Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 06/10/2022, 14:29 WIB

KOMPAS.COM - Jika tak bisa berpelesir terlalu jauh, ada sejumlah tempat wisata anak di Tangerang Selatan yang bisa dikunjungi oleh warga sekitar.

Jika anak senang bermain air, orangtua bisa mengajak mampir ke taman air alias waterpark. Ada pula beberapa destinasi wisata edukasi yang bisa dijajal.

Baca juga: 30 Tempat Wisata di Tangerang Selatan, Taman hingga Wisata Air

Berikut sejumlah destinasi wisata anak di Tangerang Selatan yang bisa dikunjungi bersama keluarga.

Tempat wisata anak di Tangerang Selatan

1. Ocean Park BSD

Ocean Park BSDOceanpark.co.id Ocean Park BSD

Ocean Park adalah taman air populer di Tangerang Selatan.

Lokasinya terletak di CBD Area, Jalan Pahlawan Seribu, Lengkong Gudang, Tangerang Selatan, Banten.

Tempat ini buka setiap hari, kecuali hari Jumat. Untuk hari Senin-Kamis, Ocean Park buka mulai pukul 11.00-16.00 WIB, sementara pada hari Sabtu-Minggu, buka dari pukul 09.00-16.00 WIB.

Baca juga: Harga Tiket dan Jam Buka Ocean Park BSD

Harga tiket masuknya adalah Rp 65.000 pada hari biasa, sementara akhir pekan dan hari libur nasional tiket masuknya Rp 100.000.

Di sini ada berbagai macam wahana air yang tersedia untuk berbagai usia, sehingga cocok untuk didatangi bersama keluarga.

2. Taman Kota 1 BSD

Suasana Taman Kota 1 Tangerang Selatan, Rabu (25/5/2022)KOMPAS.com/ANNISA RAMADANI SIREGAR Suasana Taman Kota 1 Tangerang Selatan, Rabu (25/5/2022)

Jika mencari tempat wisata anak di Tangerang Selatan, Taman Kota 1 BSD juga dapat kamu masukkan ke dalam daftar.

Tempat ini terletak di Jalan Letnan Sutopo, Lengkong Gudang Timur, Tangerang Selatan, Banten.

Baca juga: 5 Tempat Nongkrong Tangerang, Pas buat Berburu Foto Instagramable

Di tempat ini tersedia wahana bermain anak-anak sehingga cocok menjadi destinasi wisata sekeluarga.

Taman ini buka setiap hari dari jam 09.00-17.00 WIB. Akses untuk masuk ke taman ini juga gratis, sehingga lokasi ini dapat menjadi opsi wisata keluarga yang murah meriah.

3. Kandank Jurank Creative Park

Salah satu aktivitas hari Minggu di Kandank Jurank.INSTAGRAM @kandankjurank Salah satu aktivitas hari Minggu di Kandank Jurank.

Kandank Jurank Creative Park terletak di Kompleks Alvita Blok Q No. 14, Sawah Baru, Ciputat, Tangerang Selatan, Banten.

Di tempat ini tersedia berbagai aktivitas yang dapat dijajal untuk mengasah minat dan bakat anak, seperti kelas seni dan kelas vokal.

Baca juga: 5 Tempat Wisata di Tangerang Selatan yang Cocok untuk Healing

Selain itu, tersedia pula area bermain anak dan lapangan yang dapat digunakan untuk bermain bola.

Waktu buka tempat ini adalah pukul 10.00-20.00 WIB pada hari Senin-Jumat, sementara untuk Sabtu dan Minggu pukul 09.00-20.00 WIB.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

10 Tips untuk Perempuan Pendaki Pemula, Mulai dari Medan yang Ringan

10 Tips untuk Perempuan Pendaki Pemula, Mulai dari Medan yang Ringan

Travel Tips
Arca Ganesha yang Hilang di Puncak Gunung Bromo Sudah Diganti Baru

Arca Ganesha yang Hilang di Puncak Gunung Bromo Sudah Diganti Baru

Travel Update
Harga Tiket Terbaru Pendakian Gunung Prau via Dieng Tahun 2023

Harga Tiket Terbaru Pendakian Gunung Prau via Dieng Tahun 2023

Travel Tips
Pengelolaan Candi Borobudur Akan Akomodasi Fungsi Religi dan Wisata

Pengelolaan Candi Borobudur Akan Akomodasi Fungsi Religi dan Wisata

Travel Update
Rute ke Pantai Sadeng dari Wonogiri, Jalannya Sudah Berbeda Jauh

Rute ke Pantai Sadeng dari Wonogiri, Jalannya Sudah Berbeda Jauh

Travel Tips
Jalan-jalan di Kota Solo, Kini Bisa Naik Becak Wisata

Jalan-jalan di Kota Solo, Kini Bisa Naik Becak Wisata

Hotel Story
Daftar 20 Destinasi Wisata Halal Terbaik di Dunia 2023, Ada Indonesia

Daftar 20 Destinasi Wisata Halal Terbaik di Dunia 2023, Ada Indonesia

Travel Update
Pantai Sadeng Gunungkidul yang Unik, Berada di Muara Bengawan Solo Purba

Pantai Sadeng Gunungkidul yang Unik, Berada di Muara Bengawan Solo Purba

Jalan Jalan
Sering Dianggap Lemah, Perempuan Ternyata Tak Kalah Jago dalam Pendakian

Sering Dianggap Lemah, Perempuan Ternyata Tak Kalah Jago dalam Pendakian

Travel Update
Cara ke GBK Naik Bus Transjakarta, Bisa dari Arah Tangerang

Cara ke GBK Naik Bus Transjakarta, Bisa dari Arah Tangerang

Travel Tips
Sandiaga Ajak Wisatawan Berkunjung ke Gunungkidul yang Kaya Keindahan Alam

Sandiaga Ajak Wisatawan Berkunjung ke Gunungkidul yang Kaya Keindahan Alam

Travel Update
10 Tempat Wisata Dekat GBK, Ada yang Tinggal Jalan Kaki

10 Tempat Wisata Dekat GBK, Ada yang Tinggal Jalan Kaki

Jalan Jalan
Pengalaman Ikut Menerbangkan Lampion Waisak di Candi Borobudur

Pengalaman Ikut Menerbangkan Lampion Waisak di Candi Borobudur

Jalan Jalan
AirAsia Terbang dari Jakarta ke Perth, Harga Tiket mulai Rp 1,3 Juta

AirAsia Terbang dari Jakarta ke Perth, Harga Tiket mulai Rp 1,3 Juta

Travel Update
Pertandingan Indonesia Vs Argentina Digelar di Stadion GBK, Ini Rutenya

Pertandingan Indonesia Vs Argentina Digelar di Stadion GBK, Ini Rutenya

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+