Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Viral Cafe More Bandung, Sajikan Kopi Racikan Barista Penyandang Tunanetra

Kompas.com - 15/01/2020, 14:06 WIB
Yuharrani Aisyah,
Ni Luh Made Pertiwi F.

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Beragam coffee shop bermunculan demi menyajikan kopi dan tempat nyaman untuk para penikmatnya.

Kamu dapat menemukan dua unsur tersebut bila bertandang ke Cafe More di Bandung. Di sini kamu dapat menjajal kopi racikan barista penyandang tunanetra.

Baru-baru ini kafe ini viral di media sosial. Kafe ini baru buka pada Desember 2019 lalu.

Baca juga: 7 Kafe yang Sedang Hits di Bandung dengan Interior Ciamik

Pelatihan barista sebelum terjun ke Cafe More

Kementerian Sosial RI melalui Balai Rehabilitasi Sosial Penyandang Disabilitas Sensorik Netra (BRSPDSN) Wyata Guna Bandung dengan Siloam Center for The Blind of Korea melakukan pelatihan barista kepada penyandang tunanetra.

“Program pelatihan barista tersebut hasil kerjasama Kementerian Sosial RI dan Siloam Center for The Blind of Korea,” jelas Cheisya Legi selaku Manager Cafe More saat dihubungi Kompas.com, Senin (13/01/2020).

Pelatihan barista ini merupakan salah satu upaya kemandirian bagi penyandang tunanetra. Ilmu yang didapat bisa menjadi salah satu modal hidup mereka.

“Kementerian Sosial RI melalui Balai Rehabilitasi Sosial Penyandang Disabilitas Sensorik Netra (BRSPDSN) Wyata Guna Bandung terus berusaha melahirkan para penyandang disabilitas sensorik netra menjadi pribadi yang lebih mandiri,” jelas Cheisya.

Pelatihan barista ini terutama untuk penyandang tunanetra low vision (disabilitas sensorik netra low vision).

Rupanya tak sekadar pelatihan, para penyandang tunanetra pun didukung untuk menjalankan Cafe More.

“Siloam Center for The Blind of Korea pun memikirkan bagaimana kondisi para alumni setelah lulus akan seperti apa," jelasnya.

"Mereka khawatir kafe-kafe di luaran sana belum bisa menerima mereka (barista),” lanjutnya.

Para barista dilatih selama kurang lebih 4 bulan sebelum akhirnya terjun langsung ke Cafe More.

Di antaranya cara mengoperasikan mesin, melayani tamu, sampai cara menjalankan coffee shop secara mandiri.

Saat ini kru di Cafe More sebanyak 4 orang, merupakan alumni pelatihan barista yang difasilitasi oleh Siloam Center for The Blind of Korea.

Harapan ke depan lebih banyak muncul Cafe More lain agar semua barista bisa memiliki lapangan pekerjaan.

"Mereka (blind barista) saat ini sedang menanam sebuah kebaikan kecil untuk menghasilkan kebaikan yang besar," ungkap Cheisya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Travel Update
Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Travel Update
Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Travel Update
Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Travel Update
4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Jalan Jalan
Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Jalan Jalan
Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Travel Tips
4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

Jalan Jalan
Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Jalan Jalan
Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Travel Tips
8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

Travel Tips
Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com