BANGKOK, KOMPAS.com - Sejak pertama dibuka pada akhir 2010 silam, Madame Tussauds Bangkok menyadari besarnya antusiasme dari masyarakat Indonesia untuk berkunjung dan berfoto bersama patung lilin tokoh-tokoh ternama.
Maka pada September 2012, dibawalah Presiden RI Soekarno sebagai sepotong catatan sejarah Indonesia di Bangkok, Thailand. "7 dari 10 (turis) pengunjung Madame Tussauds itu dari Indonesia," kata Public Relation Tourism Authority of Thailand (TAT) Stephanie Valencia kepada KompasTravel.
Soekarno pun diberikan tempat yang spesial, kedua dari pintu masuk, persis setelah Raja Bhumibol Adulyadej dan Ratu Sirikit. Di dekatnya, sebuah papan informasi menyebutkan Soekarno adalah founding father Indonesia yang pemikirannya menghasilkan Pancasila sebagai dasar negara.
(BACA: Ini Tokoh Indonesia Pertama yang Jadi Patung Lilin di Madame Tussauds)
Di bagian sejarah dan pemimpin dunia, Soekarno berbagi ruang dengan Mahatma Gandhi, Princess Diana, Mao Zedong, Dalai Lama, Obama, Ratu Elizabeth, dan tentunya Perdana Menteri Thailand Seni Pramoj.
Ruang berikutnya masih memuat tokoh-tokoh penting dalam sejarah seperti Pablo Picasso, Ludwig Van Beethoven, Christiano Ronaldo, hingga Bruce Lee. Lalu lanjut ke ruang hiburan, ada penyanyi asal Thailand Tata Young, One Direction, Madonna, dan Beyonce.
Di diorama pemain film, Johnnya Depp, Vin Diesel, Will Smith, juga tampil berpakaian formal seperti sedang melangkah di karpet merah. Tak ketinggalan, Angelina Jolie dengan tato suci Thailand, Sak Yant, direplika persis seperti aslinya.
Tak hanya berfoto, pengunjung di Madame Tussauds juga menikmati permainan interaktif seperti bermain basket di dekat Yao Ming, bermain tenis virtual di dekat Serena Williams, dan karaoke. Total, ada sekitar 50 patung lilin yang ada di Madame Tussauds Bangkok.
Kamis (1/9/2016), penataan di Madame Tussauds mengalami perubahan. Di ruang tokoh televisi, penyanyi internasional asal Indonesia, Anggun Cipta Sasmi, baru saja menggeser Oprah Winfrey.
Sama seperti Soekarno, Anggun juga diberikan tempat khusus. Satu sudut lengkap dengan latar panggung Asia's Got Talent tanpa harus berbagi ruang dengan tokoh lainnya.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.