Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ada Triknya Agar Foto Liburan Anda Enggak "Cupu"!

Kompas.com - 18/07/2016, 08:51 WIB
Anne Anggraeni Fathana

Penulis


KOMPAS.com
– Berfoto dan memotret ketika traveling bukan lagi sekadar soal menyimpan kenangan manis, tetapi juga eksistensi wisatawan saat berlibur. Terlebih lagi, ada anggapan bahwa keindahan matahari terbenam di pantai yang Anda lihat tak akan berarti jika belum dipamerkan di media sosial.

Sayangnya, wisatawan sering kali "tersandung" saat ingin menangkap momen. Entah karena tidak biasa mengambil gambar, cuaca buruk, atau ramainya lokasi wisata, bisa membuat Anda sulit bergerak bebas. Akhirnya, hasil foto terlihat "cupu" alias culun punya lantaran Anda gagal mengambil gambar.

Sebenarnya, mendapatkan foto wisata terbaik tidak melulu bergantung pada keadaan sekitar. Wisatawan hanya harus jeli dan lihai memanfaatkan apa yang ada di depan mata. Bahkan, dengan kamera ponsel pun Anda bisa menghasilkan gambar bak hasil foto profesional asal menguasai triknya.

Kunci pertama, jangan pernah terburu-buru dalam mengambil gambar. Percayalah, asal menjepret foto malah akan membuat hasil foto Anda standar.

Ambil contoh ketika wisatawan berkunjung ke pantai Kuta, Bali. Setiap hari, setidaknya ada seribuan orang datang ke salah satu pantai paling terkenal di Pulau Dewata ini. Artinya, bisa jadi Anda berbagi objek foto serupa dengan seribuan turis lain itu.

Untuk mendapatkan hasil foto yang unik, jangan sungkan mengambil foto dari berbagai angle. Daripada memotret pantai dan orang saja, tambahkan sedikit bumbu. Misalnya, gelar perlengkapan berjemur Anda, lalu tempatkan di sudut kiri gambar sebagai fokus pertama selain pantai. "Jepret" kamera ketika ombak berdebur keras untuk kesan dramatis.

Sesekali, gunakan hati untuk mengambil foto. Wisatawan tak perlu memotret setiap sudut kota tujuan, tetapi berhentilah ketika ada hal yang mampu membuat Anda tertegun.

Percayalah, gambar terbaik akan datang dari waktu atau momen paling berkesan dalam liburan. Momen ini bisa datang dari ketidaksengajaan melihat gelak tawa para ibu penjaja jasa pijat dan manicure saat beristirahat di pinggiran pantai.

Atau, pemandangan syahdu pasangan orangtua muda yang sedang menemani balitanya belajar berenang. Ekspresi-ekspresi mereka dapat menjadi poin lebih dari foto Anda.

Thinkstock Apabila Anda ingin mendapatkan hasil pencahayaan terbaik memotret pemandangan matahari, datanglah satu jam sebelum matahari terbit dan tenggelam.

Kenali juga golden hour atau waktu terbaik tempat wisata yang akan Anda datangi juga penting agar mendapatkan foto terbaik. Datanglah ke Jepang pada Maret hingga April, misalnya, untuk memotret bunga sakura tepat pada saat mereka sedang bermekaran.

Atau sebaliknya, kunjungi negara itu pada Februari sehingga Anda bisa memotret diri ketika bermain ski pada waktu salju sedang tebal-tebalnya.

Apabila Anda ingin mendapatkan hasil pencahayaan terbaik memotret pemandangan matahari, datanglah satu jam sebelum matahari terbit dan tenggelam. Kurun waktu tersebut dinilai memberikan kualitas cahaya paling tepat bagi hasil gambar.

Selain itu, jangan pernah takut mengambil gambar spontan. Kejadian-kejadian menarik dalam perjalanan sering kali datang mendadak. Di sinilah kesiapan Anda bakal menjadi penentu.

Gunakan fitur autofocus pada kamera. Tapi, Jika Anda bermodal smartphone, tak perlu khawatir karena fasilitas itu juga ada di peranti tersebut laiknya di kamera DSLR.

Bahkan, kamera bawaan ponsel zaman sekarang ada yang telah memiliki fitur super fast autofocus, yaitu pendeteksian cepat fokus gambar secara otomatis sehingga foto tidak blur meski diambil secara terburu-buru. Kemudahan tersebut salah satunya bisa Anda dapatkan pada ponsel Samsung Galaxy S7.

Terakhir, hilangkan beban bahwa Anda harus menghasilkan foto memukau, dan nikmatilah liburan. Ingatlah, di balik lensa kamera dan hasil jepretan Anda, ada suasana segar serta alur perjalanan wisata yang menanti.

Selamat berlibur!

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Tips Traveling Saat Heatwave, Apa Saja yang Harus Disiapkan

5 Tips Traveling Saat Heatwave, Apa Saja yang Harus Disiapkan

Travel Tips
Penerbangan Bertambah, Sandiaga: Tiket Pesawat Mahal Sudah Mulai Tertangani

Penerbangan Bertambah, Sandiaga: Tiket Pesawat Mahal Sudah Mulai Tertangani

Travel Update
Pencabutan Status Bandara Internasional Tidak Pengaruhi Kunjungan Turis Asing

Pencabutan Status Bandara Internasional Tidak Pengaruhi Kunjungan Turis Asing

Travel Update
Bagaimana Cara agar Tetap Dingin Selama Heatwave

Bagaimana Cara agar Tetap Dingin Selama Heatwave

Travel Tips
Gedung Pakuan di Bandung: Lokasi, Jam Buka, dan Tiket Masuk

Gedung Pakuan di Bandung: Lokasi, Jam Buka, dan Tiket Masuk

Travel Update
Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri yang Berlatar Perbukitan

Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri yang Berlatar Perbukitan

Jalan Jalan
7 Tips Berkemah di Pantai agar Tidak Kepanasan, Jangan Pakai Tenda di Gunung

7 Tips Berkemah di Pantai agar Tidak Kepanasan, Jangan Pakai Tenda di Gunung

Travel Tips
Berlibur ke Bangkok, Pilih Musim Terbaik untuk Perjalanan Anda

Berlibur ke Bangkok, Pilih Musim Terbaik untuk Perjalanan Anda

Travel Tips
Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Siapkan Wisata Pagi dan Malam

Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Siapkan Wisata Pagi dan Malam

Travel Update
Pantai Kembar Terpadu di Kebumen, Tempat Wisata Edukasi Konservasi Penyu Tanpa Biaya Masuk

Pantai Kembar Terpadu di Kebumen, Tempat Wisata Edukasi Konservasi Penyu Tanpa Biaya Masuk

Travel Update
Siaga Suhu Panas, Petugas Patroli di Pantai Bangka Belitung

Siaga Suhu Panas, Petugas Patroli di Pantai Bangka Belitung

Travel Update
Cara ke Museum Batik Indonesia Naik Transjakarta dan LRT

Cara ke Museum Batik Indonesia Naik Transjakarta dan LRT

Travel Tips
Layanan Shower and Locker Dekat Malioboro, Personelnya Bakal Ditambah Saat 'Long Weekend'

Layanan Shower and Locker Dekat Malioboro, Personelnya Bakal Ditambah Saat "Long Weekend"

Travel Update
Museum Batik Indonesia: Lokasi, Jam Buka, dan Harga Tiket Masuk 2024

Museum Batik Indonesia: Lokasi, Jam Buka, dan Harga Tiket Masuk 2024

Hotel Story
3 Destinasi Wisata Unggulan Arab Saudi, Kunjungi Museum Bersejarah

3 Destinasi Wisata Unggulan Arab Saudi, Kunjungi Museum Bersejarah

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com