Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mau ke Dieng Lihat Embun Es? Begini Transportasi ke Dieng dari Jakarta

Kompas.com - 26/06/2019, 12:39 WIB
Nur Rohmi Aida,
I Made Asdhiana

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Saat ini Dieng terutama sekitar Candi Arjuna sedang mengalami fenomena frost atau embun beku yang oleh warga sekitar disebut dengan Bun Upas.

Suhu Dieng bahkan mencapai minus 9 derajat. Untuk Kamu yang merasa tertarik datang ke Dieng guna melihat fenomena embun beku Dieng tapi bingung bagaimana cara menuju Dieng, berikut KompasTravel mencoba membuat panduan menuju Dieng apabila ditempuh dari Jakarta.

Ada dua cara menuju Dieng dari Jakarta menggunakan transportasi umum. Yakni menggunakan kereta yang disambung bus, dan yang kedua adalah menggunakan bus langsung ke Wonosobo.

Artikel kali ini membahas bagaimana menuju Dieng dari Jakarta. Keuntungan menggunakan bus jika dibandingkan kereta saat ke Dieng lantaran penggunaan bus cenderung lebih praktis dimana penumpang bisa langsung sampai ke Wonosobo.

Berikut rincian bagaimana caranya menuju Dieng menggunakan moda transportasi berupa Bus:

1. Carilah Bus dari Jakarta ke Wonosobo

Untuk mencapai Wonosobo, ada cukup banyak pilihan bus, seperti Sinar Jaya, Pahala Kencana, Rosalia, Sumber Alam dan masih banyak lagi lainnya.

Wisatawan menikmati embun beku yang muncul akibat penurunan suhu hingga minus tujuh derajat celcius di kompleks Candi Arjuna, di dataran tinggi Dieng, Banjarnegara, Jawa Tengah, Selasa (25/6/2019). Embun beku yang muncul akibat penurunan suhu ekstrem hingga di bawah nol derajat celcius, telah terjadi sebanyak sepuluh kali sejak pertengahan Mei, dan menjadi daya tarik bagi wisatawan.ANTARA FOTO/IDHAD ZAKARIA Wisatawan menikmati embun beku yang muncul akibat penurunan suhu hingga minus tujuh derajat celcius di kompleks Candi Arjuna, di dataran tinggi Dieng, Banjarnegara, Jawa Tengah, Selasa (25/6/2019). Embun beku yang muncul akibat penurunan suhu ekstrem hingga di bawah nol derajat celcius, telah terjadi sebanyak sepuluh kali sejak pertengahan Mei, dan menjadi daya tarik bagi wisatawan.
KompasTravel mencoba mengecek tarif bus Pahala Kencana melalui web resminya https://www.pahalakencana.co.id/ tarif bus adalah Rp 120.000 (25/6/2019) dengan waktu berangkat pukul 18.00 WIB

Sementara untuk bus Rosalia Indah melalui web resminya,  https://www.rosalia-indah.co.id/  tarif menuju Wonosobo adalah Rp 160.000 dengan waktu keberangkatan pukul 17.30 WIB.

2. Turun di Terminal Mendolo

Perjalanan dari Jakarta menuju Wonosobo berkisar 12 jam. Nantinya, wisatawan bisa turun di Terminal Mendolo Wonosobo.

Sebenarnya, penumpang bisa pula turun di Kota, namun keuntungan turun di terminal adalah penumpang bisa beristirahat dahulu usai perjalanan jauh, dan adanya beberapa fasilitas yang bisa dinikmati seperti toilet, warung-warung penjual makanan, mushala dan tentunya ada petugas resmi yang bisa ditanyai jika membutuhkan informasi.

3. Naik Mikro Mini

Arifin, salah seorang petugas Terminal Mendolo saat dihubungi KompasTravel, Selasa (25/6/2019) menyebutkan, dari Terminal Mendolo menuju ke Dieng bisa menggunakan Mikro Mini.

“Nanti ada Mikro Mini yang bisa langsung membawa ke Dieng,” katanya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Travel Update
Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Travel Tips
3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

Travel Update
4 Promo Tiket Pesawat dan Tur BCA Australia Travel Fair, Rp 7 Juta ke Perth PP

4 Promo Tiket Pesawat dan Tur BCA Australia Travel Fair, Rp 7 Juta ke Perth PP

Travel Update
Hari Ini, BCA Australia Travel Fair 2024 Digelar di Gandaria City

Hari Ini, BCA Australia Travel Fair 2024 Digelar di Gandaria City

Travel Update
10 Tips Wisata Saat Cuaca Panas, Pakai Tabir Surya dan Bawa Topi

10 Tips Wisata Saat Cuaca Panas, Pakai Tabir Surya dan Bawa Topi

Travel Tips
5 Wisata di Palangka Raya, Ada Wisata Petik Buah

5 Wisata di Palangka Raya, Ada Wisata Petik Buah

Jalan Jalan
5 Tips ke Museum iMuseum IMERI FKUI di Jakarta, Reservasi Dulu

5 Tips ke Museum iMuseum IMERI FKUI di Jakarta, Reservasi Dulu

Travel Tips
Cara Menuju ke Bukit Tangkiling Kalimantan Tengah

Cara Menuju ke Bukit Tangkiling Kalimantan Tengah

Jalan Jalan
Bukit Tangkiling Palangka Raya untuk Pencinta Alam dan Petualangan

Bukit Tangkiling Palangka Raya untuk Pencinta Alam dan Petualangan

Jalan Jalan
Rute Menuju ke Jungwok Blue Ocean Gunungkidul, Yogyakarta

Rute Menuju ke Jungwok Blue Ocean Gunungkidul, Yogyakarta

Jalan Jalan
Segara Kerthi Diperkenalkan ke Delegasi World Water Forum di Bali, Apa Itu?

Segara Kerthi Diperkenalkan ke Delegasi World Water Forum di Bali, Apa Itu?

Travel Update
Sederet Aktivitas Seru di Jungwok Blue Ocean, Tak Hanya Bisa Foto

Sederet Aktivitas Seru di Jungwok Blue Ocean, Tak Hanya Bisa Foto

Jalan Jalan
Kering sejak Maret 2024, Waduk Rajui Jadi Spot Instagramable di Aceh

Kering sejak Maret 2024, Waduk Rajui Jadi Spot Instagramable di Aceh

Travel Update
Arab Saudi Targetkan Lebih dari 2 Juta Kunjungan Turis Indonesia pada 2024

Arab Saudi Targetkan Lebih dari 2 Juta Kunjungan Turis Indonesia pada 2024

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com