Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Harga Tiket Masuk Blitar Park dan Rute Menuju ke Sana

Kompas.com - 04/03/2024, 11:11 WIB
Alma Erin Mentari

Penulis

KOMPAS.com Blitar Park merupakan salah satu tempat bermain keluarga andalan di Blitar, Jawa Timur yang menawarkan 28 wahana permainan untuk anak-anak hingga orang dewasa.

Para pengunjung bahkan bisa menikmati permainan seru yang mengedukasi dari jam delapan pagi hingga sembilan malam. Tertarik untuk mengunjunginya? Simak informasi seputar harga tiket, lokasi hingga rute menuju ke sana.

Harga tiket Blitar Park

Harga tiket yang ditawarkan di wisata Blitar populer yang satu ini sebesar Rp 40.000 di hari biasa maupun hari libur. Harga tersebut termasuk ke dalam tiket terusan yang bisa menikmati sekitar 28 wahana bermain.

Ilustrasi rainbow slide di Blitar Park, Jawa Timur. DOK.FACEBOOK/Blitar Park Wisata Ilustrasi rainbow slide di Blitar Park, Jawa Timur.

Lokasi Blitar Park

Blitar Park berada di Desa Pojok, Kecamatan Garum, Kabupaten Blitar. Jam buka dari wisata Blitar murah yang satu ini mulai dari jam 8 pagi hingga 9 malam.

Baca juga:

Jadi, para pengunjung bisa puas menikmati aneka wahana bermain secara lengkap tanpa terlewat satu pun.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Kompas.com (@kompascom)

Ilustrasi wahana Gokart di Blitar Park.DOK.FACEBOOK/Blitar Park Wisata Ilustrasi wahana Gokart di Blitar Park.

Rute menuju ke Blitar Park

Bagi kamu yang berasal dari luar kota dan berencana untuk mengunjungi Blitar Park. Ada dua opsi yang bisa ditempuh. Pertama dengan menggunakan kendaraan pribadi baik mobil atau sepeda motor.

Dari Kota Blitar, kamu hanya perlu menempuh jarak sekitar 4,7 kilometer atau 11 menit saja. Rutenya, tempuh dengan melewati Jalan Barito Selatan kemudian belok kanan ke Jalan Musi.

Setelah 240 meter belok kiri ke Jalan Anjasmoro untuk menuju ke Jalan Nasional III. Tetap berada di Jalan Nasional hingga 3,2 kilometer hingga nantinya melihat Blitar Park di sebelah kiri pengemudi.

Rute kedua yang bisa ditempuh adalah dengan menggunakan transportasi umum yaitu kereta api. Turun di Stasiun Garum, dari sana kamu hanya perlu menempuh jarak sekitar dua kilometer untuk sampai di Blitar Park.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com