Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bermain di Legoland, Anak-anak Suka, Orangtua Pun Senang

Kompas.com - 13/07/2019, 20:06 WIB
I Made Asdhiana

Penulis

JOHOR BAHRU, KOMPAS.com - Buat anak-anak berwisata ke Legoland di Johor Bahru, Malaysia merupakan salah satu cara untuk mengakrabkan diri bersama keluarga.

Legoland Malaysia Resort sangat paham bagaimana cara merayu orang Indonesia untuk berlibur ke Johor Bahru yang jarak tempuhnya sekitar sejam lewat darat dari Bandara Changi, Singapura.

Tapi bukan berarti Johor Bahru tak punya bandara. Ada, namanya Bandara Internasional Senai. Tinggal tergantung besarnya dana saja, wisatawan mau pilih lewat Changi atau Johor Bahru.

Hotel Legoland di Legoland Malaysia Resort, Johor Bahru, Malaysia, Sabtu (29/6/2019).KOMPAS.com/I MADE ASDHIANA Hotel Legoland di Legoland Malaysia Resort, Johor Bahru, Malaysia, Sabtu (29/6/2019).
Namanya tempat hiburan untuk anak-anak, Legoland Malaysia Resort memiliki hotel yang dinamakan Hotel Legoland.

"Itu hotelnya yang warna warni," kata Akmal, sopir yang membawa rombongan media dari Jakarta usai keluar dari pemeriksaan Imigrasi Malaysia, Sultan Abubakar.

Dari kejauhan hotel enam lantai berwana biru, kuning, coklat, oranye itu begitu menonjol dibandingkan bangunan lainnya jika dilihat dari jarak jauh.

Hotel Legoland di Legoland Malaysia Resort, Johor Bahru, Malaysia, Sabtu (29/6/2019).KOMPAS.com/I MADE ASDHIANA Hotel Legoland di Legoland Malaysia Resort, Johor Bahru, Malaysia, Sabtu (29/6/2019).
Memasuki lobi hotel, tamu akan dihadapkan dengan aktivitas anak-anak menyusun lego menjadi bentuk tertentu sesuai apa yang dikehendaki.

Ada anak-anak yang bercanda ria, berlari ke sana ke mari, main kejar-kejaran. Ada anak yang serius menyusun satu demi satu kotak-kotak kecil sehingga menjadi pedang-pedangan, robot dan sebagainya.

Sementara orangtua tetap mengawasi. Bahkan ada juga orangtua yang turut asyik menyusun lego bersama anak-anaknya. Mengasah kreativitas dan imajinasi. Sungguh akrab suasananya.

Hotel Legoland di Legoland Malaysia Resort, Johor Bahru, Malaysia, Sabtu (29/6/2019).KOMPAS.com/I MADE ASDHIANA Hotel Legoland di Legoland Malaysia Resort, Johor Bahru, Malaysia, Sabtu (29/6/2019).
Sebelum memasuki lift, di pintu lift dipajang dekorasi macam-macam yang menarik, seperti bajak laut dengan mata satunya.

Masuk lift pun dekorasinya tak kalah semarak. Ketika pintu lift ditutup, otomatis terdengar musik dengan lampu yang berputar. Beda memang dengan memasuki lift biasa.

Coba masuk toilet. Tempat sabun sungguh unik dan menarik buat siapa saja yang melihatnya.

Kamar di Hotel Legoland, Legoland Malaysia Resort, Johor Bahru, Malaysia, Sabtu (29/6/2019).KOMPAS.com/I MADE ASDHIANA Kamar di Hotel Legoland, Legoland Malaysia Resort, Johor Bahru, Malaysia, Sabtu (29/6/2019).
Kamar di Legoland pun bermacam-macam. Tetapi semua tergantung dekorasi kamar. Ada theme room-adventure, premium theme room-kingdom, premium theme room-adventure, dan premium theme room-pirate.

Sesuai tipe kamar maka di setiap kamar memiliki dekorasi macam-macam, seperti bajak laut. Dinding-dinding ditempel khusus bernuansa bajak laut.

Kadang ada capung nempel di tembok atau kupu-kupu nemplok di sudut kusen pintu.

Kamar anak-anak di Hotel Legoland, Legoland Malaysia Resort, Johor Bahru, Malaysia, Sabtu (29/6/2019).KOMPAS.com/I MADE ASDHIANA Kamar anak-anak di Hotel Legoland, Legoland Malaysia Resort, Johor Bahru, Malaysia, Sabtu (29/6/2019).
KompasTravel mendapatkan kamar 614 tipe premium theme room-adventure. Gambar-gambar di tembok mengambarkan mumi di Mesir.

Gambar-gambar di seprei dan selimut pun bernuansakan harta karun, padang pasir, binatang dan lain-lain.

Idil (38), wisatawan asal Medan yang ditemui KompasTravel, Sabtu (29/6/2019) mengaku sudah 3 kali ke Legoland. "Kalau dari Medan pakai Jetstar ke Changi Singapura biaya tiketnya Rp 800.000 (pp)," katanya.

Kamar anak-anak di Hotel Legoland, Legoland Malaysia Resort, Johor Bahru, Malaysia, Sabtu (29/6/2019).KOMPAS.com/I MADE ASDHIANA Kamar anak-anak di Hotel Legoland, Legoland Malaysia Resort, Johor Bahru, Malaysia, Sabtu (29/6/2019).
Idil yang membawa istri dan tiga anaknya lantas menggunakan bus dari Bandara Changi ke Johor Bahru. "Tarif bus dari Changi cuma 2 dollar Singapura. Kalau dari Johor ke Changi (tarifnya) 2 ringgit Malaysia," katanya.

Idil sengaja memilih kamar tipe premium theme room-pirate dengan dua ruang berisi satu tempat tidur untuk 2 orang dan ruangan satunya berisi ranjang susun yang bisa menampung 3 anak.

Menurut Idil, tarif kamarnya sebesar 1.420 Ringgit. "Sengaja ambil kamar buat bisa berlima. Itu sudah termasuk breakfast untuk kita berlima," katanya.

Kamar anak-anak di Hotel Legoland, Legoland Malaysia Resort, Johor Bahru, Malaysia, Sabtu (29/6/2019).KOMPAS.com/I MADE ASDHIANA Kamar anak-anak di Hotel Legoland, Legoland Malaysia Resort, Johor Bahru, Malaysia, Sabtu (29/6/2019).
Dia mengatakan kalau kamar tanpa tema lebih murah. Sementara anak-anaknya lebih suka kamar dengan tema dan penuh dekorasi.

"Kami sudah merencanakan lama berlibur ke Legoland. Ini sudah ketiga kalinya kami kemari. Kami sudah kunjungi Water Park, Theme Park dan sekarang ada yang baru, SEA Life. Kami sekeluarga datang Kamis dan Sabtu balik ke Medan," tuturnya.

Seperti kamar yang KompasTravel tempati tipe premium theme room-adventure terdiri dari dua kamar. Satu kamar berisi satu tempat tidur untuk dua orang. Kamar satunya lagi berupa ranjang susun untuk 2 orang.

SEA LIFE, wahana wisata terbaru di Legoland Malaysia Resort, Johor Bahru, Malaysia, Sabtu (29/6/2019).KOMPAS.com/I MADE ASDHIANA SEA LIFE, wahana wisata terbaru di Legoland Malaysia Resort, Johor Bahru, Malaysia, Sabtu (29/6/2019).
Tapi ranjang bagian bawah ada ranjang tambahan, tinggal ditarik. Jadi bisa untuk 3 orang, terutama untuk anak-anak.

Selain sprei dan selimut, satu hal lagi, karena ruangan keluarga, tak ada kursi, walaupun ada meja.

Buat Kamu yang ingin buka laptop, mungkin akan kesulitan karena tak ada kursi. Sementara televisi tersedia di ruang orangtua serta di kamar anak-anak.

SEA LIFE, wahana wisata terbaru di Legoland Malaysia Resort, Johor Bahru, Malaysia, Sabtu (29/6/2019).KOMPAS.com/I MADE ASDHIANA SEA LIFE, wahana wisata terbaru di Legoland Malaysia Resort, Johor Bahru, Malaysia, Sabtu (29/6/2019).
Untuk menarik anak-anak, pihak hotel sengaja mendesain ruang anak-anak dengan gambar yang ramai, entah di dinding, rak televisi, setiap pojok ruangan dan sebagainya.

Uniknya di kamar anak-anak ada brankas berbentuk peti harta karun. Ini bukan sembarang brankas. Namun kombinasi angka di gembok brankas ini bisa dibuka jika tamu bisa menjawab empat pertanyaan yang diberikan.

Misalkan pertanyaan seputar berapa jumlah binatang yang ada di spreimu, berapa jumlah kadal hijau di karpet kamar dan sebagainya. Lantas empat angka dicocokkan di gembok brankas.

Anak-anak bersama orangtua di Hotel Legoland, Legoland Malaysia Resort, Johor Bahru, Malaysia, Sabtu (29/6/2019).KOMPAS.com/I MADE ASDHIANA Anak-anak bersama orangtua di Hotel Legoland, Legoland Malaysia Resort, Johor Bahru, Malaysia, Sabtu (29/6/2019).
Jika jawaban benar, maka brankas bisa diuka. Hadiahnya ada di dalam brankas berupa permainan lego. Anak-anak pasti suka ketika mendapatkan hadiah.

Sementara di kamar mandi, karena kamar khusus keluarga, semua peralatan mandi disesuaikan. Seperti sikat gigi khusus anak-anak. Lucu deh...

Jika saatnya sarapan, pasti penuh anak-anak. Namun jangan kaget jika sepagi itu bisa menemukan anak-anak lagi asyik bermain lego di lobi hotel.

Hotel Legoland di Legoland Malaysia Resort, Johor Bahru, Malaysia, Sabtu (29/6/2019).KOMPAS.com/I MADE ASDHIANA Hotel Legoland di Legoland Malaysia Resort, Johor Bahru, Malaysia, Sabtu (29/6/2019).
Untuk tamu hotel, harga tiket 2 hari Combo Ticket untuk masuk Theme Park, Water Park dan SEA Life 313 Ringgit untuk dewasa (12-59 tahun), anak-anak (3-11 tahun) 250 Ringgit dan lansia (60+).

Harap dicatat! Ketahuan merokok, membawa binatan peliharaan dan durian akan dikenakan denda 1.000 Ringgit.

Audrey, salah seorang staf Hotel Legoland mengatakan akhir pekan, Sabtu-Minggu selalu ramai tamu terutama dari Malaysia dan Singapura. "Kalau tamu Indonesia baru ramai saat libur sekolah," katanya.

Toilet di Hotel Legoland, Legoland Malaysia Resort, Johor Bahru, Malaysia, Sabtu (29/6/2019).KOMPAS.com/I MADE ASDHIANA Toilet di Hotel Legoland, Legoland Malaysia Resort, Johor Bahru, Malaysia, Sabtu (29/6/2019).
Legoland memang jeli menangkap peluang mengajak anak-anak berlibur bersama orangtuanya...

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Travel Update
Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Travel Update
Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Travel Update
Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Travel Update
4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Jalan Jalan
Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Jalan Jalan
Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Travel Tips
4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

Jalan Jalan
Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Jalan Jalan
Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Travel Tips
8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

Travel Tips
Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com