Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Minggu 1 Juli, Tonton Keseruan Peluncuran "Ohayo Jepang" di Ennichisai

Kompas.com - 30/06/2018, 17:19 WIB
Gaby Bunga Saputra,
Ni Luh Made Pertiwi F.

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Untuk mengisi akhir pekan di Jakarta, Anda bisa menonton prosesi peluncuran situs web panduan wisata di Jepang, Ohayo Jepang, di sela-sela festival Ennichisai 2018 pada Minggu (1/7/2018). Ennichisai merupakan festival budaya dan kuliner Jepang yang berlangsung di Little Tokyo, Blok M Square, Jakarta Selatan.

Ohayo Jepang (ohayojepang.kompas.com) sendiri merupakan situs web dari Kompas.com bekerja sama dengan Karaksa Media Partner. Ohayo Jepang menyediakan informasi mengenai berita-berita acara wisata, kuliner khas Jepang, obyek wisata di Jepang, tips wisata di Jepang, dan seputar budaya Jepang.

“Ohayo Jepang baru digencarkan tahun ini. Event Ennichisai ini dianggap tepat (sebagai tempat peluncuran) karena pengunjungnya sendiri adalah orang-orang pecinta Jepang,” tutur Olani Syamuti, Marketing Communication Kompas.com saat ditemui di stan Ohayo Jepang yang berada di lokasi festival Ennichisai, Sabtu (30/6/2018).

Peluncuran Ohayo Jepang akan bertemakan seremoni khas Jepang. “Besok hari kedua kita dapat stage time di Pop Culture Stage untuk melakukan ceremonial khas Jepang selama 10 menit,” tambah Olani.

Seremoni ini akan diadakan pada pukul 15.00 dan diramaikan dengan ketukan dan tarian Tambour tradisional Jepang. Kemudian acara dilanjutkan dengan upacara khas Jepang berupa Kagamiwari yang dibawakan Taiko Okinawa bersama Yosakoi.

Selain itu, ada pula kegiatan lainnya yang juga dihadirkan oleh Ohayo Jepang. Bertempat di panggung Chika Stage, ada sesi mengenai origami. Sesi ini akan bekerja sama dengan Komunitas Origami Indonesia dan berlangsung pada Minggu (1/7/2018) pukul 16.35 WIB.

Selain itu, ada lomba origami yang bisa diikuti pengunjung. Pengunjung diajak untuk bermain dan berkompetisi menciptakan origami terbaik sebanyak mungkin dalam waktu dua menit dan menggunakan semua bahan origami yang telah disediakan.

Dalam situs Ohayo Jepang, pembaca bisa menemukan berbagai hal terkait Jepang, mulai dari kuliner, tempat-tempat untuk berwisata, tips wisata, hingga informasi belanja seputar suvenir khas Jepang.

Berbeda dengan situs web lainnya, artikel yang disajikan di Ohayo Jepang merupakan informasi otentik dan dikerjakan langsung dari Jepang. Walau begitu, artikel disajikan dengan ringan dan sesuai dengan minat pembaca Indonesia.

Festival seni kuliner dan budaya Jepang, Ennichisai kembali digelar di Jakarta. Festival ini berlangsung pada tanggal 30 Juni-1 Juli 2018 di kawasan “Little Tokyo” Blok M Square, Jakarta Selatan. Festival ini merupakan acara tahunan.

Acara ini juga memperingati 60 tahun hubungan antara Jepang dan Indonesia. Ennichisai 2018 hadir untuk mengajak pengunjung agar dapat merasakan suasana festival ala Jepang dengan tema “Passion-9th”. Pengunjung yang datanng ke festival Ennichisai tidak perlu membayar tiket masuk.

Berbagai pertunjukan menarik dihadirkan untuk memanjakan pengunjung. Seperti guest star asal tanah air dan Jepang, pentas panggung, dan juga ratusan stan makanan Jepang. Salah satunya adalah kehadiran stan Ohayo Jepang. Di stan ini, pengunjung bisa berfoto dengan suasana kedai ramen Jepang dan mengikuti berbagai kontes.

Mau liburan gratis ke Jepang? Ikuti kuis "Ohayo Jepang" dengan klik link berikut ini "Mau Liburan Gratis ke Jepang? Ikuti Kuis "Ohayo Jepang" Ini" dan jawab pertanyaan-pertanyaan yang muncul di banner pada bagian bawah artikel.

Mau liburan gratis ke Jepang? Ikuti kuis "Ohayo Jepang" dengan klik link berikut ini "Mau Liburan Gratis ke Jepang? Ikuti Kuis "Ohayo Jepang" Ini" dan jawab pertanyaan-pertanyaan yang muncul di banner pada bagian bawah artikel.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Berfoto dalam Kedai Ramen "Instagenic" di Stan “Ohayo Jepang”", https://travel.kompas.com/read/2018/06/30/132251027/berfoto-dalam-kedai-ramen-instagenic-di-stan-ohayo-jepang.
Penulis : Gaby Bunga Saputra
Editor : Ni Luh Made Pertiwi F.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Gedung Pakuan di Bandung: Lokasi, Jam Buka, dan Tiket Masuk

Gedung Pakuan di Bandung: Lokasi, Jam Buka, dan Tiket Masuk

Travel Update
Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri yang Berlatar Perbukitan

Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri yang Berlatar Perbukitan

Jalan Jalan
7 Tips Berkemah di Pantai agar Tidak Kepanasan, Jangan Pakai Tenda di Gunung

7 Tips Berkemah di Pantai agar Tidak Kepanasan, Jangan Pakai Tenda di Gunung

Travel Tips
Berlibur ke Bangkok, Pilih Musim Terbaik untuk Perjalanan Anda

Berlibur ke Bangkok, Pilih Musim Terbaik untuk Perjalanan Anda

Travel Tips
Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Siapkan Wisata Pagi dan Malam

Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Siapkan Wisata Pagi dan Malam

Travel Update
Pantai Kembar Terpadu di Kebumen, Tempat Wisata Edukasi Konservasi Penyu Tanpa Biaya Masuk

Pantai Kembar Terpadu di Kebumen, Tempat Wisata Edukasi Konservasi Penyu Tanpa Biaya Masuk

Travel Update
Siaga Suhu Panas, Petugas Patroli di Pantai Bangka Belitung

Siaga Suhu Panas, Petugas Patroli di Pantai Bangka Belitung

Travel Update
Cara ke Museum Batik Indonesia Naik Transjakarta dan LRT

Cara ke Museum Batik Indonesia Naik Transjakarta dan LRT

Travel Tips
Layanan Shower and Locker Dekat Malioboro, Personelnya Bakal Ditambah Saat 'Long Weekend'

Layanan Shower and Locker Dekat Malioboro, Personelnya Bakal Ditambah Saat "Long Weekend"

Travel Update
Museum Batik Indonesia: Lokasi, Jam Buka, dan Harga Tiket Masuk 2024

Museum Batik Indonesia: Lokasi, Jam Buka, dan Harga Tiket Masuk 2024

Hotel Story
3 Destinasi Wisata Unggulan Arab Saudi, Kunjungi Museum Bersejarah

3 Destinasi Wisata Unggulan Arab Saudi, Kunjungi Museum Bersejarah

Travel Tips
Mengenal Subak Jatiluwih yang Akan Dikunjungi Delegasi World Water Forum 

Mengenal Subak Jatiluwih yang Akan Dikunjungi Delegasi World Water Forum 

Jalan Jalan
Area Baduy Dalam Buka Lagi untuk Wisatawan Setalah Perayaan Kawalu 

Area Baduy Dalam Buka Lagi untuk Wisatawan Setalah Perayaan Kawalu 

Travel Update
5 Wisata di Bandung Barat, Ada Danau hingga Bukit

5 Wisata di Bandung Barat, Ada Danau hingga Bukit

Jalan Jalan
Aktivitas Bandara Sam Ratulangi Kembali Normal Usai Erupsi Gunung Ruang 

Aktivitas Bandara Sam Ratulangi Kembali Normal Usai Erupsi Gunung Ruang 

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com