Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mau Rekreasi Setahun di Dufan? Beli "Annual Pass"

Kompas.com - 19/12/2013, 10:37 WIB
Fitri Prawitasari

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Bagi pencinta Dunia Fantasi (Dufan), Ancol Taman Impian kian mempermudah kunjungan wisata Anda. Cukup memiliki Dufan Annual Pass seharga Rp 250.000 bisa main di Dufan sepuasnya hingga satu tahun.

"Annual Pass ini kesempatan buat masyarakat untuk menjadikan tempat kita (Dufan) sebagai tempat bermain sehari-hari," ujar GM Dufan, Agus Sudarmo dalam jumpa pers, di Jakarta, Rabu (18/12/2013).

Program Dufan Annual Pass bisa didapatkan mulai 1 Desember 2013 hingga 31 Maret 2014. Setelahnya, pengunjung bisa rekreasi sepuasnya di Dufan. "Cukup keluar uang Rp 250.000 nanti dapat kartu Annual Pass bisa ke Dufan selama setahun. Tidak terbatas harinya bisa weekday, weekend," ujar Agus.

Agus mengatakan, tak ada syarat-syarat khusus untuk mendapatkan Dufan Annual Pass. Hanya saja, Annual Pass yang telah dimiliki oleh masing-masing pengunjung tidak dapat diwakilkan atau dipindahtangankan. Karena di sana telah terpasang foto dan sidik jari si pembuat.

"Syaratnya enggak aneh-aneh. Satu saja. Fingerprint-nya bisa dibaca. Selama sidik jarinya bisa dibaca silakan masuk kapan saja," ujarnya.

Selain bisa dibeli di Dufan sendiri, Ancol pun bekerja sama dengan Indomart dan 711 (Seven Eleven) dalam menjual Dufan Annual Pass. "Kita kerja sama dengan Seven Eleven dan Indomart di seluruh Indonesia. Jadi bisa beli (Annual Pass) di sana," kata Agus.

Sementara Direktur PT Pembangunan Jaya Ancol, Arief Nugroho mengatakan, pemberian Dufan Annual Pass ini merupakan bentuk penghargaan bagi masyarakat yang telah memilih Dufan sebagai tempat rekreasi favorit mereka.

"Ini sebagai kesempatan untuk mayarakat juga penghargaan untuk masyarakat kita yang selama ini menikmati Dufan," tambah Arief.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Malang Dreamland, Wisata Keluarga Favorit dengan Pemandangan Hijau

Malang Dreamland, Wisata Keluarga Favorit dengan Pemandangan Hijau

Jalan Jalan
WSL Nias Pro 2024 Digelar, Targetkan Gaet 30.000 Wisatawan Domestik

WSL Nias Pro 2024 Digelar, Targetkan Gaet 30.000 Wisatawan Domestik

Hotel Story
Pengalaman ke Pasar Kreatif Jawa Barat, Tempat Nongkrong di Bandung

Pengalaman ke Pasar Kreatif Jawa Barat, Tempat Nongkrong di Bandung

Jalan Jalan
Libur Panjang Waisak 2024, KAI Operasikan 20 Kereta Api Tambahan

Libur Panjang Waisak 2024, KAI Operasikan 20 Kereta Api Tambahan

Travel Update
Pasar Kreatif Jawa Barat: Daya Tarik, Jam Buka, dan Tiket Masuk

Pasar Kreatif Jawa Barat: Daya Tarik, Jam Buka, dan Tiket Masuk

Travel Update
Berkunjung ke Pantai Nangasule di Sikka, NTT, Ada Taman Baca Mini

Berkunjung ke Pantai Nangasule di Sikka, NTT, Ada Taman Baca Mini

Jalan Jalan
10 Wisata Malam di Semarang, Ada yang 24 Jam

10 Wisata Malam di Semarang, Ada yang 24 Jam

Jalan Jalan
Tanggapi Larangan 'Study Tour', Menparekraf: Boleh asal Tersertifikasi

Tanggapi Larangan "Study Tour", Menparekraf: Boleh asal Tersertifikasi

Travel Update
Ada Rencana Kenaikan Biaya Visa Schengen 12 Persen per 11 Juni

Ada Rencana Kenaikan Biaya Visa Schengen 12 Persen per 11 Juni

Travel Update
Kasus Covid-19 di Singapura Naik, Tidak ada Larangan Wisata ke Indonesia

Kasus Covid-19 di Singapura Naik, Tidak ada Larangan Wisata ke Indonesia

Travel Update
Museum Kebangkitan Nasional, Saksi Bisu Semangat Pelajar STOVIA

Museum Kebangkitan Nasional, Saksi Bisu Semangat Pelajar STOVIA

Travel Update
World Water Forum 2024 Diharapkan Dorong Percepatan Target Wisatawan 2024

World Water Forum 2024 Diharapkan Dorong Percepatan Target Wisatawan 2024

Travel Update
Tebing di Bali Dikeruk untuk Bangun Hotel, Sandiaga: Dihentikan Sementara

Tebing di Bali Dikeruk untuk Bangun Hotel, Sandiaga: Dihentikan Sementara

Travel Update
Garuda Indonesia dan Singapore Airlines Kerja Sama untuk Program Frequent Flyer

Garuda Indonesia dan Singapore Airlines Kerja Sama untuk Program Frequent Flyer

Travel Update
5 Alasan Pantai Sanglen di Gunungkidul Wajib Dikunjungi

5 Alasan Pantai Sanglen di Gunungkidul Wajib Dikunjungi

Jalan Jalan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com