Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Liburan ke Tokyo, Coba 4 Aktivitas "Anti-mainstream" Ini

Kompas.com - 09/10/2016, 11:04 WIB
Sri Anindiati Nursastri

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Bukan rahasia lagi, Jepang sedang digandrungi turis Indonesia. Tiket pesawat ke Jepang dijual dengan harga miring, apalagi di pameran wisata seperti Garuda Indonesia Travel Fair (GATF) 2016 yang tengah berlangsung di Jakarta Convention Center Senayan, Jakarta. 

Pada hari pertama pameran, Jumat (7/10/2016), booth pariwisata Jepang sangat ramai pengunjung. Selain booth Japan National Tourism Organization (JNTO), ada juga booth beberapa perfektur antara lain Sakai, Tochigi dan tentunya Tokyo.

Hiroshi Murakawa, perwakilan dari agency AAB Indonesia yang menaungi pariwisata Tokyo menyambut KompasTravel dengan ramah. Dia menjelaskan, Tokyo memang menjadi tujuan utama wisatawan Indonesia.

"Hampir semua turis Indonesia yang datang ke Jepang, pasti mengunjungi Tokyo," tutur Hiroshi di sela-sela GATF 2016, Jumat (7/10/2016).

Beberapa tempat mainstream yang dikunjungi turis Indonesia antara lain Disneyland, Harajuku, Ginza, juga Tokyo Skytree.

"Beberapa taman seperti Shinjuku Gyoen dan Ueno Park juga jadi favorit. Tiap taman di Tokyo punya pohon sakura, sangat indah saat pertengahan Maret hingga April," papar Hiroshi. 

Wajar saja bila Anda menyambangi beberapa tempat yang disebutkan Hiroshi tadi. Namun bagi yang berkunjung ke Tokyo dalam jangka waktu lama atau akan menyambangi ibu kota Jepang itu untuk yang kesekian kalinya, cobalah lakukan beberapa aktivitas antimainstream.

"Tentu banyak hal yang tidak biasa untuk dilakukan di Tokyo. Misalnya, mengunjungi Robot Restaurant di Shinjuku," tutur Hiroshi.

Sesuai namanya, Robot Restaurant adalah restoran dan pub bertema robot. Terletak di Distrik Kabukicho, restoran ini diperuntukkan orang dewasa karena ada pertunjukan dance dari perempuan yang mengenakan aneka kostum.

"Bagian dalam Robot Restaurant juga sangat instagenic sehingga memberikan pengalaman baru dalam wisata kuliner," tambah Hiroshi.

Aktivitas anti-mainstream kedua adalah berkunjung ke Miraikan, alias The National Museum of Emerging Science and Innovation.

"Jepang terkenal sebagai negara pelopor teknologi. Di museum ini, kita bisa melihat teknologi paling canggih dan terbaru dari Jepang. Museum ini sangat diminati bahkan oleh warga Jepang sekali pun," papar Hiroshi. 

CNN.COM Miraikan Museum, Tokyo.

Aktivitas keempat yang bisa dilakukan adalah mengunjungi Ghibli Museum. Museum tokoh Jepang nan lucu ini terletak di Kichijoji Avenue, dekat dengan Inokashira Park. 

Terakhir, wisatawan bisa melihat langsung pertunjukan sumo. Salah satu tempatnya adalah Ryogoku Kokugikan.

"Lokasinya di dekat Tokyo Skytree. Jadi usai melihat pemandangan dari dek observasi, bisa mampir untuk melihat sumo asli Jepang," tambah pria asli Tokyo itu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahim Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahim Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Jalan Jalan
Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Travel Tips
8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

Travel Tips
Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Travel Update
8 Tips Hindari Barang Bawaan Tertinggal, Gunakan Label yang Mencolok

8 Tips Hindari Barang Bawaan Tertinggal, Gunakan Label yang Mencolok

Travel Tips
Sandiaga Harap Labuan Bajo Jadi Destinasi Wisata Hijau

Sandiaga Harap Labuan Bajo Jadi Destinasi Wisata Hijau

Travel Update
10 Tips Bermain Trampolin yang Aman dan Nyaman, Pakai Kaus Kaki Khusus

10 Tips Bermain Trampolin yang Aman dan Nyaman, Pakai Kaus Kaki Khusus

Travel Tips
Ekspedisi Pertama Penjelajah Indonesia ke Kutub Utara Batal, Kenapa?

Ekspedisi Pertama Penjelajah Indonesia ke Kutub Utara Batal, Kenapa?

Travel Update
Lebaran 2024, Kereta Cepat Whoosh Angkut Lebih dari 200.000 Penumpang

Lebaran 2024, Kereta Cepat Whoosh Angkut Lebih dari 200.000 Penumpang

Travel Update
Milan di Italia Larang Masyarakat Pesan Makanan Malam Hari

Milan di Italia Larang Masyarakat Pesan Makanan Malam Hari

Travel Update
6 Hotel Dekat Beach City International Stadium Ancol, mulai Rp 250.000

6 Hotel Dekat Beach City International Stadium Ancol, mulai Rp 250.000

Hotel Story
4 Hotel Dekat Pantai di Cilacap, Tarif Rp 250.000-an

4 Hotel Dekat Pantai di Cilacap, Tarif Rp 250.000-an

Hotel Story
5 Wisata Air Terjun di Karanganyar, Ada Ngargoyoso dan Jumog

5 Wisata Air Terjun di Karanganyar, Ada Ngargoyoso dan Jumog

Jalan Jalan
Pengalaman ke Desa Wisata Koto Kaciak, Coba Panen Madu Lebah Galo-Galo

Pengalaman ke Desa Wisata Koto Kaciak, Coba Panen Madu Lebah Galo-Galo

Jalan Jalan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com