Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

14 Februari Hari Apa Selain Valentine? Ada Peristiwa Penting di Indonesia

Kompas.com - 09/02/2023, 17:16 WIB
Ulfa Arieza

Penulis

KOMPAS.com - Tanggal 14 Februari identik sebagai Hari Valentine, atau hari kasih sayang. Hari Valentine diperingati sejumlah masyarakat di berbagai negara sebagai momentum mengungkapkan kasih sayang kepada orang tercinta.

Namun ternyata, 14 Februari tidak hanya memperingati Hari Valentine. Di Indonesia, ada peristiwa penting yang terjadi pada 14 Februari.

Baca juga: Sejarah Hari Valentine, Ada Kisah Tragis yang Penuh Cinta 

Peristiwa penting di Indonesia yang terjadi pada 14 Februari adalah pemberontakan pasukan Pembela Tanah Air atau PETA.

Ilustrasi bunga untuk hadiah Valentine Pixabay/NoName_13 Ilustrasi bunga untuk hadiah Valentine

Pemberontakan PETA 14 Februari 1945

PETA merupakan pasukan militer Indonesia yang dibentuk Jepang saat menduduki Tanah Air, pada 3 Oktober 1942. 

Pasukan ini merupakan cikal bakal dari Tentara Nasional Indonesia (TNI). Tentara PETA terdiri dari para sukarelawan kesatuan militer. 

Baca juga: Hari Valentine, DAMRI Beri Diskon 14 Persen untuk Semua Rute

Pada 14 Februari 1945, terjadi pemberontakan pasukan PETA di Blitar yang dipimpin oleh Shodancho Supriyadi, seperti dikutip dari laman Museum Perumusan Naskah Proklamasi.

Latar belakang pemberontakan PETA di Blitar adalah penderitaan rakyat Indonesia yang diperlakukan buruk oleh tentara Jepang. Kerja paksa Jepang atau romusha mengakibatkan banyak rakyat Indonesia yang kelaparan, terkena penyakit, hingga tewas.

Selain itu, para prajurit PETA geram melihat tindakan tentara Jepang yang melecehkan wanita Indonesia.

Baca juga: Makam Bung Karno di Blitar, Tempat Peristirahatan Terakhir Sang Proklamator

Monumen PETA berupa patung tujuh tokoh PETA termasuk Sodancho Supriyadi di depan SMPN 3 di Jalan Sodanco Supriyadi, Kota Blitar, Rabu (10/11/2021)KOMPAS.COM/ASIP HASANI Monumen PETA berupa patung tujuh tokoh PETA termasuk Sodancho Supriyadi di depan SMPN 3 di Jalan Sodanco Supriyadi, Kota Blitar, Rabu (10/11/2021)

Tanggal 14 Februari 1945 dipilih sebagai waktu yang tepat untuk melancarkan aksi pemberontakan, karena ada pertemuan seluruh anggota dan komandan PETA di Blitar. Jadi, Supriyadi mengharapkan anggota-anggota yang lain akan ikut bergabung.

Tepat 14 Februari 1945 pukul 03.00 WIB, pasukan PETA menembakkan mortir ke Hotel Sakura yang menjadi kediaman para perwira militer Jepang.

Baca juga: Mudik ke Blitar, Jangan Lupa Coba 10 Kuliner Ini

Sayangnya, pemberontakan PETA di Blitar tidak berjalan sesuai rencana. Supriyadi gagal menggerakkan satuan lain untuk memberontak dan rencana pemberontakan itu telah diketahui oleh pihak Jepang.

Sebanyak 78 orang perwira dan prajurit PETA ditangkap dan dijebloskan ke penjara, untuk kemudian diadili di Jakarta. Sementara, nasib Supriyadi tidak diketahui hingga saat ini.

Guna memperingati peristiwa bersejarah tersebut, dibangun Monumen PETA yang berada di Jalan Sudanco Supriyadi, Bendogerit, Kecamatan Sananwetan, Kota Blitar. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Gunung Batu Jonggol Bogor: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Lokasi

Gunung Batu Jonggol Bogor: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Lokasi

Jalan Jalan
Ocean Park BSD City Tangerang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Ocean Park BSD City Tangerang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Scoot Terbangkan Pesawat Embraer E190-E2 Pertama

Scoot Terbangkan Pesawat Embraer E190-E2 Pertama

Travel Update
5 Tips Traveling dengan Hewan Peliharaan yang Aman

5 Tips Traveling dengan Hewan Peliharaan yang Aman

Travel Tips
Traveloka dan Baby Shark Beri Diskon Liburan Sekolah hingga 50 Persen

Traveloka dan Baby Shark Beri Diskon Liburan Sekolah hingga 50 Persen

Travel Update
4 Kesalahan yang Harus Dihindari Saat Melawati Keamanan Bandara

4 Kesalahan yang Harus Dihindari Saat Melawati Keamanan Bandara

Travel Tips
KAI Sediakan 739.000 Kursi Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus

KAI Sediakan 739.000 Kursi Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus

Travel Update
Kadispar Bali: Pungutan Wisatawan Asing Sudah Hampir Rp 79 Miliar

Kadispar Bali: Pungutan Wisatawan Asing Sudah Hampir Rp 79 Miliar

Travel Update
Tips Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri, Jangan Kesiangan

Tips Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri, Jangan Kesiangan

Travel Tips
Tips Atas Bengkak Selama Perjalanan Udara, Minum hingga Peregangan

Tips Atas Bengkak Selama Perjalanan Udara, Minum hingga Peregangan

Travel Tips
Harga Tiket Wisata Pantai di Bantul Terkini, Parangtritis hingga Pandansimo

Harga Tiket Wisata Pantai di Bantul Terkini, Parangtritis hingga Pandansimo

Travel Update
Ada Pungli di Curug Ciburial Bogor, Sandiaga: Perlu Ditindak Tegas

Ada Pungli di Curug Ciburial Bogor, Sandiaga: Perlu Ditindak Tegas

Travel Update
Menparekraf Bantah Akan Ada Pungutan Dana Pariwisata kepada Wisatawan

Menparekraf Bantah Akan Ada Pungutan Dana Pariwisata kepada Wisatawan

Travel Update
Sandiaga Dukung Sanksi Tegas untuk Penyulut 'Flare' di Gunung Andong

Sandiaga Dukung Sanksi Tegas untuk Penyulut "Flare" di Gunung Andong

Travel Update
Waktu Terbaik untuk Beli Tiket Pesawat agar Murah, Jangan Mepet

Waktu Terbaik untuk Beli Tiket Pesawat agar Murah, Jangan Mepet

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com