Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Hidangan Tapas Khas Spanyol yang Harus Anda Coba

Kompas.com - 28/08/2017, 16:03 WIB
Muhammad Irzal Adiakurnia

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Banyak hidangan yang identik dengan Spanyol, salah satunya tapas. Ini bukanlah nama hidangan, melainkan sebuah budaya menyantap ragam makanan ringan khas Spanyol. Hidangan dalam tapas biasanya terdapat di bar atau kafe. Para warga melakukan tapas sembari menghabiskan waktu dengan bersenda gurau dan berbincang bersama teman-teman.

Executive Chef di Hotel Gran Melia Jakarta, Ingo Oldenburg mengatakan salah satu keunikan tapas ialah ragam bahan baku dan hidangan yang sangat beragam. Bahan baku tapas mulai dari ikan, roti, kacang-kacangan, sayuran, daging sapi, juga ayam. Semuanya bercampur, menghasilkan puluhan jenis camilan.

BACA: Mengenal Budaya Tapas yang Mengakrabkan Masyarakat Spanyol

Bagi orang Indonesia, camilan ini sangat berbeda dengan kue-kue tradisional atau camilan lain yang banyak ditemui di Indonesia.

Agar saat menjumpai resto Spanyol tidak salah pilih, Anda bisa simak ragam hidangan Tapas berikut, yang nikmat dan lebih familiar dengan citarasa hidangan di Indonesia.

1. Churros

Hidangan ini sudah tidak asing lagi di Indonesia. Meskipun khas Spanyol, churros cukup mudah ditemui di beberapa kota di Indonesia sebagai jajanan. Biasa dikonsumsi dengan saus cokelat maupun tepung gula.

Aneka goreng-gorengan dalam tapas, antara lain beef empanades dan pinchitos beef and chicken.KOMPAS.COM / MUHAMMAD IRZAL ADIAKURNIA Aneka goreng-gorengan dalam tapas, antara lain beef empanades dan pinchitos beef and chicken.
2. Croquetas chicken and mushroom

Hidangan ini begitu mirip dengan perkedel. Hanya saja, adonan kentang dipadu dengan  irisan jamur merang yang melimpah dan cacahan daging ayam.

3. Beef empanades

Terlihat mirip kue pastel di Indonesia. Di dalam ukurannya yang kecil, hidangan ini berisi cincangan smoke beef.

Pinchitos merupakan sate sapi atau ayam dalam menu tapas, yang dibakar dengan bumbu garam, bawang, dan olive oil.KOMPAS.COM / MUHAMMAD IRZAL ADIAKURNIA Pinchitos merupakan sate sapi atau ayam dalam menu tapas, yang dibakar dengan bumbu garam, bawang, dan olive oil.
4. Pinchitos beef and chicken

Pinchitos merupakan sate sapi atau ayam yang dibakar dengan bumbu garam, bawang, dan minyak zaitun.

Slah satu hidangan dalam tapas, creama catalana. Citarasa manisnya amat menggoda, serupa dengan desert cream cheese.KOMPAS.COM / MUHAMMAD IRZAL ADIAKURNIA Slah satu hidangan dalam tapas, creama catalana. Citarasa manisnya amat menggoda, serupa dengan desert cream cheese.
5. Creama catalana

Cita rasa manisnya amat menggoda. Hidangan ini berbahan cream cheese yang diberi karamel, taburan kayu manis, dan potongan cokelat diatasnya.

Salah satu hidangan tapas, gazpacho yang merupakan jus tomat ceri, yang di bleder dengan roti bagian dalam, lalu diberi minyak zaitun.KOMPAS.COM / MUHAMMAD IRZAL ADIAKURNIA Salah satu hidangan tapas, gazpacho yang merupakan jus tomat ceri, yang di bleder dengan roti bagian dalam, lalu diberi minyak zaitun.
6. Tortilla Espanyola

Singkatnya, hidangan ini merupakan omelet-nya Spanyol. Dibuat dari telur dadar dengan isi aneka sayuran dan potongan kentang.

7. Gazpacho

Merupakan jus tomat ceri, yang diblender dengan bagian dalam roti, lalu diberi minyak zaitun. Rasanya menyegarkan seperti jus tomat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Travel Update
Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Travel Update
Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Travel Update
Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Travel Update
4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Jalan Jalan
Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Jalan Jalan
Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Travel Tips
4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

Jalan Jalan
Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Jalan Jalan
Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Travel Tips
8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

Travel Tips
Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com