Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Taman Rekreasi Nickelodeon Pertama di Asia Bakal Hadir di Malaysia

Kompas.com - 18/08/2015, 15:05 WIB
Wahyu Adityo Prodjo

Penulis

SELANGOR, KOMPAS.com - Taman Rekreasi Sunway Lagoon akan menjadi taman rekreasi pertama di Asia yang memiliki tema Nickelodeon. Pasalnya, wahana-wahana yang terkait dengan tema Nickelodeon akan hadir pada akhir tahun 2015.

"Saat ini masih dalam kontruksi. Konsepnya sebenarnya taman wahana air yang lain dari kita (sudah) miliki," kata Senior Executive-Marketing Communications Sunway Lagoon, Kenny Oi kepada KompasTravel di Sunway Lagoon, Selangor, Malaysia, Jumat (7/8/2015).

Kenny mengatakan pada taman rekreasi dengan tema Nickelodeon tersebut akan terdapat salah satu ikon Nickelodeon. Ikon itu adalah Green Slime yang nantinya jakan menjadi salah satu wahana terbesar di Sunway Lagoon.

"Pengunjung nanti bisa berbasah-basah berwarna hijau," ucapnya.

Ia menuturkan luas area yang akan dibuka untuk para pengunjung Sunway Lagoon ini adalah 10 hektar. Di taman rekreasi yang bertema Nickelodeon ini, pengunjung bisa berfoto bersama maskot-maskot Nickelodeon.

"Nickelodeon punya maskot Spongeboob, Patrick, Dora, Boots. Semua bisa berfoto," jelasnya.

Pembukaan ini diakui Kenny sebagai salah satu strategi pengembangan taman rekreasi untuk meningkatkan pengunjung. "Setelah dibuka, kita targetkan 1,5 juta pengunjung," ungkapnya.

Nickelodeon adalah tema Taman Rekreasi Sunway Lagoon yang keenam. Lima tema lainnya adalah Water Park, Scream Park, Extreme Park, Amusement Park, dan Wildlife Park. Sunway Lagoon terletak di Subang Jaya, Selangor, Malaysia. Sebelum menjadi taman rekreasi, area Sunway Lagoon adalah daerah pertambangan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kasus Covid-19 di Singapura Naik, Tidak ada Larangan Wisata ke Indonesia

Kasus Covid-19 di Singapura Naik, Tidak ada Larangan Wisata ke Indonesia

Travel Update
Museum Kebangkitan Nasional, Saksi Bisu Semangat Pelajar STOVIA

Museum Kebangkitan Nasional, Saksi Bisu Semangat Pelajar STOVIA

Travel Update
World Water Forum 2024 Diharapkan Dorong Percepatan Target Wisatawan 2024

World Water Forum 2024 Diharapkan Dorong Percepatan Target Wisatawan 2024

Travel Update
Tebing di Bali Dikeruk untuk Bangun Hotel, Sandiaga: Dihentikan Sementara

Tebing di Bali Dikeruk untuk Bangun Hotel, Sandiaga: Dihentikan Sementara

Travel Update
Garuda Indonesia dan Singapore Airlines Kerja Sama untuk Program Frequent Flyer

Garuda Indonesia dan Singapore Airlines Kerja Sama untuk Program Frequent Flyer

Travel Update
5 Alasan Pantai Sanglen di Gunungkidul Wajib Dikunjungi

5 Alasan Pantai Sanglen di Gunungkidul Wajib Dikunjungi

Jalan Jalan
Pantai Lakey, Surga Wisata Terbengkalai di Kabupaten Dompu

Pantai Lakey, Surga Wisata Terbengkalai di Kabupaten Dompu

Travel Update
Bali yang Pas untuk Pencinta Liburan Slow Travel

Bali yang Pas untuk Pencinta Liburan Slow Travel

Travel Tips
Turis Asing Beri Ulasan Negatif Palsu ke Restoran di Thailand, Berakhir Ditangkap

Turis Asing Beri Ulasan Negatif Palsu ke Restoran di Thailand, Berakhir Ditangkap

Travel Update
19 Larangan dalam Pendakian Gunung Lawu via Cemara Kandang, Patuhi demi Keselamatan

19 Larangan dalam Pendakian Gunung Lawu via Cemara Kandang, Patuhi demi Keselamatan

Travel Update
Harga Tiket Camping di Silancur Highland, Alternatif Penginapan Murah

Harga Tiket Camping di Silancur Highland, Alternatif Penginapan Murah

Travel Update
Harga Tiket dan Jam Buka Terkini Silancur Highland di Magelang

Harga Tiket dan Jam Buka Terkini Silancur Highland di Magelang

Travel Update
Awas Celaka! Ini Larangan di Waterpark...

Awas Celaka! Ini Larangan di Waterpark...

Travel Tips
BOB Downhill 2024, Perpaduan Adrenalin dan Pesona Borobudur Highland

BOB Downhill 2024, Perpaduan Adrenalin dan Pesona Borobudur Highland

Travel Update
Terraz Waterpark Tanjung Batu: Harga Tiket, Lokasi, dan Jam Buka

Terraz Waterpark Tanjung Batu: Harga Tiket, Lokasi, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com