Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dubes Korsel: Tak Perlu Pembatasan Kunjungan Wisata ke Korsel

Kompas.com - 19/06/2015, 20:08 WIB
Wahyu Adityo Prodjo

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Terkait penyakit Sindrom Pernapasan Timur Tengah (MERS) di Korea Selatan, Duta Besar Korea Selatan untuk Indonesia mengatakan bahwa tidak perlu pembatasan untuk kunjungan wisata. Hal tersebut disampaikan guna menanggapi kekhawatiran warga negara Indonesia yang ingin berkunjung ke Korea Selatan (Korsel).

"WHO (World Health Organization) dan Pemerintah Korsel telah melakukan penilaian terhadap penularan selama 5 hari. Kesimpulan dari WHO, penularan MERS hanya di lingkungan rumah sakit," kata Dubes Korea Selatan untuk Indonesia, Cho Taiyoung saat jumpa pers di Kantor Korea Trade Center, Jakarta, Jumat (19/6/2015).

Kesimpulan tersebut menurutnya, didapatkan dari dokumen-dokumen asli yang diberikan WHO dalam Bahasa Inggris. Ia juga mengatakan bahwa dari pihak pemerintah Indonesia juga belum mengeluarkan travel advice terkait kunjungan ke Korsel.  

Dari dokumen tersebut, Taiyong mengutip bahwa virus MERS di Korsel tidak menjadi ganas karena tidak bermutasi. Selain itu, WHO juga menilai jumlah penderita penyakit tersebut cenderung menurun sejak mulai terjangkitnya MERS.

Kemudian untuk mengantisipasi penularan MERS, daerah-daerah yang telah terinfeksi telah dipetakan oleh Pemerintah Korsel dalam bentuk website. Untuk isi website tersebut, ia mengatakan berisi tentang daftar rumah sakit yang pernah merawat pasien MERS.

Untuk pencegahan penyebaran MERS untuk wisatawan asing dari luar Korsel, Pemerintah Korsel juga meningkatkan sterilisasi terhadap obyek wisata dan tempat-tempat umum. Taiyoung juga mengakui walaupun Korsel sedang ramai diberitakan MERS, wisatawan asing tetap berkunjung ke Korsel.

"Tadi pagi saya sempat baca koran di Korsel, ada salah satu grup guru yang tetap mengunjungi Korsel," ujarnya.

Sebelumnya diberitakan bahwa data dari travel agent di Indonesia yang dikumpulkan oleh Korea Tourism Organization Jakarta Office, sebanyak 1.900 wisatawan Indonesia membatalkan diri menuju Korsel. Wisatawan Indonesia di Korea mengunjungi destinasi wisata seperti Seoul, Gangwon, Jangwi, dan Jeju.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Berlibur ke Bangkok, Pilih Musim Terbaik untuk Perjalanan Anda

Berlibur ke Bangkok, Pilih Musim Terbaik untuk Perjalanan Anda

Travel Tips
Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Siapkan Wisata Pagi dan Malam

Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Siapkan Wisata Pagi dan Malam

Travel Update
Pantai Kembar Terpadu di Kebumen, Tempat Wisata Edukasi Konservasi Penyu Tanpa Biaya Masuk

Pantai Kembar Terpadu di Kebumen, Tempat Wisata Edukasi Konservasi Penyu Tanpa Biaya Masuk

Travel Update
Siaga Suhu Panas, Petugas Patroli di Pantai Bangka Belitung

Siaga Suhu Panas, Petugas Patroli di Pantai Bangka Belitung

Travel Update
Cara ke Museum Batik Indonesia Naik Transjakarta dan LRT

Cara ke Museum Batik Indonesia Naik Transjakarta dan LRT

Travel Tips
Layanan Shower and Locker Dekat Malioboro, Personelnya Bakal Ditambah Saat 'Long Weekend'

Layanan Shower and Locker Dekat Malioboro, Personelnya Bakal Ditambah Saat "Long Weekend"

Travel Update
Museum Batik Indonesia: Lokasi, Jam Buka, dan Harga Tiket Masuk 2024

Museum Batik Indonesia: Lokasi, Jam Buka, dan Harga Tiket Masuk 2024

Hotel Story
3 Destinasi Wisata Unggulan Arab Saudi, Kunjungi Museum Bersejarah

3 Destinasi Wisata Unggulan Arab Saudi, Kunjungi Museum Bersejarah

Travel Tips
Mengenal Subak Jatiluwih yang Akan Dikunjungi Delegasi World Water Forum 

Mengenal Subak Jatiluwih yang Akan Dikunjungi Delegasi World Water Forum 

Jalan Jalan
Area Baduy Dalam Buka Lagi untuk Wisatawan Setalah Perayaan Kawalu 

Area Baduy Dalam Buka Lagi untuk Wisatawan Setalah Perayaan Kawalu 

Travel Update
5 Wisata di Bandung Barat, Ada Danau hingga Bukit

5 Wisata di Bandung Barat, Ada Danau hingga Bukit

Jalan Jalan
Aktivitas Bandara Sam Ratulangi Kembali Normal Usai Erupsi Gunung Ruang 

Aktivitas Bandara Sam Ratulangi Kembali Normal Usai Erupsi Gunung Ruang 

Travel Update
5 Cara Motret Sunset dengan Menggunakan HP

5 Cara Motret Sunset dengan Menggunakan HP

Travel Tips
Harga Tiket Masuk Balong Geulis Cibugel Sumedang

Harga Tiket Masuk Balong Geulis Cibugel Sumedang

Jalan Jalan
Tips Menuju ke Balong Geulis, Disuguhi Pemandangan Indah

Tips Menuju ke Balong Geulis, Disuguhi Pemandangan Indah

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com