong Geulis Cibugel Sumedang

Jalan Jalan
Tips Menuju ke Balong Geulis, Disuguhi Pemandangan Indah

Tips Menuju ke Balong Geulis, Disuguhi Pemandangan Indah

Travel Update
Serunya Wisata Kolam Renang di Balong Geulis Sumedang

Serunya Wisata Kolam Renang di Balong Geulis Sumedang

Jalan Jalan
Nekat Sulut 'Flare' atau Kembang Api di Gunung Andong, Ini Sanksinya

Nekat Sulut "Flare" atau Kembang Api di Gunung Andong, Ini Sanksinya

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com