Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mau Liburan Bersama Balita? Siapkan 5 Hal Ini

Kompas.com - 08/03/2018, 19:07 WIB
I Made Asdhiana

Editor

Sumber KKDay.com

KOMPAS.com - Jiwa traveler mungkin tak menghentikan kamu jika menjadi seorang ibu. Bisa juga kamu mendapat tugas menjaga adik kecil ataupun keponakanmu saat berlibur, beberapa hal tentu menjadi sedikit berbeda dan menantang.

Banyak persiapan khusus yang dilakukan, apalagi jika anak atau keponakan kamu masih berusia balita.

1. Paspor

Balita juga perlu paspor untuk berpergian ke luar negeri lho! Jangan lupa untuk persiapkan dokumen-dokumen yang dibutuhkan untuk pembuatan paspornya, jangan sampai dekat hari H kamu baru kepikiran hal-hal seperti ini.

2. Kesehatan

Sebelum bepergian ke luar negeri apalagi dalam waktu yang relatif lama sebaiknya kamu berkonsultasi kesehatan si kecil terlebih dahulu pada dokter, untuk memastikan kondisi kesehatan si kecil.

Baca juga : Traveling dengan Anak Balita, Bawa Stroller atau Baby Carrier?

Jangan lupa keperluan vitamin dan obat-obatan pribadi beserta obat ringan seperti obat batuk, flu, demam, balsem untuk balita.

Universal Studios Singapore, Rabu (8/2/2017). Tempat wisata yang berada di Pulau Sentosa ini bisa dibilang wajib dikunjungi wisatawan saat melancong ke Singapura termasuk wisatawan Indonesia.KOMPAS.COM/I MADE ASDHIANA Universal Studios Singapore, Rabu (8/2/2017). Tempat wisata yang berada di Pulau Sentosa ini bisa dibilang wajib dikunjungi wisatawan saat melancong ke Singapura termasuk wisatawan Indonesia.

3. Destinasi Liburan yang Tepat

Pilihlah destinasi yang ringan dan mudah dinikmati bersama seorang balita. Beberapa destinasi ringan favorit biasanya meliputi taman bermain seperti di Singapore ada Universal Studios Singapore serta S.E.A. Aquarium.

Baca juga : Ingat, Balita Harus Punya Kursi Sendiri di Pesawat

Di Malaysia kamu sekeluarga bisa menjelajah dunia lego di Legoland atau d Disneyland Hong Kong si kecil pasti sangat senang bertemu dengan tokoh kartun favoritnya.

4. Perlengkapan Lengkap

Jika si kecil masih berusia balita sebaiknya kamu juga membawa kebutuhan cadangan yang cukup agar tidak kerepotan membeli lagi saat liburan, seperti popok atau juga susu khususnya. Tambahan seperti tisu basah dan baju secukupnya untuk tetap menjaga kebersihan balita.

Liburan bersama anak.KKday Image Resources Liburan bersama anak.

5. Pengalih Perhatian

Mainan adalah pengalih perhatian paling ampuh agar anak kecil apalagi balita tidak mudah rewel, apalagi lamanya perjalanan bisa sangat membosankan untuk mereka.

Ayo persiapkan kebutuhan liburan si kecil lebih awal agar liburan keluarga makin nyaman dan menyenangkan untuk mereka.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

6 Tips Menginap Hemat di Hotel, Nyaman di Kantong dan Pikiran

6 Tips Menginap Hemat di Hotel, Nyaman di Kantong dan Pikiran

Travel Tips
Tren Pariwisata Domestik 2024, Hidden Gems Jadi Primadona

Tren Pariwisata Domestik 2024, Hidden Gems Jadi Primadona

Travel Update
8 Tips Berwisata Alam di Air Terjun Saat Musim Hujan

8 Tips Berwisata Alam di Air Terjun Saat Musim Hujan

Travel Tips
Jakarta Tourist Pass Dirilis Juni 2024, Bisa Naik Kendaraan Umum Gratis

Jakarta Tourist Pass Dirilis Juni 2024, Bisa Naik Kendaraan Umum Gratis

Travel Update
Daftar 17 Bandara di Indonesia yang Dicabut Status Internasionalnya

Daftar 17 Bandara di Indonesia yang Dicabut Status Internasionalnya

Travel Update
Meski Mahal, Transportasi Mewah Berpotensi Dorong Sektor Pariwisata

Meski Mahal, Transportasi Mewah Berpotensi Dorong Sektor Pariwisata

Travel Update
Jakarta Tetap Jadi Pusat MICE meski Tak Lagi Jadi Ibu Kota

Jakarta Tetap Jadi Pusat MICE meski Tak Lagi Jadi Ibu Kota

Travel Update
Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Travel Update
Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Travel Update
Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Travel Update
Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Travel Update
4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Jalan Jalan
Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Jalan Jalan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com