Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

TDL Naik, Tarif Hotel Ikutan Naik?

Kompas.com - 06/07/2010, 15:57 WIB

DENPASAR, KOMPAS.com - Sekretaris Jenderal Perhimpunan Hotel dan Restoran (PHRI) Bali, Perry Markus mengatakan kenaikkan tarif dasar listrik (TDL) akan berpengaruh terhadap sewa hotel. "Saat ini hotel sudah mulai melakukan penghitungan akibat kenaikan TDL. Hotel berencana menaikan tarif hotel untuk menambal pengeluaran, karena kenaikan TDL ini akan menambah beban biaya operasional hotel," kata Perry di Denpasar, Senin (5/7/2010).

Menurut Perry, kenaikan TDL ini akan memberikan dampak langsung dan tidak langsung bagi industri perhotelan.

Ia mengatakan dampak langsung kenaikan TDL adalah membengkaknya pengeluaran untuk energi. Sementara dampak tidak langsungnya adalah kenaikan harga-harga konsumsi hotel, seperti bahan makanan dan minuman. "Dampak tidak langsung akan dirasakan sebulan mendatang, sebab kenaikan TDL terhitung per 1 Juli 2010 sehingga akan memicu kenaikan harga barang-barang ke depannya," katanya.

Perry melanjutkan, hotel kini tengah mencari formulasi dan solusi dari kenaikan tarif TDL. "Kita harus berhitung dan mencari formulasi. Apakah mau menaikkan sewa kamar hotel atau efisiensi. Jika menaikkan tarif, berapa besaran yang pas sehingga hotel tetap kompetitif. Tidak mungkin kita menaikkan tarif secara ekstrem kalau hanya mengorbankan daya saing," paparnya.

Perry mengatakan kenaikan TDL yang tidak serentak untuk semua besaran daya menyebabkan beban biaya tidak akan dirasakan semua hotel. TDL industri yang dinaikkan oleh pemerintah adalah daya di atas 1.300 VA dengan besaran yang bervariasi.

Made Supatra Karang seorang pemilik Mimpi Bungalow Hotel di kawasan Kuta, Bali menyatakan hanya bisa menerima keputusan pemerintah tanpa bisa melakukan apa-apa. Ia pun belum ada rencana menaikkan tarif kamar hotel saat ini. "Susah untuk menaikkan tarif hotel. Ada yang sewa saja sudah bersyukur," katanya.

Supatra berharap kenaikkan TDL bisa membantu negara dari devisit. "Kalau itu untuk kebaikan bangsa, kami akan dukung kenaikan TDL. Tapi kita harapkan ada perbaikan layanan dari pemerintah. Jangan kita hanya jadi korban," kata Supatra.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Nekat Sulut 'Flare' atau Kembang Api di Gunung Andong, Ini Sanksinya

Nekat Sulut "Flare" atau Kembang Api di Gunung Andong, Ini Sanksinya

Travel Update
Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Travel Update
Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Travel Update
Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Travel Update
Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Jalan Jalan
Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Jalan Jalan
Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Travel Update
Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Jalan Jalan
YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

Travel Update
Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Jalan Jalan
Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Jalan Jalan
Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Travel Update
Pendaki Penyulut 'Flare' di Gunung Andong Terancam Di-'blacklist' Seumur Hidup

Pendaki Penyulut "Flare" di Gunung Andong Terancam Di-"blacklist" Seumur Hidup

Travel Update
10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

Jalan Jalan
Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com