Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nongsa, dari Transit Menjadi yang Utama

Kompas.com - 26/01/2017, 06:37 WIB

SAAT berada di Kecamatan Nongsa, Batam, Anda hanya butuh waktu 35 menit untuk pergi ke Singapura dengan cara naik feri dari Nongsa Pura Ferry Terminal. Setelah jenuh di Singapura, Anda bisa kembali ke Nongsa untuk menikmati pantai.

Itulah gurauan yang sering dilontarkan oleh General Manager Turi Beach Resort Sumantri kepada para tamu.

”Hanya 35 menit dari Singapura telah terbukti menjadi strategi pemasaran ampuh. Kami sudah 27 tahun beroperasi di Nongsa dan 90 persen pelanggan kami adalah warga negara Singapura. Sisanya berasal dari Tiongkok, Korea Selatan, dan Eropa yang sebelumnya berkunjung ke Singapura dulu baru ke Nongsa,” ujar Sumantri.

Turi Beach Resort memiliki luas tujuh hektar dan punya pantai privat. Manajemen Turi menggunakan pantai itu sebagai area aktivitas olahraga atau permainan air.

Nongsa terletak di sebelah timur laut Pulau Batam. Nongsa berbatasan dengan Laut Singapura. Ada lima resor berskala besar dan dua lapangan golf berskala besar di Nongsa.

Akan tetapi, Nongsa hanya menjadi area transit wisatawan. Ada berbagai faktor yang menyebabkannya, salah satunya adalah penerbangan langsung.

Selain Turi Beach Resort, manajemen Nongsa Resorts mempunyai resor lain, yaitu Montigo Resorts dan Nongsa Point Marina and Resort. Perbedaan mencolok di antara keduanya adalah keberadaan marina, tempat parkir yacht.

Nongsa Point Marina and Resort sudah dua kali menyelenggarakan Nongsa Regatta, kompetisi perahu layar bertaraf internasional. Kompetisi ini berfungsi sebagai penambah daya tarik pengunjung resor.

KOMPAS.COM/I MADE ASDHIANA Kawasan Nongsa Point Marina and Resort di Batam, Kepulauan Riau, Jumat (22/5/2015).
Oleh Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau dan Kementerian Pariwisata, Nongsa Regatta difungsikan sebagai sarana promosi destinasi Batam. Lokasi lomba adalah Laut Nongsa Batam.

Tahun 2017 merupakan penyelenggaraan kedua kali. Marina Manager Nongsa Point Marina and Resort Prakash menjelaskan, Nongsa Regatta bukanlah kompetisi main-main.

Peserta harus mengantongi sertifikat, setidaknya daily, coastal, dan sekelas master.

Sertifikat daily dimiliki peserta untuk berlayar pada siang saja, sedangkan coastal merinci batas radius berlayar. Peserta pun wajib memiliki catatan pernah mengikuti kompetisi.

Pada kompetisi 20 Januari 2017, ada sembilan tim dari sejumlah negara, antara lain Singapura, Italia, dan Selandia Baru. Sebelum kompetisi dimulai pukul 12.00, para tim harus berjibaku dengan hujan dan angin untuk menata layar.

”Kami memilih Januari sebagai waktu penyelenggaraan karena memperhitungkan angin muson utara,” kata Prakash.

Sinar Mas Land memiliki konsep sedikit berbeda dalam mengemas Nongsa. General Manager Palm Springs Golf and Country Club Steven Japari mengatakan, pihaknya mengembangkan Nuvasa Bay.

Halaman:

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Aktivitas Vulkanik Gunung Slamet Naik, Ratusan Pendaki Gagal Gapai Atap Jawa Tengah

Aktivitas Vulkanik Gunung Slamet Naik, Ratusan Pendaki Gagal Gapai Atap Jawa Tengah

Travel Update
Rute ke Gereja Ayam Bukit Rhema, Cuma 10 Menit dari Candi Borobudur

Rute ke Gereja Ayam Bukit Rhema, Cuma 10 Menit dari Candi Borobudur

Travel Tips
Kota Batu Cocok untuk Olahraga, Event Sport Tourism Akan Diperbanyak

Kota Batu Cocok untuk Olahraga, Event Sport Tourism Akan Diperbanyak

Travel Update
Lihat Sunrise di Gereja Ayam Bukit Rhema Harus Reservasi Dulu, Ini Cara dan Tarifnya

Lihat Sunrise di Gereja Ayam Bukit Rhema Harus Reservasi Dulu, Ini Cara dan Tarifnya

Travel Update
Perjalanan Salatiga-Yogya-Pacitan yang Indah, Menikmati Pesona Pantai Banyu Tibo dan Buyutan

Perjalanan Salatiga-Yogya-Pacitan yang Indah, Menikmati Pesona Pantai Banyu Tibo dan Buyutan

Jalan Jalan
Gereja Ayam Bukit Rhema di Borobudur, Pesona Sunrise Dikelilingi 5 Gunung

Gereja Ayam Bukit Rhema di Borobudur, Pesona Sunrise Dikelilingi 5 Gunung

Jalan Jalan
5 Hotel Dekat Ocean Park BSD, Bisa Jalan Kaki

5 Hotel Dekat Ocean Park BSD, Bisa Jalan Kaki

Hotel Story
5 Penginapan dekat Kebun Raya Cibodas

5 Penginapan dekat Kebun Raya Cibodas

Hotel Story
10 Tempat Wisata Keluarga Terbaik di Dunia 2024, Ada Resor di Bali

10 Tempat Wisata Keluarga Terbaik di Dunia 2024, Ada Resor di Bali

Jalan Jalan
7 Wisata Ramah Anak di Bandung, Cocok untuk Liburan Sekolah

7 Wisata Ramah Anak di Bandung, Cocok untuk Liburan Sekolah

Jalan Jalan
9 Wisata Malam di Solo, Kunjungi Saat Mampir

9 Wisata Malam di Solo, Kunjungi Saat Mampir

Jalan Jalan
6 Tips Penting untuk Merencanakan Liburan Keluarga

6 Tips Penting untuk Merencanakan Liburan Keluarga

Travel Tips
3 Mall Solo dekat Stasiun Purwosari, Bisa Jalan Kaki

3 Mall Solo dekat Stasiun Purwosari, Bisa Jalan Kaki

Jalan Jalan
Minimarket di Jepang dengan Latar Belakang Gunung Fuji Timbulkan Masalah

Minimarket di Jepang dengan Latar Belakang Gunung Fuji Timbulkan Masalah

Travel Update
Desa Wisata di Spanyol Binibeca Vell Terancam Ditutup Akibat Lonjakan Jumlah Wisatawan

Desa Wisata di Spanyol Binibeca Vell Terancam Ditutup Akibat Lonjakan Jumlah Wisatawan

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com