Swiss-Belhotel Danum Palangkaraya
Swiss-Belhotel Danum Palangkaraya terletak di Jl Tjilik Riwut Km 5 No 9. Hotel bintang empat ini memiliki konsep dan arsitektur gabungan kontemporer dengan kekayaan Suku Dayak.
Hotel ini punya 150 kamar serta 11 meeting rooms, boardroom dan sebuah ballroom. WiFi gratis tersedia di semua area publik. Harga per malamnya mulai dari Rp 1,1 juta untuk Deluxe City View.
Hotel Surya Kahayan
Hotel Surya Kahayan terletak di kawasan Pahandut yang ramai pengunjung. Meski sederhana, hotel ini menyuguhkan fasilitas nyaman dan lengkap termasuk WiFi gratis di semua kamar.
Seluruh kamar dilengkapi televisi kabel, pendingin udara, serta fasilitas pelengkap lainnya. Para pelayan di Hotel Surya Kahayan juga terkenal ramah. Harga per malamnya berkisar Rp 283.000.
Hotel Fairuz
Hotel Fairuz bisa menjadi opsi bagi Anda yang mencari penginapan murah dan nyaman di Palangkaraya. Hotel ini punya tiga tipe kamar yakni Standar A, Standar Plus dan VIP dengan harga mulai Rp 150.000 per malam.
Meski harga kamarnya terjangkau, Hotel Fairuz menyuguhkan fasilitas yang cukup lengkap. Tiap kamar punya WiFi gratis, tamu juga mendapatkan makan pagi gratis. Hotel ini terletak di Jalan Damang Leman No 9, Palangkaraya.
Pos Jaga Sungai Koran
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.