Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tiket Penerbangan Perdana Jember-Surabaya Ludes Terjual

Kompas.com - 16/07/2014, 11:27 WIB
JEMBER, KOMPAS.com - Tiket penerbangan perdana Jember-Surabaya atau sebaliknya yang mulai dibuka oleh PT Garuda Indonesia untuk penerbangan komersial ludes terjual untuk keberangkatan 16-17 Juli 2014.

"Sejak dibuka masa reservasinya pada 23 Juni 2014, kursi penerbangan perdana selama dua hari ini sudah dipesan oleh penumpang, baik dari Bandara Notohadinegoro di Jember maupun di Bandara Juanda Surabaya," kata Manajer Area Garuda Indonesia Wilayah Jember-Banyuwangi, Boedi Prihantoro, Rabu (16/7/2014).

Bandara Notohadinegoro Jember mulai Rabu ini beroperasi di mana Garuda Indonesia menerbangi rute Jember menuju Surabaya dan sebaliknya dengan menggunakan pesawat jenis ATR 72-600 berkapasitas 70 penumpang.

"Antusias masyarakat cukup tinggi terhadap operasional Bandara Notohadinegoro Jember dan hal tersebut terbukti tiket pemesanan untuk keberangkatan Jember-Surabaya atau sebaliknya selama dua hari ini sudah dipesan penumpang dan penuh sepekan sebelum jadwal penerbangan perdana," tuturnya.

Sesuai jadwal, penerbangan dari Surabaya menuju Jember akan berangkat dari Bandara Juanda Surabaya pada pukul 09.00 WIB dan tiba di Jember pada pukul 09.35 WIB, sedangkan jadwal penerbangan Jember menuju Surabaya dari Bandara Notohadinegoro pukul 10.05 WIB dan tiba di Bandara Juanda pada pukul 10.55 WIB.

Garuda mematok tarif untuk penerbangan perdana sebesar Rp 350.000 untuk rute Surabaya-Jember, sedangkan dari Jember menuju Surabaya dengan tarif sebesar Rp 279.900 untuk sekali terbang.

"Garuda Indonesia hanya melayani satu kali penerbangan dalam sehari baik rute Jember-Surabaya maupun Surabaya-Jember sambil melihat perkembangan pasar nanti," kata Boedi.

Pembukaan operasional Bandara Notohadinegoro Jember dengan penerbangan perdana Garuda Indonesia pada hari ini dihadiri Wakil Menteri Perhubungan Bambang Susantono, Direktur Penjualan dan Pemasaran Garuda Indonesia Erik Meijer, serta Vice President Domestic Region 3 Jawa, Bali dan Nusa Tenggara Garuda Indonesia Ari Suryanta.

Untuk acara penerbangan perdana tersebut, menurut Boedi, pihak Garuda Indonesia menyiapkan sebanyak 40 kursi untuk tamu undangan dan VIP dari rombongan Jakarta dan Surabaya, termasuk pihak Forum Pimpinan Daerah Jember disediakan sebanyak lima kursi.

"Untuk persiapan operasional dan penerbangan perdana pesawat ATR 72-600, pihak Garuda dan Dirjen Perhubungan Udara Kemenhub menambah jumlah personel yang ditempatkan di Jember yakni sekitar 14 personel," ujarnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Harga Tiket Pesawat Jakarta-Yogyakarta PP Mei 2024, mulai Rp 850.000

Harga Tiket Pesawat Jakarta-Yogyakarta PP Mei 2024, mulai Rp 850.000

Travel Update
Turis Asing Diduga Bikin Sekte Sesat di Bali, Sandiaga: Sedang Ditelusuri

Turis Asing Diduga Bikin Sekte Sesat di Bali, Sandiaga: Sedang Ditelusuri

Travel Update
Ada Pembangunan Eskalator di Stasiun Pasar Senen, Penumpang Bisa Berangkat dari Stasiun Jatinegara

Ada Pembangunan Eskalator di Stasiun Pasar Senen, Penumpang Bisa Berangkat dari Stasiun Jatinegara

Travel Update
Hotel Ibis Styles Serpong BSD CIty Resmi Dibuka di Tangerang

Hotel Ibis Styles Serpong BSD CIty Resmi Dibuka di Tangerang

Hotel Story
10 Mal di Thailand untuk Belanja dan Hindari Cuaca Panas

10 Mal di Thailand untuk Belanja dan Hindari Cuaca Panas

Jalan Jalan
Menparekraf Susun Peta Wisata Berbasis Storytelling di Yogyakarta, Solo, dan Semarang

Menparekraf Susun Peta Wisata Berbasis Storytelling di Yogyakarta, Solo, dan Semarang

Travel Update
Waisak 2024, Menparekraf Targetkan Gaet hingga 300.000 Wisatawan

Waisak 2024, Menparekraf Targetkan Gaet hingga 300.000 Wisatawan

Travel Update
3 Bulan Lagi, Penerbangan Langsung Thailand-Yogyakarta Akan Dibuka

3 Bulan Lagi, Penerbangan Langsung Thailand-Yogyakarta Akan Dibuka

Travel Update
Jelang Waisak 2024, Okupansi Hotel di Area Borobudur Terisi Penuh

Jelang Waisak 2024, Okupansi Hotel di Area Borobudur Terisi Penuh

Hotel Story
iMuseum IMERI FKUI Terima Kunjungan Individu dengan Pemandu

iMuseum IMERI FKUI Terima Kunjungan Individu dengan Pemandu

Travel Update
9 Wisata Malam di Jakarta, dari Taman hingga Aquarium

9 Wisata Malam di Jakarta, dari Taman hingga Aquarium

Jalan Jalan
Jangan Sembarangan Ambil Pasir di Pulau Sardinia, Ini Alasannya

Jangan Sembarangan Ambil Pasir di Pulau Sardinia, Ini Alasannya

Travel Update
6 Cara Cegah Kehilangan Koper di Bandara, Simak Sebelum Naik Pesawat

6 Cara Cegah Kehilangan Koper di Bandara, Simak Sebelum Naik Pesawat

Travel Tips
Maskapai Penerbangan di Australia Didenda Rp 1,1 Miliar karena Penerbangan Hantu

Maskapai Penerbangan di Australia Didenda Rp 1,1 Miliar karena Penerbangan Hantu

Travel Update
China Terapkan Bebas Visa untuk 11 Negara di Eropa dan Malaysia

China Terapkan Bebas Visa untuk 11 Negara di Eropa dan Malaysia

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com