Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pastika: 2014, Bali Targetkan Tiga Juta Wisman

Kompas.com - 30/12/2013, 16:10 WIB
DENPASAR, KOMPAS.com - Pemerintah Provinsi Bali menargetkan jumlah wisatawan mancanegara yang mengunjungi Pulau Dewata pada 2014 mencapai tiga juta orang karena menyesuaikan dengan kondisi perpolitikan tahun mendatang.

"Pada 2014 tidak bisa berharap lebih dari tiga juta, karena tahun politik. Jadi, saya kira, kita banyak sibuk untuk urusan itu," kata Gubernur Bali, Made Mangku Pastika usai menggelar simakrama (tatap muka dan temu wicara) bulanan dengan masyarakat di Denpasar, Sabtu (28/12/2013).

Menurut Pastika, walaupun dihadapkan pada kendala tahun politik, Pemprov Bali tetap mengharapkan target tersebut dapat tercapai.

Pastika optimistis dengan pencapaian target tersebut karena pada 2014 Bali masih dipilih sebagai tempat penyelenggaraan berbagai konferensi internasional, seperti Konferensi Ahli Jantung Dunia yang akan dihadiri sekitar 3.000 undangan pada April tahun depan.

Di sisi lain, Pastika memandang bahwa masyarakat Bali memiliki semangat "menyamabraya" atau persaudaraan yang tinggi dan mereka sadar kehidupan pariwisata memerlukan suasana aman, tertib dan damai.

"Saya kira tidak ada orang yang mau bikin rusuh terhadap Bali jika sayang dengan daerah kita," ujarnya.

Mantan Kapolda Bali itu mengharapkan para tokoh parpol dan tokoh masyarakat dapat senantiasa mengedepankan suasana yang menyejukkan pada tahun politik.

Jika dibandingkan target kunjungan wisman ke Bali pada tahun ini sebesar 3,1 juta orang, target pada 2014 terjadi sedikit penurunan.

KOMPAS.COM/NI LUH MADE PERTIWI F Taman Ujung di Karangasem, Bali.
"Namun, kunjungan tahun ini pasti lebih dari 2012 karena banyak sekali kegiatan internasional," katanya sembari menyebut jika digabungkan dengan wisatawan domestik, kunjungan wisatawan ke Bali total mencapai 10 juta orang.

Hal yang tidak jauh berbeda diprediksi Pastika akan terjadi pada 2014, yakni sekitar tiga juta kunjungan wisatawan mancanegara dan tujuh juta wisatawan domestik.

Berdasarkan data Dinas Pariwisata Provinsi Bali, kunjungan wisman ke Pulau Dewata dari Januari-November 2013 mencapai 2.979.517 orang yang berasal dari berbagai negara.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Jalan Jalan
Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Jalan Jalan
Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Travel Tips
4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

Jalan Jalan
Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Jalan Jalan
Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Travel Tips
8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

Travel Tips
Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Travel Update
8 Tips Hindari Barang Bawaan Tertinggal, Gunakan Label yang Mencolok

8 Tips Hindari Barang Bawaan Tertinggal, Gunakan Label yang Mencolok

Travel Tips
Sandiaga Harap Labuan Bajo Jadi Destinasi Wisata Hijau

Sandiaga Harap Labuan Bajo Jadi Destinasi Wisata Hijau

Travel Update
10 Tips Bermain Trampolin yang Aman dan Nyaman, Pakai Kaus Kaki Khusus

10 Tips Bermain Trampolin yang Aman dan Nyaman, Pakai Kaus Kaki Khusus

Travel Tips
Ekspedisi Pertama Penjelajah Indonesia ke Kutub Utara Batal, Kenapa?

Ekspedisi Pertama Penjelajah Indonesia ke Kutub Utara Batal, Kenapa?

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com