Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pantai Toka, Surga Tersembunyi di Manggarai Timur, NTT

Kompas.com - 26/04/2021, 12:11 WIB
Markus Makur,
Ni Nyoman Wira Widyanti

Tim Redaksi


BORONG, KOMPAS.com - Pantai Toka, di Kampung Toka, Desa Nanga Labang, Kecamatan Borong, Kabupaten Manggarai Timur, Nusa Tenggara Timur belum banyak diketahui oleh wisatawan lokal dan mancanegara.

Terletak di bagian selatan Kabupaten Manggarai Timur, Pantai Toka berpasir putih dan sangat bersih.

Dari pantai ini, wisatawan juga dapat melihat Laut Sawu dan Pulau Mules di Kabupaten Manggarai serta Gunung Poco Ndeki di Kecamatan Kota Komba.

Jejeran gunung-gemunung di kawasan Taman Wisata Alam Ruteng juga menambah keindahan yang dapat disaksikan dari pantai ini.

Adapun, di sebelah barat Pantai Toka terdapat Pantai Ligota, Desa Puran Mese, dan muara Sungai Wae Laku.

Baca juga: TWA Ruteng Potensial Jadi Ekowisata

Pesona yang tersembunyi

Hamparan persawahan Toka seluas 47 hektar di Desa Nanga Labang, Kecamatan Borong, Kabupaten Manggarai Timur, NTT, Jumat, (23/4/2021) sebagai spot wisata agrobisnis di Manggarai Timur. (KOMPAS.com/MARKUS MAKUR)KOMPAS.COM/MARKUS MAKUR Hamparan persawahan Toka seluas 47 hektar di Desa Nanga Labang, Kecamatan Borong, Kabupaten Manggarai Timur, NTT, Jumat, (23/4/2021) sebagai spot wisata agrobisnis di Manggarai Timur. (KOMPAS.com/MARKUS MAKUR)

Hanya masyarakat lokal di Kampung Toka yang mengetahui Pantai Toka, termasuk nelayan dan penduduk yang selalu memancing ikan di pinggir pantai tersebut.

Awalnya, pada Jumat (23/4/2021), Kompas.com mengunjungi bagian timur Kampung Toka dengan sepeda motor yang melaju di atas jalan tanah. Kampung tersebut memiliki hamparan sawah seluas 47 hektar yang asri.

Baca juga: Sektor Wisata Jadi Salah Satu Langkah Pemulihan Ekonomi di Manggarai Timur, NTT

Pengunjung dapat mengabadikan pemandangan sawah tersebut dari pinggir atau pematang sawah. Saat itu, sebagian area sudah dipanen, sementara di area lain terlihat para petani sedang menuai panenan.

Hamparan persawahan Toka seluas 47 hektar di Desa Nanga Labang, Kecamatan Borong, Kabupaten Manggarai Timur, NTT, Jumat, (23/4/2021) sebagai spot wisata agrobisnis di Manggarai Timur. (KOMPAS.com/MARKUS MAKUR)KOMPAS.COM/MARKUS MAKUR Hamparan persawahan Toka seluas 47 hektar di Desa Nanga Labang, Kecamatan Borong, Kabupaten Manggarai Timur, NTT, Jumat, (23/4/2021) sebagai spot wisata agrobisnis di Manggarai Timur. (KOMPAS.com/MARKUS MAKUR)

Di ujung bawah persawahan tersebut tampak garis kebiruan yang ternyata adalah Pantai Toka. 

Potensi Pantai Toka, dari ekowisata hingga pre-wedding

Pantai Toka, di Desa Nanga Labang, Kecamatan Borong, Kabupaten Manggarai Timur, NTT sangat eksotis. Pantai ini terletak di bagian selatan dari Kabupaten Manggarai Timur, Jumat, (23/4/2021). (KOMPAS.com/MARKUS MAKUR)KOMPAS.COM/MARKUS MAKUR Pantai Toka, di Desa Nanga Labang, Kecamatan Borong, Kabupaten Manggarai Timur, NTT sangat eksotis. Pantai ini terletak di bagian selatan dari Kabupaten Manggarai Timur, Jumat, (23/4/2021). (KOMPAS.com/MARKUS MAKUR)

Panorama pantai yang masih asli dan bersih menyambut wisatawan sesampainya mereka di Pantai Toka - bahkan tidak ditemukan sampah plastik di sana.

Sewaktu Kompas.com berkunjung, terlihat nelayan dan penduduk sekitar memancing dari pinggir pantai. 

Salah seorang wisatawan, Ambrosius Adir, memuji Pantai Toka sebagai kawasan yang eksotis dan cocok sebagai destinasi ekowisata dan wisata agrobisnis. Sebab, wisatawan dapat menikmati pemandangan persawahan. 

"Saya akan berkunjung lagi untuk menikmati matahari terbenam dari Pantai Toka ini. Bahkan, saat pagi, saya bisa menikmati matahari terbit di atas puncak Gunung Poco Ndeki. Betapa kaya potensi wisata di Kabupaten Manggarai Timur," jelasnya kepada Kompas.com, Jumat.

Wisatawan lokal sedang berwisata di Pantai Toka, Jumat, (23/4/4/2021). (KOMPAS.com/MARKUS MAKUR)KOMPAS.COM/MARKUS MAKUR Wisatawan lokal sedang berwisata di Pantai Toka, Jumat, (23/4/4/2021). (KOMPAS.com/MARKUS MAKUR)

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Larangan di Umbul Nilo, Pemandian Sebening Kaca di Klaten

Larangan di Umbul Nilo, Pemandian Sebening Kaca di Klaten

Travel Update
Ngargoyoso Waterfall, Wisata Air Terjun Baru di Karanganyar

Ngargoyoso Waterfall, Wisata Air Terjun Baru di Karanganyar

Jalan Jalan
Kecelakaan Bus Pariwisata di Subang, Masyarakat Diingatkan Cek Kelayakan Bus di Spionam

Kecelakaan Bus Pariwisata di Subang, Masyarakat Diingatkan Cek Kelayakan Bus di Spionam

Travel Update
7 Wisata Sejuk di Yogyakarta, Pas Dikunjungi Saat Panas

7 Wisata Sejuk di Yogyakarta, Pas Dikunjungi Saat Panas

Jalan Jalan
5 Desa Wisata Penyangga Borobudur Highland di Purworejo Dapat Pelatihan dan Pendampingan

5 Desa Wisata Penyangga Borobudur Highland di Purworejo Dapat Pelatihan dan Pendampingan

Travel Update
Lokasi, Cara Beli, dan Tiket Masuk Kebun Raya Cibodas

Lokasi, Cara Beli, dan Tiket Masuk Kebun Raya Cibodas

Travel Update
Hidden Gem di Batam, Wisata Sambil Olahraga ke Golf Island

Hidden Gem di Batam, Wisata Sambil Olahraga ke Golf Island

Jalan Jalan
Lokasi, Cara Beli, dan Tiket Masuk Kebun Binatang Bandung

Lokasi, Cara Beli, dan Tiket Masuk Kebun Binatang Bandung

Jalan Jalan
KAI Tambah 4 Perjalanan Kereta Api pada 12-31 Mei 2024

KAI Tambah 4 Perjalanan Kereta Api pada 12-31 Mei 2024

Travel Update
Planetarium Jagad Raya Tenggarong di Kaltim: Lokasi dan Tiket Masuk

Planetarium Jagad Raya Tenggarong di Kaltim: Lokasi dan Tiket Masuk

Travel Update
5 Hotel Dekat Bandara Internasional Juanda Surabaya

5 Hotel Dekat Bandara Internasional Juanda Surabaya

Hotel Story
Tiket.com Beri Promo ke Singapura, Ada Diskon hingga 30 Persen

Tiket.com Beri Promo ke Singapura, Ada Diskon hingga 30 Persen

Travel Update
Aktivitas Vulkanik Gunung Slamet Naik, Ratusan Pendaki Gagal Gapai Atap Jawa Tengah

Aktivitas Vulkanik Gunung Slamet Naik, Ratusan Pendaki Gagal Gapai Atap Jawa Tengah

Travel Update
Rute ke Gereja Ayam Bukit Rhema, Cuma 10 Menit dari Candi Borobudur

Rute ke Gereja Ayam Bukit Rhema, Cuma 10 Menit dari Candi Borobudur

Travel Tips
Kota Batu Cocok untuk Olahraga, Event Sport Tourism Akan Diperbanyak

Kota Batu Cocok untuk Olahraga, Event Sport Tourism Akan Diperbanyak

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com