Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Makanan yang Disantap Keluarga Obama di Hotel Tentrem Yogyakarta

Kompas.com - 24/04/2018, 15:52 WIB
Silvita Agmasari,
I Made Asdhiana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Sebagai tamu yang menginap di Presidential Suite Hotel Tentrem, Yogyakarta, Barrack Obama punya kesempatan untuk mendapat pelayanan pribadi. Termasuk butler dan layanan makan pribadi.

Executive Chef dari Hotel Tentrem, Maranata Butar Butar turun langsung memasak makanan untuk Obama. Ia menyebut melayani permintaan makan Obama tidak sulit.

"Obama suka makanan Indonesia. Dia pesan nasi goreng, ayam goreng, sate, tahu, kangkung, sambal terasi dia juga suka," kata koki yang akrab disebut Chef Nata, saat KompasTravel menemuinya, Sabtu (21/4/2018) di Hotel Tentrem, Yogyakarta.

Baca juga : Pengalaman Lucu Koki di Yogyakarta yang Memasak untuk Obama

Hanya untuk sarapan Obama memesan makanan ala barat. Nata ingat ia harus menyiapkan sosis, telur, dan tomat masing-masing dalam jumlah empat setiap pagi.

"Sepertinya dia suka angka empat. Obama kan Presiden ke-44 Amerika Serikat," jelas Nata.

Selain itu Obama juga menyantap makanan ala China seperti dimsum. Nata juga pernah diminta langsung oleh Obama untuk memasak tumis kangkung.

Mantan Presiden Amerika Serikat Barack Obama (tengah) dan keluarganya tiba di Candi Borobudur di Magelang, Jawa Tengah, Rabu (28/6/2017). Obama menghabiskan waktu 10 hari untuk berlibur bersama keluarga di Indonesia, seperti di Bali, Yogyakarta dan Jakarta, kota tempatnya menghabiskan masa kecil. STR / AFP Mantan Presiden Amerika Serikat Barack Obama (tengah) dan keluarganya tiba di Candi Borobudur di Magelang, Jawa Tengah, Rabu (28/6/2017). Obama menghabiskan waktu 10 hari untuk berlibur bersama keluarga di Indonesia, seperti di Bali, Yogyakarta dan Jakarta, kota tempatnya menghabiskan masa kecil.
Hal yang membuat Nata senang, ketika tamu besarnya itu menyantap habis semua hidangan buatannya.

"Bersih semua piringnya, cuma ada sisa sayur salad," jelas Nata.

Untuk istri Obama, Michelle Obama dan kedua putrinya, Malia serta Natasha Obama, Nata mengatakan pesanan makanan juga tidak terlalu sulit.

"Kalau ibu Michelle suka makan tahu. Tahu yang lembut itu ditumis diberi saus. Nah kalau anaknya lebih suka makan makanan Barat, mungkin tidak biasa makan makanan Indonesia," jelas Nata.

Kedua putri Obama, menurut Nata, juga memperhatikan porsi makanan, layaknya remaja perempuan seumurannya. Jadi mereka gemar menyantap buah-buahan dan yoghurt.

Barrack Obama bersama istri dan anaknya menginap di Hotel Tentrem, Yogyakarta pada 28-30 Juni 2017 dalam rangka liburan. Mereka sempat mengunjungi Candi Borobudur, Candi Prambanan, Tebing Breksi, dan Puncak Becici.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

7 Hotel Dekat Bandara Ngurah Rai Bali, Ada yang Jaraknya 850 Meter

7 Hotel Dekat Bandara Ngurah Rai Bali, Ada yang Jaraknya 850 Meter

Hotel Story
6 Taman untuk Piknik di Jakarta, Liburan Hemat Bujet

6 Taman untuk Piknik di Jakarta, Liburan Hemat Bujet

Jalan Jalan
7 Taman Gratis di Yogyakarta, Datang Sore Hari Saat Tidak Terik

7 Taman Gratis di Yogyakarta, Datang Sore Hari Saat Tidak Terik

Jalan Jalan
Istana Kepresidenan Yogyakarta Dibuka untuk Umum, Simak Caranya

Istana Kepresidenan Yogyakarta Dibuka untuk Umum, Simak Caranya

Travel Update
Jadwal Kereta Cepat Whoosh Mei 2024

Jadwal Kereta Cepat Whoosh Mei 2024

Travel Update
Cara Berkunjung ke Museum Batik Indonesia, Masuknya Gratis

Cara Berkunjung ke Museum Batik Indonesia, Masuknya Gratis

Travel Tips
Amsterdam Ambil Langkah Tegas untuk Atasi Dampak Negatif Overtourism

Amsterdam Ambil Langkah Tegas untuk Atasi Dampak Negatif Overtourism

Travel Update
Perayaan Hari Tri Suci Waisak 2024 di Borobudur, Ada Bhikku Thudong hingga Pelepasan Lampion

Perayaan Hari Tri Suci Waisak 2024 di Borobudur, Ada Bhikku Thudong hingga Pelepasan Lampion

Travel Update
Destinasi Wisata Rawan Copet di Eropa, Ternyata Ada Italia

Destinasi Wisata Rawan Copet di Eropa, Ternyata Ada Italia

Jalan Jalan
Kenaikan Okupansi Hotel di Kota Batu Tidak Signifikan Saat Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus

Kenaikan Okupansi Hotel di Kota Batu Tidak Signifikan Saat Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus

Travel Update
KA Bandara YIA Tambah 8 Perjalanan Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus, Simak Jadwalnya

KA Bandara YIA Tambah 8 Perjalanan Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus, Simak Jadwalnya

Travel Update
Kekeringan Parah Ancam Sejumlah Destinasi Wisata Populer di Thailand

Kekeringan Parah Ancam Sejumlah Destinasi Wisata Populer di Thailand

Travel Update
Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus, Kunjungan Wisatawan ke Kota Batu Naik

Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus, Kunjungan Wisatawan ke Kota Batu Naik

Travel Update
Bangka Bonsai Festival Digelar Sepekan di Museum Timah Indonesia

Bangka Bonsai Festival Digelar Sepekan di Museum Timah Indonesia

Travel Update
Cara ke Tebing Keraton Bandung Pakai Angkot, Turun di Tahura

Cara ke Tebing Keraton Bandung Pakai Angkot, Turun di Tahura

Jalan Jalan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com