BrandzView
Konten ini merupakan kerja sama Kompas.com dengan Get Craft

Australia Juga Punya Festival Tani dan Ternak

Kompas.com - 25/04/2017, 12:07 WIB
Silvita Agmasari

Penulis

SYDNEY, KOMPAS.com - Ada anak-anak yang berlarian mengejar domba, memeluk kambing, sampai mengelus ayam. Pemandangan seperti ini tak hanya ada bisa dilihat di pedesaan Indonesia. Di Australia tepatnya Royal Easter Show, anak-anak dijauhkan dari dogma bahwa hewan ternak kotor dan bau harus dihindari.

"Royal Easter Show awalnya dibuat untuk memperkenalkan produk pertanian ke anak-anak yang tinggal di kota. Sekarang terus berkembang," kata Manager Trade Marketing Royal Agricultural Society of NSW, Belinda Dona saat ditemui di acara Royal Easter Show, Sydney, Rabu (19/4/2017).

BACA: Siap-siap Ngiler, Ini Beragam Hidangan Khas Australia

Saat ini Royal Easter Show tercatat sebagai acara tahunan terbesar di Australia, sejak pertama kali diselenggarakan di tahun 1823. Royal Easter Show selalu diselenggarakan selama dua minggu pekan Paskah.

Oleh karena itu, tanggal penyelenggaraan Royal Easter Show tiap tahun tidak menentu. Namun yang pasti Royal Easter Show belakangan selalu diselenggarakan di Sydney Olympic Park, berjarak tempuh satu jam dari Kota Sydney.

Kompas.com/Silvita Agmasari Seorang anak bermain dengan kambing di Royal Easter Show.

Selain berinteraksi dengan hewan-hewan ternak, Royal Easter Show juga memiliki kegiatan lainnya yang bermanfaat untuk anak-anak. Di sini semua orang dapat berinteraksi dan belajar langsung dengan para petani dan peternak. Misalnya memerah susu, melihat proses ternak tiram, atau belajar proses produksi madu. Kontes hasil tani, ternak, dan kerajinan tangan juga digelar di Royal Easter Show.

BACA: Tiga Jenis Air Putih di Australia dan Bedanya

Selain belajar, anak-anak juga dapat bermain di berbagai wahana yang disediakan. Demi keamanan, wahana permainan dibagi dalam dua tempat yakni khusus anak-anak dan khusus dewasa.

Pameran lain yang tak kalah seru adalah Showbag, alias tradisi belanja borong unik khas Australia. Beruntung KompasTravel mengunjungi Royal Easter Show dalam acara media trip Golden Rama Tours & Travel bertepatan dengan hari penutupan festival tersebut.

Kompas.com/Silvita Agmasari Kembang api penutupan untuk Royal Easter Show.

Kami dapat menonton acara kontes rodeo, atraksi motor trail, dan kembang api penutupan. Royal Easter Show adalah acara yang sayang untuk dilewatkan jika berwisata di Australia sekitar hari Paskah. Sebab acara ini cocok untuk keluarga baik untuk balita, remaja, hingga orang tua. Tahun depan, Royal Easter Show akan diselenggarakan pada tanggal 23 Maret - 3 April 2018.

Arikel lainnya tentang Australia bisa disimak di liputan khusus "Jalan-jalan ke Australia".


Terkini Lainnya

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Travel Update
Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Travel Update
Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Travel Update
Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Travel Update
4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Jalan Jalan
Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Jalan Jalan
Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Travel Tips
4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

Jalan Jalan
Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Jalan Jalan
Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Travel Tips
8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

Travel Tips
Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Travel Update
komentar di artikel lainnya
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com