Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
ADVERTORIAL

Brisbane, Kota “Keren” dengan Banyak Pesona

Kompas.com - 21/05/2015, 08:58 WIB
advertorial

Penulis

Saatnya Bersantap di Eat Street Markets

Nikmati jajanan pasar yang buka tiap Jumat dan Sabtu malam mulai pukul 4 sore  sampai 10 malam. Konsep jajanan pasar ini terinspirasi oleh pasar-pasar di Asia dan diadopsi menjadi bagian identitas kuliner kreatif Brisbane oleh sesepuh kuliner Peter Hackworth, produser John Stainton dan TV selebriti Jacki MacDonald.

Kilauan lampu di ‘Eat Street’ telah menjadi daya tarik utama di dermaga. Banyak restoran dengan tema unik salah satunya kontainer yang disulap menjadi restoran mini yang menawarkan pilihan hidangan internasional lezat dan dibuat oleh para koki lokal 'terbaik dari yang terbaik." Jangan lewatkan cronuts, roti susu dan funnel cake terbaik di dunia. www.eatstreetmarkets.com

Berpelukan dengan Koala

Berikan koala pelukan dan beri makan langsung kanguru di cagar alam, tempat ini adalah salah satu dari sepuluh kebun binatang terbaik dunia. Lone Pine Sanctuary adalah cagar alam koala terbesar dan pertama di dunia dengan koleksi lebih dari 130 ekor koala. Karena koleksinya tersebut  belum lama tempat ini memfasilitasi pinjaman empat koala ke Singapura dalam rangka ulang tahun ke-50 Singapura.

Selain koala dan kanguru, Anda juga bisa bertemu dengan fauna khas Australia lainnya seperti tasmanian devil, platypus, aneka macam ular dan burung,  tempat pun di setting layaknya habitat sesungguhnya di alam. Obyek utama wisata di Brisbane ini wajib Anda kunjungi! www.koala.net

Abadikan Foto Anda di Puncak Story Bridge

Dapatkan pemandangan spektakuler kota dan sekelilingnya dari atas melalui puncak Story Bridge’s di ketinggian 80 meter yang telah menjadi ikon dunia.  The Story Bridge Climb adalah cara terbaik untuk mendapatkan pengalaman pemandangan dan panorama terbaik dari kota. Selama Anda menikmati pemandangan ada tim fotografer yang mengabadikan setiap momen spesial, sehingga Anda dapat selalu ingat bagaimana rasanya menjadi seekor burung di langit.

Bercengkrama dengan Lumba-lumba Liar

Sangat jarang ada tempat menawarkan bisa melihat kawanan lumba-lumba liar berenang menuju daratan untuk bertemu manusia pada waktu-waktu tertentu. Berjarak hanya 75 menit dari Catamaran dari Brisbane menuju Tangalooma Wild Dolphin Resort, di sana Anda bisa memberi makan langsung lumba-lumba jenis hidung botol setiap sore. Resor ini menawarkan banyak hal dan aktivitas yang bisa Anda pilih.

Hal yang tak boleh Anda lewatkan diantaranya menikmati sensasi pasir tobogganing menggunakan kendaraan 4WD di safari padang pasir, menjelajahi sepanjang bibir pantai menggunakan Quad Bike atau menikmati pemandangan pulau dari atas langit menggunakan penerbangan helikopter. Ada juga kapal pesiar eco-marine, tur Segway , perahu kayak, snorkeling, dll. Kunjungi www.tangalooma.com

Rasakan Serunya Brisbane Bersama Singapore Airlines

Serunya pengalaman di atas dengan mudah Anda dapatkan dengan terbang bersama  Singapore Airlines. Nikmati tarif promosi All-in ke Brisbane hanya USD630 sampai 24 Mei 2015, Singapore Airlines terbang tiga kali sehari menuju Brisbane (melalui Singapura). Tunggu apalagi? Booking sekarang juga! (Adv)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com